Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kido/Fernaldi: Kami Akan Coba Lagi Tahun Depan

Kompas.com - 09/03/2014, 01:03 WIB
BIRMINGHAM, KOMPAS.com - Perjalanan ganda putra Markis Kido/Marcus Fernaldi Gideon di ajang All England 2014 harus terhenti di babak semifinal. Pasangan asal klub Jaya Raya Jakarta ini dikalahkan sesama pemain Indonesia, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan 7-21, 12-21, Sabtu (8/3/2014).

"Ahsan/Hendra memang pasangan yang bagus. Kami sudah tahu permainan mereka, ternyata mereka lebih tahu lagi permainan kami seperti apa," kata Kido kepada Badmintonindonesia.org.

Kido juga mengatakan bahwa banyak pelajaran yang bisa dipetik, khususnya buat Fernaldi yang belum sesenior Kido. Menurut Kido, secara mental Fernaldi masih belum siap menghadapi tekanan yang besar di turnamen besar ini. Apalagi jika ia mendapat kesulitan di lapangan.

"Ini adalah All England pertama buat Fernaldi, jadi dia masih belum siap. Andalannya adalah smes kencang. Ketika tidak mendapat kesempatan untuk itu, dia frustrasi di lapangan, permainannya jadi tidak keluar. Hal ini wajar, dia kan masih muda. Semakin banyak pengalaman, dia akan lebih bisa mengontrol di lapangan," jelas Kido.

"Fernaldi sepertinya terlalu menggebu-gebu ingin mematikan bola, terlalu terburu-buru. Ini jadi pelajaran untuk dia. Yang dilawan kan seniornya semua, lagipula dia belum pernah ke semifinal turnamen sekelas All England," tutur Kido yang bersama Fernaldi menjuarai French Open Superseries 2013.

Kido yang sebelumnya berpasangan dengan Hendra Setiawan, sempat menjadi pasangan terbaik dunia. Mereka adalah Juara Dunia 2007 dan peraih medali emas Olimpiade Beijing 2008. Namun, baik Hendra maupun Kido belum pernah menjuarai All England.

"Penasaran juga sih, Olimpiade saja yang empat tahun sekali sudah pernah juara. Sementara All England setiap tahun diikuti malah belum pernah juara. Kami akan coba lagi tahun depan," tambah Kido.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Kata Indra Sjafri soal Timnas U20 Indonesia Pakai Fasilitas Como untuk TC

Kata Indra Sjafri soal Timnas U20 Indonesia Pakai Fasilitas Como untuk TC

Timnas Indonesia
Klasemen Liga Inggris: Man United Kedelapan, Chelsea di Zona Eropa

Klasemen Liga Inggris: Man United Kedelapan, Chelsea di Zona Eropa

Liga Inggris
3 Fakta Menarik Juventus Juara Coppa Italia, Allegri-Bianconeri Terbanyak

3 Fakta Menarik Juventus Juara Coppa Italia, Allegri-Bianconeri Terbanyak

Liga Italia
Hasil Atalanta Vs Juventus: Gol Vlahovic Bawa Bianconeri Juara Coppa Italia

Hasil Atalanta Vs Juventus: Gol Vlahovic Bawa Bianconeri Juara Coppa Italia

Liga Italia
Hasil Brighton Vs Chelsea, Cole Palmer Bawa The Blues Menang, Naik Peringkat

Hasil Brighton Vs Chelsea, Cole Palmer Bawa The Blues Menang, Naik Peringkat

Liga Inggris
Cesc Fabregas Mempunyai Kontribusi Besar Antar Como 1907 Promosi ke Serie A

Cesc Fabregas Mempunyai Kontribusi Besar Antar Como 1907 Promosi ke Serie A

Liga Italia
Hasil Man United Vs Newcastle: Drama 5 Gol dan Roket Diallo, MU Menang

Hasil Man United Vs Newcastle: Drama 5 Gol dan Roket Diallo, MU Menang

Liga Inggris
Link Live Streaming Juventus Vs Atalanta, Kick-off 02.00 WIB

Link Live Streaming Juventus Vs Atalanta, Kick-off 02.00 WIB

Liga Italia
DXI 2024 Hadirkan Community Camp untuk Lintas Hobi Pecinta Alam

DXI 2024 Hadirkan Community Camp untuk Lintas Hobi Pecinta Alam

Olahraga
Kemenpora Gelar Lokakarya Pembinaan Olahraga Prestasi

Kemenpora Gelar Lokakarya Pembinaan Olahraga Prestasi

Olahraga
Indra Sjafri Beri Sinyal Hijau bagi Pemain Keturunan Gabung Timnas U20 Indonesia

Indra Sjafri Beri Sinyal Hijau bagi Pemain Keturunan Gabung Timnas U20 Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Madura United Vs Borneo FC: Gol Penalti Jaja, Madura United Menang

Hasil Madura United Vs Borneo FC: Gol Penalti Jaja, Madura United Menang

Liga Indonesia
Final Coppa Italia, Juve Yakin Bisa Bawa Pulang Trofi

Final Coppa Italia, Juve Yakin Bisa Bawa Pulang Trofi

Liga Italia
Como 1907 Mencari Pemain Siap Tempur di Serie A

Como 1907 Mencari Pemain Siap Tempur di Serie A

Liga Italia
Pelatih Persib Tanggapi Jeda Singkat Semifinal Championship Series

Pelatih Persib Tanggapi Jeda Singkat Semifinal Championship Series

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com