Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Dovizioso Buat Gebrakan pada Latihan Ketiga GP Belanda

Kompas.com - 25/06/2016, 16:09 WIB

ASSEN, KOMPAS.com - Pebalap Ducati, Andrea Dovizioso, mencatat putaran tercepat pada sesi latihan bebas ketiga GP Belanda di Sirkuit Assen, Sabtu (25/6/2016).

Dovizioso mencatat putaran terbaik pada percobaan terakhirnya. Dia mengalahkan Marc Marquez (Repsol Honda) dan Mavercik Vinales (Suzuki Ecstar) yang berada di urutan kedua dan ketiga.

Sesi ini berlangsung di sirkuit kering yang berarti jadi kesempatan terakhir para pebalap untuk mencatat putaran sebaik mungkin.

Para pebalap yang masuk 10 besar pencatat waktu tercepat akumulasi sesi latihan bebas pertama hingga ketiga berhak langsung ikut sesi kualifikasi kedua.

Hector Barbera (Avintia Racing) harus masuk pit pada awal sesi karena ada masalah dengan motornya.

Andrea Iannone (Ducati) memimpin sesi 45 menit ini setelah melakukan putaran dalam 1 menit 33,591 detik.

Valentino Rossi (Movistar Yamaha) menyusul di urutan kedua, kalah cepat 0,004 detik dari Iannone.

Rekan satu tim Rossi, Jorge Lorenzo, mengalami lowside ketika sesi memasuki 15 menit pertama. Dia bisa berjalan dan kembali ke garasi.

Marquez nyaris terjatuh. Dia mampu bertahan dan melanjutkan sesi.

Sesi kembali diwarnai insiden. Pol Espargaro (Yamaha Tech3) terjatuh di tempat yang sama dengan lorenzo mengalami kecelakaan.

Kecelakaan kembali terjadi dan kali ini menimpa Eugene Laverty (Aspar) serta Michelle Pirro (Avintia Racing).

Empat menit sebelum sesi berakhir, Rossi menyelesaikan putaran dalam 1 menit 33,563. Rossi naik ke posisi teratas sebagai pebalap tercepat.

Dia bahkan sempat mempertajam putarannya menjadi 1 menit 33,408 detik, sebelum Vinales menggesernya ke urutan kedua.

Vinales juga tak bertahan lama di posisi tercepat. Marquez menggesernya setelah mencatat putaran 1 menit 33,336.

Persaingan belum berakhir. Pada pengujung sesi, Dovizioso melakukan gebrakan dengan menyelesaikan satu putaran dalam 1 menit 33,308.

Halaman:
Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

5 Poin Penting dari Jumpa Pers STY-Rio Fahmi Jelang Irak Vs Indonesia

5 Poin Penting dari Jumpa Pers STY-Rio Fahmi Jelang Irak Vs Indonesia

Timnas Indonesia
Jadon Sancho Jadi Bintang Dortmund: 12 Dribel Tuntas, Setara Messi

Jadon Sancho Jadi Bintang Dortmund: 12 Dribel Tuntas, Setara Messi

Liga Champions
Piala Asia U23 2024: Irak Mata-matai Timnas Indonesia, Waspada Pemain dari Eropa

Piala Asia U23 2024: Irak Mata-matai Timnas Indonesia, Waspada Pemain dari Eropa

Timnas Indonesia
Kemenangan Dortmund Kunci 5 Slot Bundesliga di Liga Champions Musim Depan

Kemenangan Dortmund Kunci 5 Slot Bundesliga di Liga Champions Musim Depan

Bundesliga
Hasil Dortmund Vs PSG 1-0: Gol Fullkrug Bawa BVB Menang

Hasil Dortmund Vs PSG 1-0: Gol Fullkrug Bawa BVB Menang

Liga Champions
Parma Kembali ke Serie A, Jay Idzes Cetak 2 Gol tetapi Venezia Kalah

Parma Kembali ke Serie A, Jay Idzes Cetak 2 Gol tetapi Venezia Kalah

Liga Italia
Borneo FC Singgung Wasit, Alarm Bahaya Jelang Babak Championship Series

Borneo FC Singgung Wasit, Alarm Bahaya Jelang Babak Championship Series

Liga Indonesia
Perbasi DKI Jakarta Terus Lakukan Perbaikan demi Prestasi

Perbasi DKI Jakarta Terus Lakukan Perbaikan demi Prestasi

Sports
Bali United Harap Jadwal Pasti Championship Series untuk Lawan Persib

Bali United Harap Jadwal Pasti Championship Series untuk Lawan Persib

Liga Indonesia
Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Eksklusif UFC 301: Drakkar Klose Siap Vs Joaquim Silva, Bertarung demi Keluarga

Eksklusif UFC 301: Drakkar Klose Siap Vs Joaquim Silva, Bertarung demi Keluarga

Sports
Hasil Piala Thomas 2024: Leo/Daniel Menang, Indonesia Jadi Juara Grup C

Hasil Piala Thomas 2024: Leo/Daniel Menang, Indonesia Jadi Juara Grup C

Badminton
Hasil Piala Thomas 2024: Jonatan Bawa Indonesia Balik Unggul 2-1 atas India

Hasil Piala Thomas 2024: Jonatan Bawa Indonesia Balik Unggul 2-1 atas India

Badminton
Indonesia Vs Irak, Ketika STY Minta AFC Hormati Semua Tim dan Pemain

Indonesia Vs Irak, Ketika STY Minta AFC Hormati Semua Tim dan Pemain

Timnas Indonesia
Evaluasi Febri Hariyadi, Mulai Dapat Kesempatan Lagi di Persib

Evaluasi Febri Hariyadi, Mulai Dapat Kesempatan Lagi di Persib

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com