Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kejuaraan Beregu Campuran Asia, Tontowi/Winny Belum Optimal

Kompas.com - 19/03/2019, 19:53 WIB
Nugyasa Laksamana,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

HONGKONG, KOMPAS.com - Pasangan ganda campuran Tontowi Ahmad/Winny Oktavina Kandow meraih angka pertama untuk Indonesia pada laga Grup C Kejuaraan Beregu Campuran Asia (atau Tong Yun Kai Cup) 2019, di Queen Elizabeth Stadium, Hong Kong, Selasa (19/3/2019).

Menghadapi wakil Sri Lanka, Sachin Dias/Thilini Pramodika Hendahewa, Tontowi/Winny sukses memetik kemenangan straight game 24-22, 21-15 dalam tempo 32 menit.

Baca juga: Kejuaraan Beregu Campuran Asia, Tontowi/Winny Menangi Laga Pertama

Meski berhasil menang dua gim langsung, Tontowi/Winny mengaku masih dalam tahap penyesuaian lapangan dan merasa belum tampil optimal.

"Kami tadi kalah start dari lawan. Pertama, mereka mainnya langsung cepat. Kami juga enggak nyangka akan main rame. Kami telat panas sedikit," kata Tontowi seusai laga yang dikutip dari Badminton Indonesia.

Hal senada juga dilontarkan Winny. Ia tak menyangka lawan langsung melancarkan tekanan pada gim pertama.

"Kami kurang siap saat awal pertandingan," ucap Winny.

Tontowi/Winny memang sempat beberapa kali mengalami kesulitan dan tertinggal poin dari lawan.

Saat gim pertama, Tontowi/Winny tertinggal 4-11 dari Dias/Hendahewa. Namun, secara perlahan Tontowi/Winny sukses memangkas selisih poin menjadi 11-12.

Setelah berjuang keras, Tontowi/Winny akhirnya merebut kemenangan 24-22 pada akhir gim pertama.

Kemudian, pada awal gim kedua, Tontowi/Winny juga harus tertinggal dulu. Namun, mereka mampu bangkit dan memenangi gim kedua dengan skor 21-15.

Baca juga: Tak Dianjurkan Dokter, Chong Wei Batal Ikut Malaysia Open 2019

"Pastinya untuk kekompakan harus ditambah. Terus dari cara main juga banyak yang harus dibenahi," ucap Tontowi.

"Kami juga kan baru beberapa kali main, belum terlalu mengerti maunya saya apa, maunya Winny apa. Dengan banyaknya komunikasi, mudah-mudahan bisa semakin baik," tutur dia.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Jadwal Siaran Langsung Timnas U23 Indonesia Vs Guinea: Tayang di TV Nasional

Jadwal Siaran Langsung Timnas U23 Indonesia Vs Guinea: Tayang di TV Nasional

Timnas Indonesia
Indonesia Runner-up Thomas dan Uber Cup 2024, Tetap Juara bagi Ricky Soebagdja

Indonesia Runner-up Thomas dan Uber Cup 2024, Tetap Juara bagi Ricky Soebagdja

Badminton
Indonesia Vs Guinea: Staf Thierry Henry Ada di Barisan Terdepan

Indonesia Vs Guinea: Staf Thierry Henry Ada di Barisan Terdepan

Timnas Indonesia
Bali United Nantikan Championship Series Liga 1 yang Adil bersama VAR

Bali United Nantikan Championship Series Liga 1 yang Adil bersama VAR

Liga Indonesia
Tim Thomas dan Uber Cup Indonesia Tiba di Tanah Air, Disambut Kalungan Bunga

Tim Thomas dan Uber Cup Indonesia Tiba di Tanah Air, Disambut Kalungan Bunga

Badminton
Paulo Henrique Lalui Musim Sulit, Tutup Liga 1 dengan Gol buat Persebaya

Paulo Henrique Lalui Musim Sulit, Tutup Liga 1 dengan Gol buat Persebaya

Liga Indonesia
Hasil Timnas U17 Putri Indonesia Vs Filipina: Claudia Scheunemann Cetak Gol, Garuda Pertiwi Tumbang

Hasil Timnas U17 Putri Indonesia Vs Filipina: Claudia Scheunemann Cetak Gol, Garuda Pertiwi Tumbang

Timnas Indonesia
Ketika STY Kalahkan Guinea 3-0 dan Singkirkan Argentina...

Ketika STY Kalahkan Guinea 3-0 dan Singkirkan Argentina...

Timnas Indonesia
VAR di Championship Series, Aspek Fisik Jadi Sorotan Persib

VAR di Championship Series, Aspek Fisik Jadi Sorotan Persib

Liga Indonesia
Ubah Cara Pikir Persib Lawan Bali United, Upaya Akhiri Tren Negatif

Ubah Cara Pikir Persib Lawan Bali United, Upaya Akhiri Tren Negatif

Liga Indonesia
Jadwal Indonesia di Piala Asia U17 Putri 2024, Lawan Filipina Malam Ini

Jadwal Indonesia di Piala Asia U17 Putri 2024, Lawan Filipina Malam Ini

Timnas Indonesia
Piala Asia U17 Putri, Garuda Pertiwi Bertekad Terbang Tinggi

Piala Asia U17 Putri, Garuda Pertiwi Bertekad Terbang Tinggi

Timnas Indonesia
Championship Series Bali United Vs Persib, Laga Tak Mudah Kedua Tim

Championship Series Bali United Vs Persib, Laga Tak Mudah Kedua Tim

Liga Indonesia
4 Laga Final Persib di Championship Series, Fisik dan Finishing Diasah

4 Laga Final Persib di Championship Series, Fisik dan Finishing Diasah

Liga Indonesia
Sikap Stefano Pioli Usai Ultras AC Milan Lakukan Protes Aksi Bisu

Sikap Stefano Pioli Usai Ultras AC Milan Lakukan Protes Aksi Bisu

Liga Italia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com