Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Stoner Terlalu Dominan di Motorland Aragon

Kompas.com - 18/09/2011, 19:50 WIB

ARAGON, Kompas.com - Casey Stoner menyempurnakan dominasinya di Sirkuit Motorland Aragon dengan kemenangan mutlak atas para rivalnya pada balapan yang berlangsung Minggu (18/9/11). Pebalap Australia ini unggul lebih dari delapan detik atas rekan setimnya di Repsol Honda, Dani Pedrosa, yang finis di urutan dua.

Dengan kemenangan ini, Stoner semakin dekat dengan gelar juara dunia kedua dalam kariernya di ajang MotoGP. Kini, dia unggul 44 poin atas rival terdekatnya dari Yamaha, Jorge Lorenzo, yang harus puas finis di posisi tiga.

Donasi 25 poin di seri ke-14 ini membuat Stoner, yang sudah merengkuh delapan kemenangan sepanjang musim 2011, mengumpulkan total 284 poin. Sedangkan Lorenzo masih tetap di urutan dua dengan total 240 poin.

Sementara itu Valentino Rossi, yang start dari pitlane karena terkena penalti 10 detik, finis di urutan 10. Ini terbilang hasil yang cukup bagus bagi pebalap Ducati itu, karena dia sempat berada di posisi juru kunci, dan start lebih lambat 10 detik dari semua pebalap lain.

Jalannya balapan

Spies mengawali balapan 23 lap ini dengan baik, karena saat lampu merah pada, dia langsung melejit di posisi terdepan. Tetapi pebalap Yamaha ini tak mampu bertahan lama, karena menjelang lap kedua, Stoner dan Pedrosa bisa menyalipnya. Sementara itu, Rossi yang start dari pitlane, masih menjadi juru kunci, dan pebalap ketiga Repsol Honda, Andrea Dovizioso, langsung meninggalkan arena balapan setelah kecelakaan.

"Saya mengalami sedikit slide bagian kanan, mungkin ban belum panas 100 persen. Ban depan belum cukup panas, sehingga tak mampu memikul beratku. Saya minta maaf kepada tim, karena ini benar-benar buruk. Padahal kami berada di peringkat tiga klasemen sementara. Ini kesalahan pertamaku pada tahun ini, meskipun saya melakukannya di momen yang buruk," ujar Dovizioso, saat kembali ke garasi.

Memasuki lap ketiga, Stoner sudah tak terbendung lagi. Kandidat terkuat juara dunia 2011 ini sudah jauh berada di depan dengan keunggulan 0,663 detik atas Pedrosa, dan membuat jarak 1,597 detik dengan Spies.

Sedangkan di urutan empat, Lorenzo gagal membendung agresivitas pebalap Gresini Honda, Marco Simoncelli. Sang juara bertahan, yang memang sudah pasrah menghadapi GP Aragon ini, harus turun satu strip ke urutan lima, dan Simoncelli mulai memberikan ancaman kepada Spies.

Dominasi Stoner-Pedrosa tampaknya tak bisa dibendung. Hanya nasib sial yang bisa menghalangi duo Repsol Honda itu untuk menguasai podium 1-2, karena sampai dengan lap keempat, mereka sudah sangat jauh. Bahkan, Stoner unggul 2,383 detik atas Spies.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

3 Hal yang Harus Dibenahi Indonesia Jelang Vs Uzbekistan

3 Hal yang Harus Dibenahi Indonesia Jelang Vs Uzbekistan

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: Sananta Kartu AS, Kecepatan Jadi Modal Indonesia

Piala Asia U23 2024: Sananta Kartu AS, Kecepatan Jadi Modal Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Sprint Race MotoGP Spanyol 2024: Jorge Martin Menang, Marquez Jatuh

Hasil Sprint Race MotoGP Spanyol 2024: Jorge Martin Menang, Marquez Jatuh

Motogp
Hasil West Ham Vs Liverpool 2-2, The Reds Gagal Menang

Hasil West Ham Vs Liverpool 2-2, The Reds Gagal Menang

Liga Inggris
Tahu Kekuatan Indonesia, Uzbekistan Bersiap

Tahu Kekuatan Indonesia, Uzbekistan Bersiap

Timnas Indonesia
Hasil Piala Thomas 2024: Jonatan Berjaya, Indonesia Bekuk Inggris

Hasil Piala Thomas 2024: Jonatan Berjaya, Indonesia Bekuk Inggris

Badminton
Piala Asia U23: Uzbekistan Kuat, Indonesia Punya Pengalaman dari Ferarri-Hokky

Piala Asia U23: Uzbekistan Kuat, Indonesia Punya Pengalaman dari Ferarri-Hokky

Timnas Indonesia
Arteta Dapat Saran dari Wenger untuk Bawa Arsenal Juara Liga Inggris

Arteta Dapat Saran dari Wenger untuk Bawa Arsenal Juara Liga Inggris

Liga Inggris
Hasil Kualifikasi MotoGP Spanyol 2024: Marquez Terdepan, Disusul Bezzecchi-Martin

Hasil Kualifikasi MotoGP Spanyol 2024: Marquez Terdepan, Disusul Bezzecchi-Martin

Motogp
Hasil Piala Thomas 2024: Fajar/Rian Menang, Indonesia Unggul 2-0 Atas Inggris

Hasil Piala Thomas 2024: Fajar/Rian Menang, Indonesia Unggul 2-0 Atas Inggris

Badminton
Prediksi Bung Ahay: Peluang Indonesia ke Final Terbuka, Waspada Gaya Eropa

Prediksi Bung Ahay: Peluang Indonesia ke Final Terbuka, Waspada Gaya Eropa

Timnas Indonesia
Semifinal Piala Asia U23, Jangan Remehkan Lagi Indonesia

Semifinal Piala Asia U23, Jangan Remehkan Lagi Indonesia

Liga Indonesia
Hasil Thomas Cup 2024, Anthony Sinisuka Ginting Menang

Hasil Thomas Cup 2024, Anthony Sinisuka Ginting Menang

Badminton
Fakta Menarik Uzbekistan, Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23

Fakta Menarik Uzbekistan, Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Pesan dan Harapan untuk Ernando Ari Jelang Laga Melawan Uzbekistan

Pesan dan Harapan untuk Ernando Ari Jelang Laga Melawan Uzbekistan

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com