Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Warriors Permalukan Heat di Kandang

Kompas.com - 03/01/2014, 10:27 WIB
MIAMI, KOMPAS.com - Golden State Warriors membukukan kemenangan ketujuh secara beruntun musim ini, setelah menumbangkan juara bertahan, Miami Heat, pada laga lanjutan kompetisi NBA di American Airlines Arena, Kamis (02/01/2014) malam waktu setempat (Jumat pagi WIB). Warriors menang 123-114.

Kedua tim turun dengan starter terbaik yang mereka miliki. David Lee jadi pembuka angka untuk Warriors saat laga baru berjalan 16 detik. Kedua tim memiliki tingkat produktivitas tinggi dalam meraih poin. Saat babak pertama berakhir, Warriors unggul dua bola, 65-61.

Warriors makin aktif mencetak poin pada kuarter tiga. Stephen Curry dkk membukukan 31 poin saat Heat hanya memproduksi 26. Warriors masih memimpin di akhir kuarter tiga dengan 96-87.

Harrison Barnes membawa Warriors menyentuh angka 100 saat kuarter empat berjalan 63 detik, sementara Heat masih tertahan di angka 89.

Norris Cole, Ray Allen, dan Dwyane Wade berhasil membawa Heat mendekat hingga 97-103 saat laga tersisa sekitar delapan menit.

Warriors segera bangkit. Lee dan Curry mencetak total 15 angka, yang memastikan Warriors unggul 120-107, dengan sisa waktu pertandingan 2 menit 20 detik. Warriors menutup pertandingan dengan 123-114.

Bagi Warriors, ini adalah rekor kemenangan beruntun terpanjang sejak delapan kemenangan beruntun pada 25 Maret - 8 April 2005. Sementara bagi Heat, ini merupakan kekalahan kandang ketiga mereka musim ini.

Sejak awal musim lalu, Warrios adalah satu-satunya tim Wilayah Barat yang bisa meraih kemenangan di kandang Miami. Pada 12 Desember 2012 mereka menang di American Airlines Arena dengan 97-95, berkat tembakan Draymond Green saat laga tersisa 0,9 detik.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Timnas Indonesia Sudah Layak Bersaing di Level Asia

Timnas Indonesia Sudah Layak Bersaing di Level Asia

Timnas Indonesia
Daftar 4 Tim Lolos Semifinal Piala Asia U23 2024, Uzbekistan Lawan Indonesia

Daftar 4 Tim Lolos Semifinal Piala Asia U23 2024, Uzbekistan Lawan Indonesia

Internasional
Jadwal Indonesia Vs Uzbekistan pada Semifinal Piala Asia U23 2024

Jadwal Indonesia Vs Uzbekistan pada Semifinal Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Turnamen Basket Mandiri 3x3 Indonesia, Antusiasme Peserta di Medan

Turnamen Basket Mandiri 3x3 Indonesia, Antusiasme Peserta di Medan

Sports
Hasil Real Sociedad Vs Madrid 0-1, Sinar Arda Gueler Bawa Los Blancos Menang

Hasil Real Sociedad Vs Madrid 0-1, Sinar Arda Gueler Bawa Los Blancos Menang

Liga Spanyol
Hasil 8 Besar Piala Asia U23: Singkirkan Arab Saudi, Uzbekistan Jumpa Indonesia di Semifinal

Hasil 8 Besar Piala Asia U23: Singkirkan Arab Saudi, Uzbekistan Jumpa Indonesia di Semifinal

Internasional
Modal Persib Menyongsong Championship Series Liga 1

Modal Persib Menyongsong Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Borneo FC Dapat Pelajaran dari Persib Jelang Championship Series

Borneo FC Dapat Pelajaran dari Persib Jelang Championship Series

Liga Indonesia
Keriuhan Media Sosial Saat Timnas U23 Indonesia Singkirkan Korsel

Keriuhan Media Sosial Saat Timnas U23 Indonesia Singkirkan Korsel

Liga Indonesia
Hasil Rans Nusantara vs Persija 0-1: Gustavo Pahlawan Macan Kemayoran

Hasil Rans Nusantara vs Persija 0-1: Gustavo Pahlawan Macan Kemayoran

Liga Indonesia
Borneo FC Alami 3 Kekalahan Beruntun, Pieter Huistra Tidak Cari Kambing Hitam

Borneo FC Alami 3 Kekalahan Beruntun, Pieter Huistra Tidak Cari Kambing Hitam

Liga Indonesia
Rekor Dunia Cricket Pecah di Seri Bali Bash Internasional

Rekor Dunia Cricket Pecah di Seri Bali Bash Internasional

Sports
Thomas & Uber Cup 2024, Tim Indonesia Siap Tempur!

Thomas & Uber Cup 2024, Tim Indonesia Siap Tempur!

Badminton
Sepak Bola Indonesia Sedang Naik Daun

Sepak Bola Indonesia Sedang Naik Daun

Liga Indonesia
5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com