Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Indonesia Penuhi Target Medali pada ASEAN Schools Games

Kompas.com - 19/07/2017, 23:12 WIB
Nugyasa Laksamana

Penulis

Sumber Kemenpora

SINGAPURA, KOMPAS.com - Kontingen Indonesia menyudahi ASEAN Schools Games 2017 dengan berada di urutan kedua klasemen umum. Mereka meraih 90 medali, dengan rincian 25 emas, 33 perak, dan 32 perunggu.

Dari seluruh cabang olahraga, renang menjadi penyumbang medali emas terbanyak yakni 20. Adapun sisanya dari atletik, senam, bowling, tenis, dan bulu tangkis.

Pada hari terakhir, Rabu (19/7/2017), tim renang Indonesia meraih empat medali emas dari nomor 50 meter gaya punggung putri, 200 meter gaya kupu-kupu putri, estafet 4x100 meter gaya ganti putri, dan 4x100 meter gaya ganti putra.

Baca: Azzahra Bintang Cabang Renang di ASG 2017

"Sejak awal sudah kami sampaikan kepada Bapak Asdep Pembibitan dan IPTEK Olahraga, jika kami dipercaya meskipun di atas kertas target tertulis 10 emas. pada prinsipnya kami yakin mendapatkan sampai 18. Namun, ternyata kami mendapatkan 20. Sungguh prestasi yang luar biasa," ucap Wakil CDM Indonesia A Wiratama Hulu.

Sementara itu, tenis menampilkan All Indonesian Final pada nomor ganda putri. Shevita Aulana/Putri Sanjungan Insani berhadapan dengan Fadona Titalyana Kusumawati/Novela Rezha Melania Putri.

Laga tersebut berhasil dimenangi oleh Fadona/Novela dengan skor 6-7, 7-5, dan 2-6.

Baca: Tim Renang Indonesia Tambah 4 Emas pada ASG 2017

Demikian pula dengan bulutangkis, emas diraih oleh Nur Yahya Adi Velani yang menaklukkan rekan senegaranya, Handoko Yusuf Wijayanto.

Pada Kamis (20/7/2017) malam akan digelar Closing Cum Handover Ceremony, di Universal Studios Singapore. Acara tersebut bakal ditutup oleh Menteri Senior Pendidikan, Komunikasi, dan Informasi Dr Janil Puthucheary.

Berikut ini adalah perolehan medali ASEAN Schools Games 2017.

Thailand 29 26 33
Indonesia 25 33 32
Singapura 23 26 24
Malaysia 21 13 35
Vietnam 20 22 11
Philipina 13 8 20
Myamar 0 0 4
Laos 0 0 2
Brunai Darussalam 0 0 0 
Kamboja 0 0 0

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

De Zerbi Tinggalkan Brighton Akhir Musim, Masuk Radar Milan dan Bayern

De Zerbi Tinggalkan Brighton Akhir Musim, Masuk Radar Milan dan Bayern

Liga Inggris
Leverkusen Juara Bundesliga Tanpa Kalah, Alonso Panjat Pagar, Hadiah Cincin Emas

Leverkusen Juara Bundesliga Tanpa Kalah, Alonso Panjat Pagar, Hadiah Cincin Emas

Bundesliga
Ungkapan Hati Bojan Hodak Bawa Persib ke Final, Putus Kutukan Bali United

Ungkapan Hati Bojan Hodak Bawa Persib ke Final, Putus Kutukan Bali United

Liga Indonesia
BERITA FOTO: Persib ke Final, Atmosfer Luar Biasa Si Jalak Harupat

BERITA FOTO: Persib ke Final, Atmosfer Luar Biasa Si Jalak Harupat

Liga Indonesia
Jadwal Final Thailand Open 2024: Ana/Tiwi Harapan Juara Indonesia

Jadwal Final Thailand Open 2024: Ana/Tiwi Harapan Juara Indonesia

Badminton
Thailand Open 2024, Rasa Syukur Febriana/Amalia Tembus Final Super 500 Pertama

Thailand Open 2024, Rasa Syukur Febriana/Amalia Tembus Final Super 500 Pertama

Badminton
Jadwal Liga Inggris dan Link Live Streaming Man City Vs West Ham, Arsenal Vs Everton

Jadwal Liga Inggris dan Link Live Streaming Man City Vs West Ham, Arsenal Vs Everton

Liga Inggris
Atalanta Lolos ke Liga Champions, De Ketelaere Minta Maaf ke AC Milan

Atalanta Lolos ke Liga Champions, De Ketelaere Minta Maaf ke AC Milan

Liga Italia
Hasil Torino Vs Milan: Bola Udara, Sengatan 17 Detik, Rossoneri Kalah

Hasil Torino Vs Milan: Bola Udara, Sengatan 17 Detik, Rossoneri Kalah

Liga Italia
Veddriq Leonardo Juara di Shanghai, Buka Kans Lolos Olimpiade Paris 2024

Veddriq Leonardo Juara di Shanghai, Buka Kans Lolos Olimpiade Paris 2024

Sports
Hasil Bundesliga, Bayer Leverkusen Torehkan Rekor Invincible

Hasil Bundesliga, Bayer Leverkusen Torehkan Rekor Invincible

Bundesliga
Shin Tae-yong Akan Melakoni 3 Laga Dalam Rentang Waktu 10 Hari

Shin Tae-yong Akan Melakoni 3 Laga Dalam Rentang Waktu 10 Hari

Timnas Indonesia
FC Utrecht Lepas Ivar Jenner ke Timnas Indonesia

FC Utrecht Lepas Ivar Jenner ke Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
PSSI Umumkan Manajer Timnas U20 dan Timnas Putri Indonesia

PSSI Umumkan Manajer Timnas U20 dan Timnas Putri Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Persib Vs Bali United 3-0, Maung ke Final Championship Series Liga 1

Hasil Persib Vs Bali United 3-0, Maung ke Final Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com