Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tegang di Awal, Ana Ivanovic Lolos ke Babak Kedua Australian Open

Kompas.com - 13/01/2014, 14:48 WIB
MELBOURNE, KOMPAS.com - Ana Ivanovic harus bertanding selama 1 jam 32 menit di bawah teriknya matahari yang menyinari Hisense Arena, Melbourne Park, pada babak pertama Australian Open (Australia Terbuka), Senin (13/01/2014). Bertemu Kiki Bertens, Ivanovic menang 6-4, 6-4 dan lolos ke babak kedua.

Di awal pertandingan, Ivanovic sempat merasa tegang, apalagi setelah Bertens mematahkan servisnya pada gim pertama. Ivanovic mulai mendapatkan kepercayaan diri setelah memenangi gim kedua. Dia melaju hingga unggul 4-1 dan akhirnya memenangi set pertama dengan 6-4.

Di awal set kedua, Bertens sempat meminta medical timout. Bertens merasa badannya menjadi stres karena panas yang tinggi. Setelah mendapat perawatan dia kembali dan bahkan unggul 4-3.

Ivanovic bermain tenang dan akhirnya memenangi tiga gim berikutnya yang memastikannya memenangi set kedua, memenangi pertandingan, dan memastikan tempat di babak kedua untuk menghadapi Annika Beck dari Jerman.

"Tadi bukanlah pertandingan bagus. Sedikit terlihat di sana. Saya sungguh merasa kesulitan dengan langkah awal saya saat mengejar bola," aku Ivanovic. "Saya sangat senang bisa melewati ini dan lolos ke babak berikutnya."

Sebelum turun ke Australian Open, Ivanovic memenangi turnamen di Auckland pada pekan pertama tahun ini, dengan mengalahkan Venus Williams.

Petenis lain yang melaju ke babak kedua Australian Open adalah Samantha Stosur. Andalan tuan rumah ini berhasil menundukkan Klara Zakopalova dengan 6-3, 6-4.

Sementara itu, unggulan ketujuh Sara Erani gagal melewati babak pertama. Petenis Italia ini dikalahkan Julia Goerges, 3-6, 2-6.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Kata Bambang Nurdiansyah Soal Pencapaian Timnas U23, Perlu Berwaspada

Kata Bambang Nurdiansyah Soal Pencapaian Timnas U23, Perlu Berwaspada

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: STY Amati Uzbekistan, Yakin Indonesia Bisa Beri Pembuktian

Piala Asia U23 2024: STY Amati Uzbekistan, Yakin Indonesia Bisa Beri Pembuktian

Timnas Indonesia
Penjelasan MNC Group soal Nonton Bareng Timnas U23 Indonesia di Piala Asia

Penjelasan MNC Group soal Nonton Bareng Timnas U23 Indonesia di Piala Asia

Timnas Indonesia
3 Poin yang Harus Dilakukan Timnas U23 Jelang Lawan Uzbekistan

3 Poin yang Harus Dilakukan Timnas U23 Jelang Lawan Uzbekistan

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024, Pengamat Soroti Mental Pemain Indonesia Saat Bekuk Korsel

Piala Asia U23 2024, Pengamat Soroti Mental Pemain Indonesia Saat Bekuk Korsel

Timnas Indonesia
Ernando Sukses Eksekusi Penalti di Piala Asia U23, Trik dari Pelatih

Ernando Sukses Eksekusi Penalti di Piala Asia U23, Trik dari Pelatih

Timnas Indonesia
Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Enggan Terbebani Status sebagai Ujung Tombak

Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Enggan Terbebani Status sebagai Ujung Tombak

Badminton
Pelatih Persik Dukung Timnas U23 Indonesia, Senang Lihat Jeam Kelly Sroyer

Pelatih Persik Dukung Timnas U23 Indonesia, Senang Lihat Jeam Kelly Sroyer

Liga Indonesia
Pensiun Usai Thomas Cup 2024, Momota Bakal Rindu Ginting-Axelsen

Pensiun Usai Thomas Cup 2024, Momota Bakal Rindu Ginting-Axelsen

Badminton
4 Fakta Persebaya Vs Persik, Bajul Ijo Tak Mau Lagi Disakiti Mantan

4 Fakta Persebaya Vs Persik, Bajul Ijo Tak Mau Lagi Disakiti Mantan

Liga Indonesia
Pengamat Malaysia Sebut Timnas U23 Indonesia Main Tanpa Rasa Takut

Pengamat Malaysia Sebut Timnas U23 Indonesia Main Tanpa Rasa Takut

Timnas Indonesia
Hasil New England Vs Inter Miami 1-4: Dikejutkan Gol 37 Detik, Messi Mengamuk

Hasil New England Vs Inter Miami 1-4: Dikejutkan Gol 37 Detik, Messi Mengamuk

Liga Lain
Aji Santoso Sebut Prestasi Timnas U23 Indonesia Bukan karena Keberuntungan

Aji Santoso Sebut Prestasi Timnas U23 Indonesia Bukan karena Keberuntungan

Timnas Indonesia
Berjaya di Eropa, Sayu Bella Raih Kemenangan Balap Sepeda untuk Kedua Kalinya

Berjaya di Eropa, Sayu Bella Raih Kemenangan Balap Sepeda untuk Kedua Kalinya

Sports
Mo Salah Ribut dengan Klopp: Akan Ada Api jika Saya Berbicara

Mo Salah Ribut dengan Klopp: Akan Ada Api jika Saya Berbicara

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com