Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Apa Kata Casey Stoner tentang MotoGP Qatar?

Kompas.com - 25/03/2016, 19:23 WIB

KOMPAS.com - Pebalap Australia, Casey Stoner, jadi salah satu penonton yang hadir di Sirkuit Losail (Qatar) pada gelaran seri perdana MotoGP 2016, 17-20 Maret.

"Secara keseluruhan, balapan berjalan sesuai yang saya duga, tidak ada yang benar-benar dominan," kata duta sekaligus pebalap penguji Ducati tersebut.

"Tidak ada pebalap yang melaju sendiri di depan, termasuk Jorge (Lorenzo). Jelang akhir balapan, ketika pebalap lain membiarkan Jorge merasa nyaman, dia menunjukkan kemampuan terbaiknya," ujar Stoner menambahkan.

Lorenzo yang mengendarai Yamaha YZR-M1 berhasil finis di urutan pertama dengan keunggulan 2,019 detik dari Andrea Dovizioso (Ducati) yang finis di urutan kedua.

Dovizioso berhasil mempertahankan posisinya dari serangan Marc Marquez (Repsol Honda) di tikungan terakhir sebelum finis.

"Belum ada yang bisa memaksimalkan ban Michelin, kalian bisa lihat dari waktu putaran. Kecepatan mereka masih naik turun, satu putaran mereka biasa saja, tatapi pada putaran berikutnya bisa 0,6 detik lebih ceapt. Hal itu sedikit unik," kata Stoner.

Michelin kembali ke MotoGP pada musim ini dan menjadi penyuplai tunggal ban, menggantikan Bridgestone.

"Banyak pebalap yang melakukan kesalahan dan melebar juga, tetapi menurut saya, Michelin menunjukkan bahwa mereka akan kompetitif. Dan mereka berhasil mematahkan rekor putaran saya sejak 2008!" ujar ayah satu putri tersebut.

Rekor putaran Stoner yang dicatat pada 2008 adalah 1 menit 55,153 detik. Lorenzo mematahkan rekor tersebut setelah menyelesaikan putaran ke-21 dari total 22 lap balapan dalam 1 menit 54,9 detik.

"Beberapa pebalap mengeluh, 'Saya tidak bisa menikung dengan cara seperti ketika masih memakai Bridgstone'. Oke, tetapi masih ada keuntungan yang lain, jadi manfaatkan itu," ujar pemegang dua gelar juara dunia MotoGP tersebut.

Stoner yakin, para pebalap pada akhirnya akan melupakan Bridgestone dan bisa beradaptasi dengan Michelin.

Meski kecewa karena pebalap Ducati, Andrea Iannone, gagal menyelesaikan balapan akibat terjatuh pada awal lomba, secara umum Stoner senang dengan balapan di Qatar.

"Sebagai penonton, menurut saya balapan kemarin fantastis dengan sedikit persaingan menarik jelang akhir balapan," ujarnya.

Setelah GP Qatar, Stoner menjalani tes tertutup bersama Ducati pada 21-22 Maret.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

AFC Sebut Justin Absen, Tangan Kanan STY Membantah

AFC Sebut Justin Absen, Tangan Kanan STY Membantah

Timnas Indonesia
Kata Pelatih Irak soal Kekuatan Indonesia di Piala Asia U23

Kata Pelatih Irak soal Kekuatan Indonesia di Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Irak Vs Indonesia, Presiden Jokowi Nonton di Kamar

Irak Vs Indonesia, Presiden Jokowi Nonton di Kamar

Liga Indonesia
Subaru Catat Prestasi di JDM Run Time Attack

Subaru Catat Prestasi di JDM Run Time Attack

Sports
Indonesia Vs Irak: Klimaks Sesungguhnya untuk Garuda, Sulit Diprediksi

Indonesia Vs Irak: Klimaks Sesungguhnya untuk Garuda, Sulit Diprediksi

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: Penilaian Pemain Irak Soal Skuad Garuda Muda

Piala Asia U23 2024: Penilaian Pemain Irak Soal Skuad Garuda Muda

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Link Live Streaming Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Menpora Kunjungi Al Nassr, Bahas Kans Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U20

Menpora Kunjungi Al Nassr, Bahas Kans Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U20

Sports
Piala Asia U23 2024: Magi STY Disorot Pelatih Irak, Indonesia Wajib Dihormati

Piala Asia U23 2024: Magi STY Disorot Pelatih Irak, Indonesia Wajib Dihormati

Timnas Indonesia
Al Nassr Vs Al Khaleej 3-1: Voli Ronaldo Sakti, Faris Najd Tembus Final

Al Nassr Vs Al Khaleej 3-1: Voli Ronaldo Sakti, Faris Najd Tembus Final

Liga Lain
Parma Promosi, Buffon dan Dino Baggio Beri Ucapan Menyentuh

Parma Promosi, Buffon dan Dino Baggio Beri Ucapan Menyentuh

Liga Italia
5 Poin Penting dari Jumpa Pers STY-Rio Fahmi Jelang Irak Vs Indonesia

5 Poin Penting dari Jumpa Pers STY-Rio Fahmi Jelang Irak Vs Indonesia

Timnas Indonesia
Jadon Sancho Jadi Bintang Dortmund: 12 Dribel Tuntas, Setara Messi

Jadon Sancho Jadi Bintang Dortmund: 12 Dribel Tuntas, Setara Messi

Liga Champions
Piala Asia U23 2024: Irak Mata-matai Timnas Indonesia, Waspada Pemain dari Eropa

Piala Asia U23 2024: Irak Mata-matai Timnas Indonesia, Waspada Pemain dari Eropa

Timnas Indonesia
Kemenangan Dortmund Kunci 5 Slot Bundesliga di Liga Champions Musim Depan

Kemenangan Dortmund Kunci 5 Slot Bundesliga di Liga Champions Musim Depan

Bundesliga
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com