Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sean Gelael Siap Hadapi Seri Terakhir GP2 Series 2016

Kompas.com - 24/11/2016, 17:31 WIB

ABU DHABI, KOMPAS.com - Pebalap muda Indonesia, Muhammad Sean Gelael, akan turun pada seri terakhir GP2 Series 2016 di Sirkuit Yas Marina, Abu Dhabi, 25-27 November.

Hasil di Abu Dhabi ini tidak akan banyak memberi pengaruh pada hasil Sean. Namun, pebalap 19 tahun ini bertekad mengakhiri musim balap tahun ini dengan cara terbaik yakni meraih poin atau bisa naik podium.

Sebelum seri di Abu Dhabi, Sean menambah jam terbang dengan mengikuti tiga balapan ketahanan enam jam FIA World Endurance Championship (WEC) di Jepang, China, dan Bahrain.

Pada tiga balapan tersebut, Sean masing-masing finis di urutan keempat, kedua, dan kelima. Setiap tim pada balapan ini terdiri dari tiga pebalap.

"Saya belajar banyak saat tampil di tiga seri FIA WEC. Saya jadi percaya diri untuk meraih hasil bagus pada seri penutup GP2 di Abu Dhabi. Kami ingin menutup musim dengan bagus demi mengangkat posisi tim di klasemen," kata Sean.

 

Signing off from the sand. The real work begins for the last round of GP2.

A photo posted by Sean Gelael (@gelaelized) on Nov 22, 2016 at 11:53pm PST


Bagi Sean, GP2 Series 2016 merupakan kali pertama dia turun penuh dalam satu musim. Dari 10 seri yang sudah berjalan, dia kini berada di peringkat ke-15 klasemen dengan 24 poin.

Sean turun membela Tim Pertamina Campos Racing yang didukung Jagonya Ayam KFC Indonesia. Dia berada satu tim dengan pebalap Selandia Baru, Mitch Evans.

Evans kini berada di peringkat ke-10 klasemen sementara dengan 89 poin. Dia sudah dua kali keluar sebagai pemenang yakni pada race kedua GP Austria dan race pertama GP Hongaria.

Di klasemen tim, Campos Racing saat ini berada di peringkat ke-6 dengan koleksi 113 poin, sama dengan raihan tim MP Motorsport.

 

Meet my friend Toe. #halal

A photo posted by Sean Gelael (@gelaelized) on Nov 22, 2016 at 6:00am PST


Balapan di Abu Dhabi ini juga akan jadi penentu siapa juara dunia musim ini. Gelar ini masih jadi rebutan antara dua pebalap tim Prema Racing, Antonio Giovinazzi (Italia) dan Pierre Gasly (Perancis).

Giovinazzi yang juga didukung Jagonya Ayam saat ini memimpin klasemen sementara dengan 197 poin. Gasly menempel di urutan kedua dengan 190 angka.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Liverpool Resmi Umumkan Arne Slot Pelatih Baru Gantikan Klopp

Liverpool Resmi Umumkan Arne Slot Pelatih Baru Gantikan Klopp

Liga Inggris
David da Silva Hampir Pasti Top Skor Liga 1, Fokusnya di Persib Kini...

David da Silva Hampir Pasti Top Skor Liga 1, Fokusnya di Persib Kini...

Liga Indonesia
Madura United Tak Gentar Hadapi Persib di Final Championship Series

Madura United Tak Gentar Hadapi Persib di Final Championship Series

Liga Indonesia
Timnas Indonesia Vs Irak, di Balik Berubahnya Waktu Kickoff Laga

Timnas Indonesia Vs Irak, di Balik Berubahnya Waktu Kickoff Laga

Timnas Indonesia
16 Juara SAC Indonesia 2023 Tambah Pengalaman Usai Ikuti Latihan di China

16 Juara SAC Indonesia 2023 Tambah Pengalaman Usai Ikuti Latihan di China

Sports
Sempat Tak Pede, Marc Klok Ingin Tuntaskan Musim, Juara bersama Persib

Sempat Tak Pede, Marc Klok Ingin Tuntaskan Musim, Juara bersama Persib

Liga Indonesia
Run The City Makassar, Persiapan Menuju Monas Half Marathon Jakarta

Run The City Makassar, Persiapan Menuju Monas Half Marathon Jakarta

Sports
4 Laga Championship Series Gunakan VAR, Siap Liga 1 Musim Depan

4 Laga Championship Series Gunakan VAR, Siap Liga 1 Musim Depan

Liga Indonesia
Final Piala FA Man City Vs Man United, Misi Ten Hag Tutupi Kegagalan Liga Inggris

Final Piala FA Man City Vs Man United, Misi Ten Hag Tutupi Kegagalan Liga Inggris

Liga Inggris
Jadwal Final Piala FA, Man City Vs Man United Akhir Pekan Ini

Jadwal Final Piala FA, Man City Vs Man United Akhir Pekan Ini

Liga Inggris
Daftar Juara UCI MTB Eliminator World Cup 2024, Panggung Kalteng Dikenal Dunia

Daftar Juara UCI MTB Eliminator World Cup 2024, Panggung Kalteng Dikenal Dunia

Sports
Gagal Juara Liga Inggris, Arsenal Butuh Penyerang Lebih Tajam

Gagal Juara Liga Inggris, Arsenal Butuh Penyerang Lebih Tajam

Liga Inggris
Berpisah dengan Liverpool, Klopp Enggan Cepat Kembali Melatih

Berpisah dengan Liverpool, Klopp Enggan Cepat Kembali Melatih

Liga Inggris
Pebalap Indonesia Qarrar Firhand Raih Podium 3 di Italia Championship

Pebalap Indonesia Qarrar Firhand Raih Podium 3 di Italia Championship

Sports
Tangis Virgil van Dijk di Pelukan Juergen Klopp

Tangis Virgil van Dijk di Pelukan Juergen Klopp

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com