Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pekan Ini, Liga DBL Bergulir Kembali

Kompas.com - 23/07/2019, 20:32 WIB
Josephus Primus

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Pekan ini atau persisnya mulai Jumat (26/7/2019), liga bola basket pelajar bertajuk Honda Developmental Basketball League (DBL) bergulir kembali.

"Tahun ini adalah musim ke-16," kata CEO dan Pendiri DBL Indonesia Azrul Ananda saat peluncuran pada Selasa (23/7/2019).

Baca juga: Jokowi Main Basket Bareng Peserta DBL di Istana Bogor

Menurut rencana, tiga kota akan menjadi tuan rumah laga yakni Padang untuk Seri Sumatra Barat, Samarinda (Seri Kalimantan Timur), dan Banjarmasin (Seri Kalimantan Selatan).

Liga Musim 2019 ini terus berlanjut hingga mengunjungi 30 kota di 22 provinsi.

Baca juga: Liga Basket Pelajar DBL 2018 Akan Dimulai Jumat Besok


Baru

Pada Musim 2019, Liga DBL dilengkapi oleh platform DBL Play, kata CEO dan Pendiri DBL Indonesia Azrul Ananda di Jakarta, Selasa (23/7/2019)Kompas.com/Josephus Primus Pada Musim 2019, Liga DBL dilengkapi oleh platform DBL Play, kata CEO dan Pendiri DBL Indonesia Azrul Ananda di Jakarta, Selasa (23/7/2019)


Azrul melanjutkan, Liga DBL 2019 memunculkan hal baru yang terkait dengan generasi kekinian yakni digitalisasi.

"Kami memperkenalkan DBL Play yang menjadi platform memperluas partisipasi anak muda di DBL," tutur pria yang karib disapa Aza ini.

Baca juga: DBL Indonesia Luncurkan Sepatu Edisi Pemain

DBL Play bakal menyiarkan secara langsung (livestream) pertandingan liga dari Aceh sampai dengan Papua.

Selain itu, pada aplikasi ini ada juga tutorial teknik bermain basket.

"Semua dibahas dengan cara fun," kata Azrul.

Pada DBL Play juga terdapat program Bajak Sekolah bersama Augie Fantinus.

Baca juga: Sri Sultan Sambut Positif Hadirnya DBL Academy di Yogyakarta

Catatan Azrul menunjukkan, hingga hari ini, aplikasi DBL Play sudah diunduh oleh sekitar 10.000 orang.

"Kita akan terus kembangkan isinya," kata Azrul.

Alumni Liga DBL kembali mendominasi seleksi tim nasional basket Indonesia. Kini, seleksi timnas putri  SEA Games 2019 Filipina sudah mengerucut menjadi 15 pemain putri. Dari jumlah itu, 9 pemain adalah alumni Liga DBL.
Kompas.com/Josephus Primus Alumni Liga DBL kembali mendominasi seleksi tim nasional basket Indonesia. Kini, seleksi timnas putri SEA Games 2019 Filipina sudah mengerucut menjadi 15 pemain putri. Dari jumlah itu, 9 pemain adalah alumni Liga DBL.


Dominasi

Sementara itu, data yang dibeberkan Azrul juga menunjukkan bahwa alumni Liga DBL kembali mendominasi seleksi tim nasional basket Indonesia.

Saat ini, Indonesia mengincar proyeksi timnas basket untuk SEA Games 2019 Filipina.

Proyeksi lainnya adalah Kualifikasi FIBA Asia Cup 2021.

Di seleksi timnas putra, dari 54 pemain yang dipanggil, 28 pemain tercatat sebagai alumni Liga DBL.

Baca juga: Pembukaan DBL 2018 di Surabaya Dihadiri 10.000 Penonton

Hal sama terjadi di seleksi timnas putri.

Kini, seleksi sudah mengerucut menjadi 15 pemain putri.

Dari jumlah itu, 9 pemain adalah alumni Liga DBL.

Tahun ini adalah musim ke-16, kata CEO dan Pendiri DBL Indonesia Azrul Ananda saat peluncuran pada Selasa (23/7/2019).
Kompas.com/Josephus Primus Tahun ini adalah musim ke-16, kata CEO dan Pendiri DBL Indonesia Azrul Ananda saat peluncuran pada Selasa (23/7/2019).

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com