Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Akhirnya NBA Izinkan Pemainnya Tampil di Asian Games

MANILA, Kompas.com - Tim basket Filipina di Asian Games  mendapat suntikan semangat baru setelah NBA akhirnya mengijinkan pemain Cleveland Cavaliers, Jordan Clarkson memperkuat negaranya.

Hal ini diumumkan federasi bola basket Filipina, hanya beberapa hari setelah pihak NBA  mengumumkan tak dapat mengijinkan Clarkson.

Selain Clarkson, NBA juga memberi ijin dua pemain China,  center Houston Rockets, Zhou Qi dan forward Dallas Mavericks, Ding Yanyuhang untuk memerkuat timnas mereka di Asian Games.

Clarkson, 28 pemain kelahiran  Amerika ini berhak memerkuat timnas Filipina karena ibunya memang berasal dari negara ini.

"Keputusan NBA ini tak diragukan disambut gembira  oleh rakyat Filipina di sini dan di seluruh dunia," demikian pernyataan tertulis federasi bola basket Filipina.

Sebelumnya, pihak NBA telah menyatakan penolakan mereka untuk memberi ijin Clarkson tampil pada ajang olahraga yang berlangsung 18 Agustus hingga 2 September ini.

Ajang Asian Games merupakan pesta olahraga terbesar di dunia setelah Olimpiade. Namun ajang ini tidak termasuk ajang olahraga dalam kesepakatan antara pihak NBA dan federasi bola basket internasional (FIBA).

"Saya sangat gembira dan menghargai mereka yang telah mewujudkan hal ini. Sampai jumpa segera," tulis Clarkson dalam akun Facebook miliknya. Ia juga mengunggah foto dirinya mengenakan seragam Filipina.

Clarkson mulai bermain di liga NBA pada 2014 dan memiliki prestasi rata-rata 14.1 poin, 3.2 rebound dan 2.8 assist. Ia kini memperkuat Cleveland Cavaliers dan bermain  saat Cavs menghadapi Golden State Warriors di final NBA 2017-2018.

Sebelumnya, Filipina telah menarik diri dari keikutsertaan di ajang Asian Games menyusul perkelahian massal antara pemain utama timnas Filipina dan Australia dalam kualifikasi Piala Dunia. Akibat perkelahian tersebut, 10 pemain utama timnas dan 2 pelatih timnas Filipina dijatuhi hukuman larangan bertanding dan tak bisa tampil di Asian Games.

Namun campur tangan Presiden Rodrigo Duterte membuat Filipina membatalkan keputusan mereka dan membentuk tim baru.  Filipina yang pernah meraih empat medali emas Asian Games bergabung dalam grup yang berat termasuk favorit China.

https://olahraga.kompas.com/read/2018/08/15/18203188/akhirnya-nba-izinkan-pemainnya-tampil-di-asian-games

Terkini Lainnya

Al Nassr Vs Al Khaleej 3-1: Voli Ronaldo Sakti, Faris Najd Tembus Final

Al Nassr Vs Al Khaleej 3-1: Voli Ronaldo Sakti, Faris Najd Tembus Final

Liga Lain
Parma Promosi, Buffon dan Dino Baggio Beri Ucapan Menyentuh

Parma Promosi, Buffon dan Dino Baggio Beri Ucapan Menyentuh

Liga Italia
5 Poin Penting dari Jumpa Pers STY-Rio Fahmi Jelang Irak Vs Indonesia

5 Poin Penting dari Jumpa Pers STY-Rio Fahmi Jelang Irak Vs Indonesia

Timnas Indonesia
Jadon Sancho Jadi Bintang Dortmund: 12 Dribel Tuntas, Setara Messi

Jadon Sancho Jadi Bintang Dortmund: 12 Dribel Tuntas, Setara Messi

Liga Champions
Piala Asia U23 2024: Irak Mata-matai Timnas Indonesia, Waspada Pemain dari Eropa

Piala Asia U23 2024: Irak Mata-matai Timnas Indonesia, Waspada Pemain dari Eropa

Timnas Indonesia
Kemenangan Dortmund Kunci 5 Slot Bundesliga di Liga Champions Musim Depan

Kemenangan Dortmund Kunci 5 Slot Bundesliga di Liga Champions Musim Depan

Bundesliga
Hasil Dortmund Vs PSG 1-0: Gol Fullkrug Bawa BVB Menang

Hasil Dortmund Vs PSG 1-0: Gol Fullkrug Bawa BVB Menang

Liga Champions
Parma Kembali ke Serie A Sementara Jay Idzes Cetak 2 Gol bagi Venezia

Parma Kembali ke Serie A Sementara Jay Idzes Cetak 2 Gol bagi Venezia

Liga Italia
Borneo FC Singgung Wasit, Alarm Bahaya Jelang Babak Championship Series

Borneo FC Singgung Wasit, Alarm Bahaya Jelang Babak Championship Series

Liga Indonesia
Perbasi DKI Jakarta Terus Lakukan Perbaikan demi Prestasi

Perbasi DKI Jakarta Terus Lakukan Perbaikan demi Prestasi

Sports
Bali United Harap Jadwal Pasti Championship Series untuk Lawan Persib

Bali United Harap Jadwal Pasti Championship Series untuk Lawan Persib

Liga Indonesia
Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Eksklusif UFC 301: Drakkar Klose Siap Vs Joaquim Silva, Bertarung demi Keluarga

Eksklusif UFC 301: Drakkar Klose Siap Vs Joaquim Silva, Bertarung demi Keluarga

Sports
Hasil Piala Thomas 2024: Leo/Daniel Menang, Indonesia Jadi Juara Grup C

Hasil Piala Thomas 2024: Leo/Daniel Menang, Indonesia Jadi Juara Grup C

Badminton
Hasil Piala Thomas 2024: Jonatan Bawa Indonesia Balik Unggul 2-1 atas India

Hasil Piala Thomas 2024: Jonatan Bawa Indonesia Balik Unggul 2-1 atas India

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke