Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pascal Wehrlein Siap Turun Balapan

Kompas.com - 04/03/2016, 19:20 WIB
BARCELONA, KOMPAS.com - Pebalap Manor Racing, Pascal Wehrlein, genap empat hari menjalani tes pramusim Formula 1 2016 di Sirkuit de Barcelona-Catalunya.

Pada hari terakhirnya, Kamis (3/3/2016), dia mencatat putaran terbaik 1 menit 24,913 detik.

Pascal menyelesaikan 48 putaran sepanjang sesi yang berlangsung delapan jam. Dia cukup lama menghabiskan waktu di garasi karena ada masalah minor dengan mekanis MRT05.

"Jika diberi pilihan, saya lebih memilih melakukan sedikit putaran dan cepat, dari pada lebih banyak putaran tetapi lambat. Jadi, saya senang dengan hasil hari ini," kata Wehrlein setelah menyelesaikan sesi.

Menurut pebalap 21 tahun tersebut, mobil yang dia pakai pekan ini jauh lebih baik dibanding saat mereka turun pada tes pertama, pekan lalu, di sirkuit yang sama.

"Masih ada jarak (dengan tim papan atas) dan kami harus bekerja keras untuk menutupnya. Namun, jarak tersebut sudah jauh lebih kecil dibanding sebelumnya," aku pebalap Jerman tersebut.

"Semua orang lelah karena sudah bekerja sangat keras, tetapi kami mendapatkan beberapa hal baru. Saya merasa nyaman dengan tim dan sangat berterima kasih kepada mereka," ujarnya menambahkan.

Wehrlein juga mengaku sudah tidak sabar untuk segera menjalani musim ini. Seri pertama Formula 1 2016 akan digelar di Albert Park, Astralia, 18-20 Maret.

Performa Wehrlein pada hari terakhir tesnya juga mendapat pujian dari Dave Ryan, Race Director Manor Racing.

"Kami mendapat beberapa masalah yang membalikkan hari kami, dan tim butuh beberapa waktu untuk memperbaikinya dan kembali normal. Bukan hasil yang jelek dengan 48 putaran dari Pascal," kata Ryan.

Masalah mekanis kembali menerpa MRT05 pada hari terakhir tes, Jumat (4/3/2016). Pebalap Indonesia, Rio Haryanto, yang dijadwalkan menguji mobil, baru bisa melakukan installation lap tepat sebelum jeda makan siang.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com