Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Olahraga Tak Cuma Melatih Fisik, tapi Juga Mental

Kompas.com - 21/05/2012, 11:24 WIB

JAKARTA, KOMPAS.com - Pemain Sekolah Sepak Bola Persigawa tampil dengan energi yang tak habis-habis di atas rumput Stadion Ciracas, Jakarta Timur, Minggu (20/5). Mereka tengah berlaga di Liga Kompas Gramedia U-14.

Lawan di depan pemain Persigawa bukanlah lawan enteng: Sekolah Sepak Bola (SSB) Kabomania. Selama Liga Kompas Gramedia (LKG) U-14 musim 2012, Kabomania belum pernah kalah dan menjadi juara paruh musim. Persigawa tak sedahsyat itu. Tim itu hanya penghuni papan tengah klasemen.

Namun, yang terjadi, Persigawa melibas Kabomania 3-1. Gol Persigawa diciptakan Muhamad Alvian pada menit ke-4 dan ke-41 serta Muhammad Reza Fahlevi lima menit sebelum laga berakhir. Gol balasan Kabomania dicetak Jovanca Adi Mulvara pada menit ke-56.

Pertarungan antara Persigawa dan Kabomania kemarin lebih tepat disebut adu mental ketimbang adu teknik dan fisik. Dari sisi teknik dan fisik, pemain Kabomania unggul dan memiliki kepercayaan diri yang tinggi sebagai juara paruh musim. Mental yang dimaksud di sini adalah dorongan dalam diri pemain untuk tampil habis-habisan tanpa merisaukan hasil pertandingan.

Rupanya, sebelum bertanding, Pelatih Persigawa Suwendi memberikan suntikan motivasi yang membuat pemain Persigawa bersemangat. ”Jangan trauma dengan kekalahan kita 0-3 dari Kabomania di putaran pertama. Buktikan kepada saya bahwa kalian bisa,” kata Suwendi di depan anak asuhnya.

Menurut Suwendi, melatih mental pemain, terutama anak-anak, lebih sulit daripada melatih fisik. Mental hanya bisa diperbaiki dengan memperbanyak pengalaman bertanding.

”Fisik dan mental harus seimbang. Kalau mainnya bagus, tapi mentalnya tidak ada, percuma. Mental ini adalah sikap pantang menyerah,” katanya.

Sudah teruji

Mental pemain Kabomania sudah teruji sejak putaran pertama LKG U-14 musim 2012. Setiap kali ditekan lawan, pemain Kabomania semakin ulet dalam melancarkan serangan balik.

Contohnya pada laga terakhir putaran pertama, Minggu (15/4), saat Kabomania melawan tim kuat Bina Taruna, yang dimenangi Kabomania 1-0. Satu-satunya gol diciptakan Hafiz Alfaridzi satu menit sebelum pertandingan bubar. Empat menit sebelumnya, Hafiz gagal mencetak gol melalui tendangan penalti. Kegagalan itu tidak merontokkan mental pemain Kabomania, tetapi memacu mereka untuk terus menyerang.

Pelatih Kabomania Cecep Jumhana mengungkapkan, mental pemain adalah faktor penting untuk memenangi pertandingan. Menurut Cecep, ada perbedaan jelas antara pemain yang siap mental dan pemain yang tidak siap mental.

”Pemain yang siap mental akan bermain lepas (tanpa beban). Pelatih harus memotivasi pemain supaya bermain lepas di lapangan,” ujarnya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Link Live Streaming PSG Vs Dortmund, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming PSG Vs Dortmund, Kickoff 02.00 WIB

Liga Champions
DXI Community Camp, Rumah Komunitas Pencinta Olahraga Ekstrem Jalin Relasi

DXI Community Camp, Rumah Komunitas Pencinta Olahraga Ekstrem Jalin Relasi

Sports
Perjalanan Berliku Persija di Liga 1, Thomas Doll Ungkap Penyebabnya

Perjalanan Berliku Persija di Liga 1, Thomas Doll Ungkap Penyebabnya

Liga Indonesia
Eks Juventus Ingin Juara di Persib, Tak Sabar Tampil di Championship Series

Eks Juventus Ingin Juara di Persib, Tak Sabar Tampil di Championship Series

Liga Indonesia
Persija Putuskan Absen, PSM Ikut ASEAN Club Championship 2024-2025

Persija Putuskan Absen, PSM Ikut ASEAN Club Championship 2024-2025

Liga Indonesia
Seputar Stade Leo Lagrange yang Dikritik STY: Saksi Gol Historis, Tersebar di Penjuru Perancis

Seputar Stade Leo Lagrange yang Dikritik STY: Saksi Gol Historis, Tersebar di Penjuru Perancis

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea: Amunisi Baru Garuda Tiba di Paris, Yakin ke Olimpiade

Indonesia Vs Guinea: Amunisi Baru Garuda Tiba di Paris, Yakin ke Olimpiade

Timnas Indonesia
5 Momen 'Buzzer Beater' Historis di Playoff NBA

5 Momen "Buzzer Beater" Historis di Playoff NBA

Sports
Indonesia Vs Guinea, Saat Garuda Lebih 'Panas' dari Sang Gajah...

Indonesia Vs Guinea, Saat Garuda Lebih "Panas" dari Sang Gajah...

Timnas Indonesia
Piala Asia U17 Putri 2024: Claudia Scheunemann dkk Tingkatkan Kecepatan

Piala Asia U17 Putri 2024: Claudia Scheunemann dkk Tingkatkan Kecepatan

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea: Tantangan Persiapan 72 Jam

Indonesia Vs Guinea: Tantangan Persiapan 72 Jam

Timnas Indonesia
Persib Tatap Championship Series, Gim Internal untuk Jaga Kebugaran

Persib Tatap Championship Series, Gim Internal untuk Jaga Kebugaran

Liga Indonesia
PSG Vs Dortmund: Enrique Tebar Ancaman, Ingin Cetak 2 Gol dalam 3 Detik

PSG Vs Dortmund: Enrique Tebar Ancaman, Ingin Cetak 2 Gol dalam 3 Detik

Liga Champions
Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade 2024

Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea: Garuda Muda Terus Bersiap di Tengah Kelelahan

Indonesia Vs Guinea: Garuda Muda Terus Bersiap di Tengah Kelelahan

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com