Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Dominasi Yudhistira pada Supersport 600cc Seri Terakhir IRS 2016

Kompas.com - 06/11/2016, 20:29 WIB
Nugyasa Laksamana

Penulis

BOGOR, KOMPAS.com - Pebalap Kawasaki KYT Manual Tech, Ahmad Yudhistira, finis di urutan pertama pada balapan kedua seri terakhir Kejuaraan Nasional Indospeed Race Series (IRS) 2016 kelas Supersport 600cc, Minggu (6/11/2016).

Balapan berlangsung di Sirkuit Sentul, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, dan berlangsung dalam 18 putaran.

Pebalap 23 tahun tersebut finis di depan rider Astra Honda Racing Team (AHRT), Reza Danica Ahrens, dengan selisih waktu 2,639 detik. Sementara itu, posisi ketiga diduduki rekan setim Yudhistira, Andy Muhammad Fadly.

Pada balapan pertama yang berlangsung sehari sebelumnya, Yudhistira juga finis di urutan terdepan, disusul dua rider AHRT, Irfan Ardiansyah dan Reza, di posisi kedua dan ketiga.

Yudhistira menyudahi IRS 2016 dengan berada di peringkat kedua klasemen akhir kelas Supersport 600cc.

NUGYASA LAKSAMANA/KOMPAS.com Ahmda Yudhistira (kedua dari kanan) mengangkat piala setelah menjuarai balapan kedua Supersport 600cc seri terakhir IRS 2016.

"Saya puas. Meskipun tidak menjadi juara umum, saya tidak menyesal. Tahun depan ingin ikut lagi. Namun, kami harus pastikan dulu jadwal balapannya seperti apa," kata Yudhistira.

Status juara kelas Supersport 600cc sudah diraih pebalap AHRT, Gerry Salim. Posisi Gerry tak bisa disusul lagi setelah finis di posisi keenam pada balapan pertama.

Gerry tak mengikuti balapan kedua lantaran sempat terjatuh saat turun pada balapan pertama dan ingin menjaga kondisi menjelang seri terakhir Asia Road Racing Championship (ARRC) 2016 di Sirkuit Chang, Buriram, Thailand, 2-4 Desember.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Daftar Juara Regional Sumatera Mandiri 3X3 Indonesia Usai Tuntas Digelar

Daftar Juara Regional Sumatera Mandiri 3X3 Indonesia Usai Tuntas Digelar

Sports
Hasil Thomas Cup 2024: Lewat Rubber Game, Jojo Bawa Indonesia Unggul 2-1 atas Korsel

Hasil Thomas Cup 2024: Lewat Rubber Game, Jojo Bawa Indonesia Unggul 2-1 atas Korsel

Badminton
'Jika Tak Mampu Dukung Saat Kalah, Jangan Sorak Saat Timnas Menang'

"Jika Tak Mampu Dukung Saat Kalah, Jangan Sorak Saat Timnas Menang"

Timnas Indonesia
Timnas Indonesia Buru Tiket Terakhir ke Olimpiade, Grup 'Neraka' Menanti

Timnas Indonesia Buru Tiket Terakhir ke Olimpiade, Grup "Neraka" Menanti

Timnas Indonesia
Hasil Piala Thomas 2024: Fikri/Bagas Tumbang, Indonesia Vs Korsel 1-1

Hasil Piala Thomas 2024: Fikri/Bagas Tumbang, Indonesia Vs Korsel 1-1

Badminton
Eksklusif UFC 301: Jean Silva Percaya Diri, Tekad Jatuhkan William Gomis

Eksklusif UFC 301: Jean Silva Percaya Diri, Tekad Jatuhkan William Gomis

Sports
Hasil Thomas Cup 2024: Ginting Berjuang 75 Menit, Indonesia 1-0 Korsel

Hasil Thomas Cup 2024: Ginting Berjuang 75 Menit, Indonesia 1-0 Korsel

Badminton
Guinea Vs Indonesia: Pelatih Guinea Nilai Tembus Olimpiade adalah Kebanggaan

Guinea Vs Indonesia: Pelatih Guinea Nilai Tembus Olimpiade adalah Kebanggaan

Timnas Indonesia
Pemain Bayer Leverkusen Fokus Ukir Sejarah, Alonso Ingatkan untuk Waspada

Pemain Bayer Leverkusen Fokus Ukir Sejarah, Alonso Ingatkan untuk Waspada

Internasional
Jadwal Semifinal Uber Cup 2024: Indonesia Vs Korsel, China Vs Jepang

Jadwal Semifinal Uber Cup 2024: Indonesia Vs Korsel, China Vs Jepang

Badminton
Uber Cup 2024: Apresiasi untuk Indonesia, Bersiap Lawan Korsel di Semifinal

Uber Cup 2024: Apresiasi untuk Indonesia, Bersiap Lawan Korsel di Semifinal

Badminton
Semifinal Piala Uber 2024: Ester Akhiri Penantian 14 Tahun

Semifinal Piala Uber 2024: Ester Akhiri Penantian 14 Tahun

Badminton
Live Streaming Jepang Vs Uzbekistan di Final Piala Asia U23 2024

Live Streaming Jepang Vs Uzbekistan di Final Piala Asia U23 2024

Internasional
Gratis! Nonton Final Euro 2024 Langsung di Olympiastadion Berlin, Cek Caranya

Gratis! Nonton Final Euro 2024 Langsung di Olympiastadion Berlin, Cek Caranya

BrandzView
Jadwal Playoff Indonesia Vs Guinea Menuju Olimpiade, Mulai Pukul 19.00 WIB

Jadwal Playoff Indonesia Vs Guinea Menuju Olimpiade, Mulai Pukul 19.00 WIB

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com