Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Akhirnya NBA Izinkan Pemainnya Tampil di Asian Games

Kompas.com - 15/08/2018, 18:20 WIB
Tjahjo Sasongko

Penulis

MANILA, Kompas.com - Tim basket Filipina di Asian Games  mendapat suntikan semangat baru setelah NBA akhirnya mengijinkan pemain Cleveland Cavaliers, Jordan Clarkson memperkuat negaranya.

Hal ini diumumkan federasi bola basket Filipina, hanya beberapa hari setelah pihak NBA  mengumumkan tak dapat mengijinkan Clarkson.

Selain Clarkson, NBA juga memberi ijin dua pemain China,  center Houston Rockets, Zhou Qi dan forward Dallas Mavericks, Ding Yanyuhang untuk memerkuat timnas mereka di Asian Games.

Clarkson, 28 pemain kelahiran  Amerika ini berhak memerkuat timnas Filipina karena ibunya memang berasal dari negara ini.

"Keputusan NBA ini tak diragukan disambut gembira  oleh rakyat Filipina di sini dan di seluruh dunia," demikian pernyataan tertulis federasi bola basket Filipina.

Sebelumnya, pihak NBA telah menyatakan penolakan mereka untuk memberi ijin Clarkson tampil pada ajang olahraga yang berlangsung 18 Agustus hingga 2 September ini.

Ajang Asian Games merupakan pesta olahraga terbesar di dunia setelah Olimpiade. Namun ajang ini tidak termasuk ajang olahraga dalam kesepakatan antara pihak NBA dan federasi bola basket internasional (FIBA).

"Saya sangat gembira dan menghargai mereka yang telah mewujudkan hal ini. Sampai jumpa segera," tulis Clarkson dalam akun Facebook miliknya. Ia juga mengunggah foto dirinya mengenakan seragam Filipina.

Clarkson mulai bermain di liga NBA pada 2014 dan memiliki prestasi rata-rata 14.1 poin, 3.2 rebound dan 2.8 assist. Ia kini memperkuat Cleveland Cavaliers dan bermain  saat Cavs menghadapi Golden State Warriors di final NBA 2017-2018.

Sebelumnya, Filipina telah menarik diri dari keikutsertaan di ajang Asian Games menyusul perkelahian massal antara pemain utama timnas Filipina dan Australia dalam kualifikasi Piala Dunia. Akibat perkelahian tersebut, 10 pemain utama timnas dan 2 pelatih timnas Filipina dijatuhi hukuman larangan bertanding dan tak bisa tampil di Asian Games.

Namun campur tangan Presiden Rodrigo Duterte membuat Filipina membatalkan keputusan mereka dan membentuk tim baru.  Filipina yang pernah meraih empat medali emas Asian Games bergabung dalam grup yang berat termasuk favorit China.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com