Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pelatih Ganda Putra Ungkap Penyebab Kegagalan Berry/Hardianto

Kompas.com - 18/10/2017, 21:22 WIB

Laporan Wartawan Kompas, Adi Prinantyo, dari Odense, Denmark

ODENSE, KOMPAS.com - Ganda putra pelatnas, Berry Angriawan/Hardianto, gagal melangkah ke babak kedua Denmark Terbuka Superseries Premier. Mereka kalah 8-21 dan 21-23 dari duo tuan rumah, Kim Astrup/Anders Skaarup Rasmussen, Rabu (18/10/2017).

Pelatih ganda putra pelatnas bulu tangkis Indonesia, Aryono Miranat, mengatakan bahwa kekalahan Berry/Hardianto lebih disebabkan faktor mental, yaitu kurang percaya diri.

"Kalau soal teknis tidak ada masalah. Ini lebih ke mental. Buktinya pada gim kedua sudah sempat unggul jauh 11-6 tetapi setelah disamakan 13-13, lagi-lagi banyak kesalahan sendiri," kata Aryono, yang mendampingi Berry/Hardianto di Odense.

Kegagalan juga dialami ganda putri Anggia Shitta Awanda/Ni Ketut Mahadewi Istarani. Mereka kalah 13-21 dan 12-21 dari unggulan kedelapan asal Jepang, Naoko Fukuman/Kurumi Yonao.

Sementara itu dari sektor tunggal putra, Jonatan Christie lolos ke babak kedua. Dia menang dua gim 21-8, 21-11, Hu Yun (Hongkong).

Jonatan meraih kemenangan itu dalam waktu cukup cepat, yakni 27 menit. Terkait kemenangan dalam kurang dari 30 menit itu, Jonatan mengungkapkan bahwa faktor usia yang menjadi pembeda karena saat ini Hu Yun sudah 36 tahun.

"Sehingga mungkin dia kelihatan kurang ngotot mengejar bola tadi," ujar Jonatan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

4 Laga Final Persib di Championship Series, Fisik dan Finishing Diasah

4 Laga Final Persib di Championship Series, Fisik dan Finishing Diasah

Liga Indonesia
Sikap Stefano Pioli Usai Ultras AC Milan Lakukan Protes Aksi Bisu

Sikap Stefano Pioli Usai Ultras AC Milan Lakukan Protes Aksi Bisu

Liga Italia
Jadwal Semifinal Liga Champions: PSG Vs Dortmund, Bayern Vs Real Madrid

Jadwal Semifinal Liga Champions: PSG Vs Dortmund, Bayern Vs Real Madrid

Liga Champions
Susy Susanti Bangga Perjuangan Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Susy Susanti Bangga Perjuangan Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Badminton
Guinea Serius Tatap Indonesia, Panggil Eks Barcelona dan Tunjuk Pelatih Senior

Guinea Serius Tatap Indonesia, Panggil Eks Barcelona dan Tunjuk Pelatih Senior

Timnas Indonesia
Tour of Turkiye Jadi Bukti Sepak Terjang Brand Asal Indonesia bersama Atlet Balap Sepeda Internasional

Tour of Turkiye Jadi Bukti Sepak Terjang Brand Asal Indonesia bersama Atlet Balap Sepeda Internasional

Sports
Piala Asia U17 Wanita 2024, Tekad Satoru Mochizuki untuk Garuda Pertiwi

Piala Asia U17 Wanita 2024, Tekad Satoru Mochizuki untuk Garuda Pertiwi

Timnas Indonesia
Playoff Olimpiade Paris 2024, 4 Perbandingan Indonesia dan Guinea

Playoff Olimpiade Paris 2024, 4 Perbandingan Indonesia dan Guinea

Timnas Indonesia
Lando Norris Menangi Balapan F1 Kali Pertama, Asapi Verstappen

Lando Norris Menangi Balapan F1 Kali Pertama, Asapi Verstappen

Internasional
Ester Nurumi Bersyukur, Bangga, dan Petik Pelajaran di Piala Uber 2024

Ester Nurumi Bersyukur, Bangga, dan Petik Pelajaran di Piala Uber 2024

Badminton
Perjuangan Luar Biasa Para Srikandi Merah Putih di Piala Uber 2024

Perjuangan Luar Biasa Para Srikandi Merah Putih di Piala Uber 2024

Badminton
Apresiasi untuk Perjuangan Tim Thomas-Uber Indonesia

Apresiasi untuk Perjuangan Tim Thomas-Uber Indonesia

Badminton
Klok Lihat Marselino Kerja Keras untuk Negara, Sesalkan Warganet yang Asal Bicara

Klok Lihat Marselino Kerja Keras untuk Negara, Sesalkan Warganet yang Asal Bicara

Liga Indonesia
Hasil dan Klasemen Liga Italia: Roma Vs Juventus 1-1, Milan Imbang

Hasil dan Klasemen Liga Italia: Roma Vs Juventus 1-1, Milan Imbang

Liga Italia
Hasil Roma Vs Juventus 1-1: Bremer Selamatkan Bianconeri

Hasil Roma Vs Juventus 1-1: Bremer Selamatkan Bianconeri

Liga Italia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com