Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pindah dari UFC, Demetrious Johnson Antusias dengan ONE Championship

Kompas.com - 09/11/2018, 15:37 WIB
Eris Eka Jaya

Penulis

KOMPAS.com - Petarung seni bela diri campuran atau mixed martial arts (MMA), Demetrious Johnson, angkat bicara tentang atlet dari ONE Championship.

Sebelumnya, Demetrious, mantan atlet MMA dari Ultimate Fighting Championship (UFC), resmi bergabung ke ONE Championship dan diperkenalkan kepada publik pada saat sesi konferensi pers jelang laga ONE: Heart of The Lion di Convention Hall Marina Bay Sands, Singapura, Rabu (7/11/2018).

Mengenai hal tersebut, Demetrious pun mengungkap pendapatnya tentang para petarung MMA dan Chatri Sityodtong, CEO ONE Championship.

"Mereka luar biasa. CEO Championship Chatri Sityodtong berbicara penuh gairah tentang atletnya dengan nilai-nilai yang dia anut untuk olahraga ini," kata Demetrious saat sesi wawancara di Hotel JW Marriott, Kamis (8/11/2018).

Baca juga: CEO ONE Championship Bicara di Balik Gabungnya 2 Mantan Atlet UFC

"Selain itu, yang menarik dia tidak hanya tertarik dalam pertarungan. Saya melihat dia adalah pelaku olahraga bela diri, yang terdorong dengan bela diri, tetapi dia lebih menekankan pada unsur humanis tentang atletnya," tuturnya.

Petarung yang akrab dipanggil DJ ini juga mengemukakan rencana ONE Championship untuk mengembangkan e-sports (olahraga berbasis elektronik) juga telah menarik perhatian dirinya.

"ONE Championship adalah salah satu organisasi olahraga terbesar di dunia. Selain itu, ONE juga tengah membangun e-sports. E-sports adalah salah satu passion saya," ucap DJ.

DJ pun mengaku tak mempunyai masalah berarti untuk bertarung di kawasan Asia.

"Tidak ada masalah. Saya belum pernah bertarung di Asia sebelumnya. Saya kira jika saya dapat menurunkan berat badan, saya siap bertarung," ujarnya.

"Saya akan melakukan persiapan untuk bertarung di Asia," ucap DJ.

Baca juga: CEO ONE Championship Ungkap Alasan Rambah Bisnis E-Sports

Demetrious Johnson adalah atlet seni bela diri campuran kelas terbang yang berasal dari Amerika Serikat. Petarung yang memiliki julukan Mighty Mouse itu pernah meraih gelar juara dunia UFC di kelas terbang, tepatnya pada tahun 2012.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Shin Tae-yong Berharap Masyarakat Indonesia Dukung Kembali Marselino

Shin Tae-yong Berharap Masyarakat Indonesia Dukung Kembali Marselino

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Liga Champions Madrid Vs Bayern, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming Liga Champions Madrid Vs Bayern, Kickoff 02.00 WIB

Liga Champions
Tekad Sabar/Reza untuk Tembus Level Elite di Tur ASEAN

Tekad Sabar/Reza untuk Tembus Level Elite di Tur ASEAN

Badminton
Indonesia Vs Guinea, Bek Lawan Ungkap Motivasi Besar Hadapi Garuda Muda

Indonesia Vs Guinea, Bek Lawan Ungkap Motivasi Besar Hadapi Garuda Muda

Timnas Indonesia
Penerima Tongkat Estafet Telah Siap, Maman Abdurahman Tak Punya Beban Lagi Menuju Pensiun

Penerima Tongkat Estafet Telah Siap, Maman Abdurahman Tak Punya Beban Lagi Menuju Pensiun

Liga Indonesia
Madrid Vs Bayern, Die Roten Berani dan Percaya Diri

Madrid Vs Bayern, Die Roten Berani dan Percaya Diri

Liga Champions
Eks Asisten Pelatih Timnas Indonesia Tak Kaget Garuda Pertiwi Kewalahan

Eks Asisten Pelatih Timnas Indonesia Tak Kaget Garuda Pertiwi Kewalahan

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea: Apa Pun, Tetap Dukung Garuda Muda

Indonesia Vs Guinea: Apa Pun, Tetap Dukung Garuda Muda

Timnas Indonesia
Kemenpora-Bappenas Dorong Pemuda Berjejaring demi Keberlanjutan Kebijakan SDM

Kemenpora-Bappenas Dorong Pemuda Berjejaring demi Keberlanjutan Kebijakan SDM

Sports
Pernyataan Selangor FC soal Faisal Halim Pensiun Dini Usai Disiram Air Keras

Pernyataan Selangor FC soal Faisal Halim Pensiun Dini Usai Disiram Air Keras

Liga Lain
RCTI Premium Sports, Diikuti Persija-PSIS dan 2 Klub Malaysia

RCTI Premium Sports, Diikuti Persija-PSIS dan 2 Klub Malaysia

Sports
Dampak Penyiraman Air Keras kepada Pemain Timnas Malaysia Faisal Halim

Dampak Penyiraman Air Keras kepada Pemain Timnas Malaysia Faisal Halim

Internasional
Madrid Vs Bayern, Alasan Los Blancos Tunda Pesta Juara Liga Spanyol

Madrid Vs Bayern, Alasan Los Blancos Tunda Pesta Juara Liga Spanyol

Liga Champions
Suara Prihatin soal Insiden Air Keras terhadap Striker Malaysia Faisal Halim

Suara Prihatin soal Insiden Air Keras terhadap Striker Malaysia Faisal Halim

Internasional
Jadwal Timnas Indonesia Vs Korea Selatan di Piala Asia U17 Putri 2024

Jadwal Timnas Indonesia Vs Korea Selatan di Piala Asia U17 Putri 2024

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com