Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Peserta Audisi Djarum Mengejar Butet dan Ucok

Kompas.com - 05/09/2014, 17:05 WIB
Tjahjo Sasongko

Penulis

KUDUS, KOMPAS.com — Para peserta Audisi Umum Djarum Beasiswa Bulu Tangkis 2014 berhamburan keluar mengejar para atlet bulu tangkis Asian Games 2014, seperti Tontowi Ahmad, Muhammad Ahsan, dan Liliyana Natsir.

Lima atlet Asian Games, termasuk Praveen Jordan dan Debby Susanto, beserta pelatih ganda campuran Richard Mainaky memang didatangkan untuk menyaksikan sekaligus memberi
motivasi kepada para peserta audisi.

Ketika sosok para atlet tersebut masuk ke GOR Jati, Kudus, para peserta audisi yang tengah bertanding langsung seperti overacting dan bermain sungguh-sungguh. Ke mana pun
bola lawan meluncur tetap dikejar dengan semangat. Tentu dengan harapan gerakan tersebut dilihat oleh para atlet idola.

Namun, boro-boro melirik pertandingan, para atlet Asian Games harus kewalahan melayani permintaan para penggemar untuk berfoto bersama. Belum lagi saat harus menandatangani foto-foto diri mereka untuk dibagikan kepada para peserta audisi.

Bagi para atlet PB Djarum yang kini menjadi atlet Asian Games, kehadiran mereka di acara audisi ini semacam adanya ikatan antara masa lalu saat mereka memulai karier bulu tangkis. "Dulu memang tidak ada audisi besar-besaran seperti ini. Tetapi, melihat anak-anak yang semangat seperti ini, jadi ingat masa mulai bermain bulu tangkis waktu kecil," kata Liliyana Natsir yang biasa dipanggil Butet.

Liliyana Natsir memang tidak besar bersama PB Djarum, tetapi ia masih ingat bagaimana perasaan tidak mau kalah dan kompetitif itu memang dimulai sejak masa kanak-kanak.
"Jadi lucu saja melihat bagaimana anak-anak itu jadi lebih ngotot begitu kami datang."

Sementara buat Praveen Jordan yang telah bergabung dengan PB Djarum sejak lama, kedatangan ke Kudus tak ubahnya seperti reuni dengan rekan-rekannya pada masa lalu.

"Ketemu teman-teman lamalah," ungkapnya. Seperti Liliyana, Praveen juga mendapat panggilan Ucok. "Ibu saya memang berasal dari Medan."

Menurut Program Director Bakti Olah Raga Djarum Foundation, Joppy Rosimin, kehadiran para atlet PB Djarum yang masuk Pelatnas Asian Games Incheon menjadi semacam hiburan buat para peserta audisi umum. "Mereka kan banyak yang datang dari luar Jawa Tengah, bahkan dari luar Pulau Jawa. Kalau mereka datang hanya untuk sekali main, kan sangat disayangkan," ungkap Joppy.

"Dengan bertemu para pemain nasional, setidaknya mereka kan punya cerita yang bisa bawa mereka pulang bila mereka gagal lolos. Sementara untuk acara hiburan agar mereka
tidak bosan datang ke Kudus yang tentunya memakan biaya tidak sedikit."

Meski datang ke Kudus, para atlet bulu tangkis ke Asian Games tetap dibebani kewajiban untuk menjaga kondisi fisik. Pelatih ganda campuran Pelatnas, Richard Mainaky, mengaku tetap meminta para pemain menjalani program latihan seperti di Cipayung. "Untuk Tontowi, saya bahkan tetap membawa semua alat bantu latihan fisik seperti tali. Jadi kebugaran mereka tetap terjaga."

Cabang bulu tangkis ditargetkan menyumbang dua medali emas dalam pesta olahraga negara Asia, Asian Games 2014 di Incheon, Korea Selatan, yang akan berlangsung pada 19 September-4 Oktober mendatang. Medali emas diharapkan datang dari ganda campuran Liliyana Natsir/Tontowi Ahmad serta ganda putra Muhammad Ahsan/Hendra Setiawan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Arema FC Pilih Apparel Baru demi 'Mengaum' di Liga 1 Musim Depan

Arema FC Pilih Apparel Baru demi "Mengaum" di Liga 1 Musim Depan

Liga Indonesia
3 Fakta Laga Borneo FC vs Madura United, Masih Ada Kesempatan untuk Pesut Etam

3 Fakta Laga Borneo FC vs Madura United, Masih Ada Kesempatan untuk Pesut Etam

Liga Indonesia
Link Live Streaming Borneo FC VS Madura United, Kickoff 19.00 WIB

Link Live Streaming Borneo FC VS Madura United, Kickoff 19.00 WIB

Liga Indonesia
Hasil Final Thailand Open 2024, Ana/Tiwi Runner-up

Hasil Final Thailand Open 2024, Ana/Tiwi Runner-up

Badminton
Cristiano Ronaldo Prediksi Arsenal Tidak akan Juara Premier League Musim Ini

Cristiano Ronaldo Prediksi Arsenal Tidak akan Juara Premier League Musim Ini

Liga Inggris
Maarten Pes Menggila Kontra Rival, Tujuh Penyelamatan bagi FC Dallas

Maarten Pes Menggila Kontra Rival, Tujuh Penyelamatan bagi FC Dallas

Liga Lain
Borneo FC vs Madura United, Jawaban Pelatih Persib Soal Lawan di Final

Borneo FC vs Madura United, Jawaban Pelatih Persib Soal Lawan di Final

Liga Indonesia
Borneo FC vs Madura United, Strategi Spesial Huistra dan Persiapan Penalti

Borneo FC vs Madura United, Strategi Spesial Huistra dan Persiapan Penalti

Liga Indonesia
Oxford United Milik Erick Thohir dan Andindya Bakrie Naik ke Divisi Championship

Oxford United Milik Erick Thohir dan Andindya Bakrie Naik ke Divisi Championship

Liga Inggris
Marco Reus Traktir Suporter di Laga Terakhir Bundesliga Bersama Dortmund

Marco Reus Traktir Suporter di Laga Terakhir Bundesliga Bersama Dortmund

Bundesliga
Exco Diduga Jadi Pemilik Tiga Klub Liga 3, PSSI Diminta Tegas

Exco Diduga Jadi Pemilik Tiga Klub Liga 3, PSSI Diminta Tegas

Liga Indonesia
Klarifikasi Ciro Alves soal Selebrasi di Depan 'Bench' Bali United

Klarifikasi Ciro Alves soal Selebrasi di Depan "Bench" Bali United

Liga Indonesia
Ancelotti Isyaratkan Kroos dan Modric Akan Bertahan di Real Madrid

Ancelotti Isyaratkan Kroos dan Modric Akan Bertahan di Real Madrid

Liga Spanyol
Leverkusen Catat Sejarah, Alonso Bidik Treble dan Rekor Tanpa Kalah

Leverkusen Catat Sejarah, Alonso Bidik Treble dan Rekor Tanpa Kalah

Bundesliga
Bali United Akui Persib Main Lebih Bagus, Atmosfer Stadion Jadi Pembeda

Bali United Akui Persib Main Lebih Bagus, Atmosfer Stadion Jadi Pembeda

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com