Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Piala Sudirman 2019, Praveen/Melati Bawa Indonesia Tembus Semifinal

Kompas.com - 24/05/2019, 14:03 WIB
Eris Eka Jaya

Penulis

KOMPAS.com - Pasangan ganda campuran Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti berhasil membawa Indonesia lolos ke semifinal Piala Sudirman 2019 setelah mengalahkan wakil Taiwan, Wang Chi-Lin/Hsieh Pei Shan, dalam laga kelima alias partai penentu pada babak perempat final, Jumat (24/5/2019).

Bertanding di Guangxi Sports Center, Nanning, China, Praveen/Melati menang dua gim langsung dengan skor 21-17 dan 21-15 dalam waktu 40 menit.

Atas hasil ini, Indonesia pun lolos ke babak semifinal Piala Sudirman 2019 setelah secara kesuluruhan unggul 3-2 atas Taiwan.

Baca juga: Piala Sudirman 2019, Greysia/Apriyani Bawa Indonesia Samakan Skor 2-2

Pada gim pertama, laga Praveen/Melati melawan Wang Chi-Lin/Hsieh Pei Shan berlangsung ketat. Kedua pasangan saling berbalas dalam mendapatkan poin.

Sempat terjadi skor sama kuat 2-2 dan 5-5 bagi kedua pasangan. Setelah itu, wakil Thailand sempat menjauh unggul 8-6.

Namun, setelah itu, skor kembali sama kuat menjadi 9-9 setelah pukulan Praveen/Melati tak dapat dikembalikan lawan. Praveen/Melati pun unggul 11-10 pada interval gim pertama.

Seusai interval, Praveen/Melati bisa menjaga fokus. Mereka selalu unggul dalam perolehan poin hingga akhirnya menutup gim pertama dengan keunggulan 21-17.

Baca juga: Piala Sudirman, Gregoria Mariska Akui Kurang Sabar Lawan Tai Tzu Ying

Pada gim kedua, jalannya laga kembali ketat. Praveen/Melati meraih poin pertama, lalu perolehan poin kembali tipis 4-3, 5-4, dan 7-6, masih untuk keunggulan wakil Indonesia.

Setelah itu, Praveen/Melati berhasil mendapat ritme. Beberapa kali penempatan shuttlecock mereka sulit dikembalikan lawan sehingga unggul 11-6 pada interval gim pertama.

Seusai interval, wakil Indonesia tetap menjaga fokus dengan baik dan memperoleh tiga poin beruntun sehingga unggul 14-6. Hingga akhirnya, Praveen/Melati bisa menuntaskan laga itu dengan kemenangan 21-15

Dengan demikian, Indonesia pun lolos ke semifinal Piala Sudirman 2019.

Baca juga: Piala Sudirman 2019, Jonatan Kecewa Strateginya Terbaca Lawan

Untuk selanjutnya, Indonesia akan menghadapi Jepang pada babak semifinal Piala Sudirman 2019 yang telah menyingkirkan Malaysia. Laga tersebut akan dilangsungkan pada Sabtu (25/5/2019).

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil 8 Besar Piala Asia U23: Singkirkan Arab Saudi, Uzbekistan Jumpa Indonesia di Semifinal

Hasil 8 Besar Piala Asia U23: Singkirkan Arab Saudi, Uzbekistan Jumpa Indonesia di Semifinal

Internasional
Modal Persib Menyongsong Championship Series Liga 1

Modal Persib Menyongsong Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Borneo FC Dapat Pelajaran dari Persib Jelang Championship Series

Borneo FC Dapat Pelajaran dari Persib Jelang Championship Series

Liga Indonesia
Keriuhan Media Sosial Saat Timnas U23 Indonesia Singkirkan Korsel

Keriuhan Media Sosial Saat Timnas U23 Indonesia Singkirkan Korsel

Liga Indonesia
Hasil Rans Nusantara vs Persija 0-1: Gustavo Pahlawan Macan Kemayoran

Hasil Rans Nusantara vs Persija 0-1: Gustavo Pahlawan Macan Kemayoran

Liga Indonesia
Borneo FC Alami 3 Kekalahan Beruntun, Pieter Huistra Tidak Cari Kambing Hitam

Borneo FC Alami 3 Kekalahan Beruntun, Pieter Huistra Tidak Cari Kambing Hitam

Liga Indonesia
Rekor Dunia Cricket Pecah di Seri Bali Bash Internasional

Rekor Dunia Cricket Pecah di Seri Bali Bash Internasional

Sports
Thomas & Uber Cup 2024, Tim Indonesia Siap Tempur!

Thomas & Uber Cup 2024, Tim Indonesia Siap Tempur!

Badminton
Sepak Bola Indonesia Sedang Naik Daun

Sepak Bola Indonesia Sedang Naik Daun

Liga Indonesia
5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

Timnas Indonesia
Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Timnas Indonesia
Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Timnas Indonesia
4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

Timnas Indonesia
Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Internasional
Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya 'Mantra Sakti'

Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya "Mantra Sakti"

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com