Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Dua Pebalap Indonesia Tembus 10 Besar di Barcelona

Kompas.com - 10/06/2019, 19:30 WIB
Nirmala Maulana Achmad,
Tri Indriawati

Tim Redaksi

Sumber BolaSport

KOMPAS.com - Dua pebalap Indonesia berhasil membawa harum nama bangsa di ajang CEV International Championship di Barcelona, Spanyol, Minggu (9/6/2019).

Mereka adalah pebalap dari Astra Honda Motor, Andi Gilang dan Gerry Salim, yang berhasil finis di posisi 10 besar pada kompetisi yang digelar di Sirkuit Catalunya tersebut.

Andi Gilang finis di urutan kelima, sedangkan Gerry Salim berhasil menduduki posisi ke-10.

Hasil yang ditorehkan Andi dan Gerry ini lebih baik ketimbang balapan pertama CEV Moto2 European Championship. Saat itu, Andi finis di posisi ke-12 dan Gerry di posisi ke-18.

Baca juga: Pebalap Indonesia, Gerry Salim, Akan Lakukan Debut di Moto3

Bagi Andi, hasil impresif ini didapat karena penampilan perdananya di kelas CEV Moto2.

"Pada balapan kedua, saya merasa lebih baik sejak awal dan sanggup menjaga kecepatan," kata Andi, seperti dilansir dari BolaSport.

"Para pesaing saya pun bisa lepas karena ada beberapa pebalap yang bersaing ketat. Saya berusaha tenang dan konsisten hingga bisa finis pada posisi kelima," kata Andi menyambung.

Sementara untuk Gerry, finis di posisi ke-10 di Barcelona menyamai rekor terbaiknya saat balapan di Sirkuit Estoril, Portugal.

Baca juga: Hasil Moto3, Gerry Salim Finis di Posisi ke-16 dalam Debutnya

"Saya senang dengan performa kali ini. Meskipun saya merasa tidak nyaman dengan motor pada balapan pertama, kami bisa melihat data dan melakukan beberapa perubahan setting pada balapan kedua," ucap Gerry

"Saya melakukan start dengan baik dan bisa menambah kecepatan hingga akhirnya finis 10 besar," tutupnya.

Sebelumnya, Gerry sempat menjajal kompetisi Moto3 Italia 2019. Pria yang akrab dipanggil Bonex itu diumumkan Honda Team Asia untuk menggantikan Ai Ogura yang menepi karena patah tulang. (Delia Mustikasari)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil Timnas U17 Putri Indonesia Vs Filipina: Claudia Scheunemann Cetak Gol, Garuda Pertiwi Tumbang

Hasil Timnas U17 Putri Indonesia Vs Filipina: Claudia Scheunemann Cetak Gol, Garuda Pertiwi Tumbang

Timnas Indonesia
Ketika STY Kalahkan Guinea 3-0 dan Singkirkan Argentina...

Ketika STY Kalahkan Guinea 3-0 dan Singkirkan Argentina...

Timnas Indonesia
VAR di Championship Series, Aspek Fisik Jadi Sorotan Persib

VAR di Championship Series, Aspek Fisik Jadi Sorotan Persib

Liga Indonesia
Ubah Cara Pikir Persib Lawan Bali United, Upaya Akhiri Tren Negatif

Ubah Cara Pikir Persib Lawan Bali United, Upaya Akhiri Tren Negatif

Liga Indonesia
Jadwal Indonesia di Piala Asia U17 Putri 2024, Lawan Filipina Malam Ini

Jadwal Indonesia di Piala Asia U17 Putri 2024, Lawan Filipina Malam Ini

Timnas Indonesia
Piala Asia U17 Putri, Garuda Pertiwi Bertekad Terbang Tinggi

Piala Asia U17 Putri, Garuda Pertiwi Bertekad Terbang Tinggi

Timnas Indonesia
Championship Series Bali United Vs Persib, Laga Tak Mudah Kedua Tim

Championship Series Bali United Vs Persib, Laga Tak Mudah Kedua Tim

Liga Indonesia
4 Laga Final Persib di Championship Series, Fisik dan Finishing Diasah

4 Laga Final Persib di Championship Series, Fisik dan Finishing Diasah

Liga Indonesia
Sikap Stefano Pioli Usai Ultras AC Milan Lakukan Protes Aksi Bisu

Sikap Stefano Pioli Usai Ultras AC Milan Lakukan Protes Aksi Bisu

Liga Italia
Jadwal Semifinal Liga Champions: PSG Vs Dortmund, Bayern Vs Real Madrid

Jadwal Semifinal Liga Champions: PSG Vs Dortmund, Bayern Vs Real Madrid

Liga Champions
Susy Susanti Bangga Perjuangan Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Susy Susanti Bangga Perjuangan Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Badminton
Guinea Serius Tatap Indonesia, Panggil Eks Barcelona dan Tunjuk Pelatih Senior

Guinea Serius Tatap Indonesia, Panggil Eks Barcelona dan Tunjuk Pelatih Senior

Timnas Indonesia
Tour of Turkiye Jadi Bukti Sepak Terjang Brand Asal Indonesia bersama Atlet Balap Sepeda Internasional

Tour of Turkiye Jadi Bukti Sepak Terjang Brand Asal Indonesia bersama Atlet Balap Sepeda Internasional

Sports
Piala Asia U17 Wanita 2024, Tekad Satoru Mochizuki untuk Garuda Pertiwi

Piala Asia U17 Wanita 2024, Tekad Satoru Mochizuki untuk Garuda Pertiwi

Timnas Indonesia
Playoff Olimpiade Paris 2024, 4 Perbandingan Indonesia dan Guinea

Playoff Olimpiade Paris 2024, 4 Perbandingan Indonesia dan Guinea

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com