Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Wenny Siap Antar Tim Gresik Petrokimia Berprestasi

Kompas.com - 15/01/2018, 19:50 WIB
Hamzah Arfah

Penulis

GRESIK, KOMPAS.com – Tim putri Gresik Petrokimia menggunakan pelatih lokal dalam mengarungi turnamen voli Proliga 2018. M Hanafiah ditunjuk sebagai pelatih kepala dan dibantu oleh Firmansyah dan Wenny Evitasari selaku asisten.

Berbeda dengan Firmansyah, Wenny (40) baru saja mencoba dunia kepelatihan voli. Ia sebelumnya pemain voli yang sempat memperkuat beberapa tim di Indonesia.

“Baru kemarin (akhir 2017) diajak Pak Hanafi (sebutan akrab M Hanafiah), disuruh bantu-bantu tim di Livoli, terus lanjut dalam Proliga kali ini. Lumayan juga, hitung-hitung buat tambah pengalaman,” tutur Wenny, Senin (15/1/2018).

Jabatan asisten pelatih tim voli Gresik Petrokimia, sebenarnya mulai disandang Wenny pada saat membantu Hanafi dalam hajatan Livoli. Sebelumnya, saat masih sebagai pemain Wenny juga sempat memperkuat tim voli Gresik Petrokimia.

“Sewaktu masih aktif bermain, saya memang sempat lama memperkuat Petrokimia, sebelum kemudian pindah ke Surabaya Bank Jatim. Terakhir memperkuat Bank BNI. Jadi saya sudah punya referensi dan pengetahuan akan tim ini,” ucap dia.

Namun Wenny menerangkan, ada sebuah perbedaan antara saat melatih dan masih menjadi pemain. Dia lebih tegang saat menjadi pelatih.

“Sebagai pelatih, saya tidak hanya merasakan ketegangan saat pertandingan, namun sebelum pertandingan saya biasanya juga sudah tegang, khawatir bila permainan anak-anak tidak sesuai harapan,” ujar pevoli kelahiran Lumajang ini.

Terlepas dari itu, Wenny optimistis akan mampu mengantarkan tim voli Gresik Petrokimia berprestasi pada Proliga kali ini. Dia memandang skuad yang dimiliki cukup mumpuni terlebih tambahan dua pemain asing, Veronica Angeloni asal Italia dan Yeliz Basa dari Turki.

Dalam jadwal yang telah dirilis oleh pihak panitia, seri pertama Proliga 2018 bakal dilangsungkan di GOR Universitas Negeri Yogyakarta (UNY), Yogyakarta. Pertandingan bakal dimulai pada tanggal 19 Januari 2018 mendatang.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Faisal Halim Jalani Operasi Ketiga, Kondisi Membaik, Bisa Jalan Sendiri

Faisal Halim Jalani Operasi Ketiga, Kondisi Membaik, Bisa Jalan Sendiri

Internasional
Aji Santoso: Respek, Timnas U23 Indonesia Berjuang dengan Segala Upaya

Aji Santoso: Respek, Timnas U23 Indonesia Berjuang dengan Segala Upaya

Timnas Indonesia
Prediksi Skor Man United Vs Arsenal, The Gunners Pesta di Old Trafford

Prediksi Skor Man United Vs Arsenal, The Gunners Pesta di Old Trafford

Liga Inggris
STY Ungkap Target Indonesia Usai Debut Historis di Piala Asia U23 2024

STY Ungkap Target Indonesia Usai Debut Historis di Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Cesc Fabregas hingga Dennis Wise Rayakan Como 1907 Promosi ke Serie A

Cesc Fabregas hingga Dennis Wise Rayakan Como 1907 Promosi ke Serie A

Liga Italia
Saat Shin Tae-yong Masih Kesal dengan Wasit Indonesia Vs Guinea...

Saat Shin Tae-yong Masih Kesal dengan Wasit Indonesia Vs Guinea...

Timnas Indonesia
Prawira Bandung Juara Bertahan IBL yang Masih Tercecer

Prawira Bandung Juara Bertahan IBL yang Masih Tercecer

Sports
Shin Tae-yong Akui Belum Tanda Tangani Kontrak Baru dengan PSSI

Shin Tae-yong Akui Belum Tanda Tangani Kontrak Baru dengan PSSI

Liga Indonesia
One Pride MMA 78, Alan Lolo Bakal Mengenakan Baju Adat

One Pride MMA 78, Alan Lolo Bakal Mengenakan Baju Adat

Sports
Arsenal dan Man City Menderita, Liverpool Berpesta

Arsenal dan Man City Menderita, Liverpool Berpesta

Liga Inggris
Timnas U23 Indonesia Tiba di Tanah Air: Disambut Kalungan Bunga dan Suporter

Timnas U23 Indonesia Tiba di Tanah Air: Disambut Kalungan Bunga dan Suporter

Liga Indonesia
Hasil Practice MotoGP Perancis 2024, Marc Marquez Gagal Lolos Q2

Hasil Practice MotoGP Perancis 2024, Marc Marquez Gagal Lolos Q2

Motogp
Hasil Serie B: Como 1907 Promosi, Jay Idzes dan Venezia Berjuang di Playoff

Hasil Serie B: Como 1907 Promosi, Jay Idzes dan Venezia Berjuang di Playoff

Liga Italia
BWF Rilis Daftar Atlet Lolos Olimpiade Paris, Indonesia Punya 6 Wakil

BWF Rilis Daftar Atlet Lolos Olimpiade Paris, Indonesia Punya 6 Wakil

Badminton
Rafael Struick Terpilih Jadi 'Future Star' Piala Asia U23 2024

Rafael Struick Terpilih Jadi "Future Star" Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com