Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Piala Sudirman, Gregoria Mariska Akui Kurang Sabar Lawan Tai Tzu Ying

Kompas.com - 24/05/2019, 13:18 WIB
Farahdilla Puspa,
Ferril Dennys

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Indonesia tertinggal 1-2 dari Taiwan di babak perempat final Piala Sudirman 2019 yang berlangsung di Guangxi Sports Center, Nanning, China, Jumat (24/5/2019).

Setelah Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo berhasil membawa unggul Indonesia 1-0 atas Taiwan, dua partai tunggal tidak berhasil menyumbang poin yakni Gregoria Mariska Tunjung (tunggal putri) dan Jonatan Christie (tunggal putra).

Gregoria Mariska Tunjung kalah dari Tai Tzu Ying 16-21, 14-21. Kekalahan tersebut membuat Taiwan berhasil menyamakan kedudukan 1-1.

Gregoria Mariska sempat melakukan perlawanan dan bisa mengimbagi permainan Tai Tzu Ying di awal gim. Bahkan, pada interval gim kedua, Gregoria Mariska sempat unggul tipis 11-10 atas Tai Tzu Ying.

Namun, beberapa kesalahan sendiri di depan net membuat Gregoria membuang kesempatan dan memberikan perolahan angka bagi Tai Tzu Ying.

Gregoria Mariska mengaku sama sekali tidak puas dengan penampilannya dan menyesali perubahan kondisi fisiknya setelah interval gim.

"Saya kurang puas sama pertandingan tadi, sama penampilan saya. Saya bisa dibilang stabil di poin-poin awal saja, sampai poin 11, saya bisa mengikuti pola main dia (Tai Tzu Ying) dan curi kesempatan untuk mematikan lawan," ujar Gregoria Mariska Tunjung dikutip Kompas.com dari Badminton Indonesia.

"Tapi di poin 11 ke atas, kecepatan saya berkurang, seperti nggak bisa fokus terus-terusan, dua-tiga poin terus hilang," lanjutnya.

Baca juga: Gregoria Mariska Kalah dari Tai Tzu Ying, Taiwan Samakan Kedudukan 1-1

Meski demikian, Gregoria Mariska mengakui jika dirinya juga kurang sabar menghadapi pemain bagus seperti Tai Tzu Ying.

"Tai Tzu Ying pemain yang sabar, pukulannya bagus. Dia tipe pemain yang tidak langsung mematkan lawan tapi merusak posisi lawan. Mungkin saya kurang sabar waktu dia mengatur permainan, saya kurang bisa melewati," ujar peraih medali emas Kejuaraan Junior 2017 tersebut.

"Melawan pemain nomor satu duia, justru dari saya jadi motivasi, saya masih jauh di bawah dia. Tadi sih saya mikirnya mau ambil satu game dari dia. Dia punya pukulan atas yang halus, Tai Tzu Ying juga punya variasi pukulan depan," tutur Gregoria.

Selain Gregoria Mariska Tunjung, tunggal putra Jonatan Christie juga tidak berhasil menyumbang poin. Jonatan kalah 11-21, 13-21 dari Chou Tien Chen.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Pengakuan Harry Kane Terkait Timnas Inggris di Piala Eropa 2024

Pengakuan Harry Kane Terkait Timnas Inggris di Piala Eropa 2024

Internasional
Jelang Indonesia vs Filipina: Catatan Garuda Asia, Keyakinan Evandra di Lini Tengah

Jelang Indonesia vs Filipina: Catatan Garuda Asia, Keyakinan Evandra di Lini Tengah

Timnas Indonesia
Fan Zone Stuttgart, Penuh Hiburan dan Mengutamakan Kenyamanan

Fan Zone Stuttgart, Penuh Hiburan dan Mengutamakan Kenyamanan

Internasional
Marvo van Basten Kritik Aturan Offside Terkait Gol Romelu Lukaku

Marvo van Basten Kritik Aturan Offside Terkait Gol Romelu Lukaku

Internasional
Milomir Seslija Isi Jeda Waktu dengan Menonton Laga-laga Piala Eropa

Milomir Seslija Isi Jeda Waktu dengan Menonton Laga-laga Piala Eropa

Internasional
Tujuh Penyusup Masuk ke Lapangan: Bernardo Silva Santai, Martinez Meradang

Tujuh Penyusup Masuk ke Lapangan: Bernardo Silva Santai, Martinez Meradang

Internasional
Spanyol Siap Hadapi Kemungkinan Lawan Jerman di 8 Besar Euro 2024

Spanyol Siap Hadapi Kemungkinan Lawan Jerman di 8 Besar Euro 2024

Internasional
Euro 2024: Usai Bantu Belgia Menang, De Bruyne Enggan Bahas Pensiun

Euro 2024: Usai Bantu Belgia Menang, De Bruyne Enggan Bahas Pensiun

Internasional
PSBS Tak Gentar Lawan Persib pada Laga Pembuka Liga 1 2024-2025

PSBS Tak Gentar Lawan Persib pada Laga Pembuka Liga 1 2024-2025

Liga Indonesia
Kroasia Vs Italia: Bojan Hodak Bicara Serangan kepada Pelatih Vatreni

Kroasia Vs Italia: Bojan Hodak Bicara Serangan kepada Pelatih Vatreni

Internasional
Prediksi Skor dan Susunan Pemain Swiss Vs Jerman di Euro 2024

Prediksi Skor dan Susunan Pemain Swiss Vs Jerman di Euro 2024

Internasional
Skotlandia Vs Hongaria: Pembuktian Mentalitas Tartan Army

Skotlandia Vs Hongaria: Pembuktian Mentalitas Tartan Army

Internasional
Arthur Irawan Bahas Euro 2024: Jerman Main Bagus, Spanyol Luar Biasa

Arthur Irawan Bahas Euro 2024: Jerman Main Bagus, Spanyol Luar Biasa

Internasional
Bruno Fernandes Memuja Assist Ronaldo, Arti dari Sebuah Kemurahan Hati

Bruno Fernandes Memuja Assist Ronaldo, Arti dari Sebuah Kemurahan Hati

Internasional
Swiss Vs Jerman: Nagelsmann Kritik Lapangan, Bellingham Hampir Jadi Korban

Swiss Vs Jerman: Nagelsmann Kritik Lapangan, Bellingham Hampir Jadi Korban

Internasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com