Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Vinales Ungguli Marquez dan Pedrosa pada Latihan Pertama GP Qatar

Kompas.com - 24/03/2017, 01:04 WIB

LOSAIL, KOMPAS.com - Pebalap Movistar Yamaha, Maverick Vinales, melanjutkan performa gemilangnya dengan menjadi yang tercepat pada sesi latihan bebas pertama GP Qatar di Sirkuit Losail, Kamis (23/3/2017).

Bagi Vinales, ini merupakan seri pertamanya membalap bersama Movistar Yamaha. Pebalap Spanyol tersebut juga mendominasi pada tiga tes pramusim yang digelar di tiga sirkuit berbeda.

Putaran terbaik Vinales pada sesi 45 menit ini adalah 1 menit 54,316 detik. Dia lebih cepat dari duo Repsol Honda asal Spanyol, Marc Marquez dan Dani Pedrosa.

Sementara itu, rekan satu tim Vinales,Valentino Rossi (Italia), tertahan di urutan ke-9.

Belum genap empat menit sesi berjalan, Cal Cruthclow (LCR Honda) harus menepi dari lintasan karena masalah mesin.

Dengan skuter yang ada di sisi lintasan, pebalap Inggris tersebut kembali ke paddock untuk berganti mesin dan melanjutkan sesi.

Sebelum 10 menit berlalu, Andrea Dovizioso (Ducati Team) yang genap berusia 30 tahun pada 23 Maret 2017 naik ke posisi tercepat.

Beberapa menit kemudian dia mempertajam waktu putarannya menjadi 1 menit 55,873 detik.

Kecelakaan pertama terjadi dan menimpa rookie dari tim Aprilia, Sam Lowes. Pebalap Inggris tersebut jatuh di tikungan 9.

Memasuki menit ke-15 sesi, Vinales menggeser Dovizioso dari posisi tercepat setelah menyelesaikan satu putaran dalam 1 menit 55,668 detik.

Memasuki 10 menit terakhir sesi, Vinales masih memimpin daftar pencatat putaran tercepat. Marquez berada di urutan kedua, disusul Dovizioso dan Pedrosa.

Mendekati lima menit terakhir sesi, Jorge Lorenzo (Ducati Team) naik ke posisi kedua tercepat dengan catatan 1 menit 55,813 detik.

Jack Miller (EG 0,0 Marc VDS) terjatuh di tikungan 2. Beberapa saat kemudian, Karel Abraham (Aspar) juga terjatuh di tikungan yang sama.

Di bawah empat menit, Lorenzo mencatat putaran 1 menit 55,607 detik dan naik ke posisi tercepat.

Sekitar satu menit kemudian, tiga pebalap secara hampir bersamaan melewati catatan Lorenzo. Vinales naik kembali sebagai yang tercepat dengan 1 menit 54,739 detik.

Halaman:
Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Jadwal Leg 2 Final Liga 1 Madura United Vs Persib: Modal Apik Maung

Jadwal Leg 2 Final Liga 1 Madura United Vs Persib: Modal Apik Maung

Liga Indonesia
Top Skor Liga 1, David da Silva Mantap di Puncak Usai Bobol Madura United

Top Skor Liga 1, David da Silva Mantap di Puncak Usai Bobol Madura United

Liga Indonesia
Hasil Persib Vs Madura United 3-0: Da Silva 'Sakti', Maung Pesta

Hasil Persib Vs Madura United 3-0: Da Silva "Sakti", Maung Pesta

Liga Indonesia
Klasemen MotoGP 2024 Usai GP Catalunya 2024: Bagnaia Tempel Jorge Martin

Klasemen MotoGP 2024 Usai GP Catalunya 2024: Bagnaia Tempel Jorge Martin

Motogp
Malaysia Masters 2024: Rinov/Pitha Lawan 'Om' Sendiri, Modal Olimpiade

Malaysia Masters 2024: Rinov/Pitha Lawan "Om" Sendiri, Modal Olimpiade

Badminton
HT Persib Vs Madura United: Dua Tim Buntu di Babak Pertama, Skor 0-0

HT Persib Vs Madura United: Dua Tim Buntu di Babak Pertama, Skor 0-0

Liga Indonesia
Hasil MotoGP Catalunya 2024: Bagnaia No 1 Usai Salip Martin, Marquez Podium

Hasil MotoGP Catalunya 2024: Bagnaia No 1 Usai Salip Martin, Marquez Podium

Motogp
Klub Maarten Paes FC Dallas Sambut Bendera Indonesia dengan Cinta

Klub Maarten Paes FC Dallas Sambut Bendera Indonesia dengan Cinta

Liga Lain
Alasan Kompany Cocok Jadi Pelatih Bayern Muenchen

Alasan Kompany Cocok Jadi Pelatih Bayern Muenchen

Bundesliga
Inter Miami Menang Tanpa Messi, Reaksi Keras Fans, Martino Minta Maaf

Inter Miami Menang Tanpa Messi, Reaksi Keras Fans, Martino Minta Maaf

Liga Lain
MilkLife Soccer League 2024, Komitmen untuk Sepak Bola Putri Indonesia

MilkLife Soccer League 2024, Komitmen untuk Sepak Bola Putri Indonesia

Liga Indonesia
Susunan Pemain Persib Vs Madura United, Maung Tanpa Marc Klok

Susunan Pemain Persib Vs Madura United, Maung Tanpa Marc Klok

Liga Indonesia
Link Live Streaming Persib Bandung Vs Madura United, Kickoff 19.00 WIB

Link Live Streaming Persib Bandung Vs Madura United, Kickoff 19.00 WIB

Liga Indonesia
Persib Vs Madura United: Kans Ukir Sejarah, Rakhmad Hanya Ingin Mengabdi

Persib Vs Madura United: Kans Ukir Sejarah, Rakhmad Hanya Ingin Mengabdi

Liga Indonesia
Hasil Final Malaysia Masters 2024, Rinov/Pitha Runner-up Usai Dibekuk Wakil Tuan Rumah

Hasil Final Malaysia Masters 2024, Rinov/Pitha Runner-up Usai Dibekuk Wakil Tuan Rumah

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com