Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sugar Ray Leonard, Bisa Terbang seperti Kupu-kupu dan Menyengat seperti Lebah

Kompas.com - 13/04/2016, 07:30 WIB

Pertarungan terakhir Leonard adalah ketika dikalahkan petinju Puerto Riko, Hektor Camacho.

Leonard yang saat itu berusia 40 tahun, akhirnya kalah KO untuk pertama kalinya, setelah dijatuhkan Camacho pada ronde kelima.

Sepanjang kariernya, Leonard pernah meraih gelar di lima divisi berat yang berbeda: welter, menengah ringan, menengah, menengah super, dan berat ringan.

Selain itu, petinju dengan gaya ortodoks ini juga menjadi petinju pertama yang sukses meraih bayaran sebanyak 100 juta dollar AS, sebelum diikuti oleh Oscar de La Hoya dan Floyd Mayweather Jr.

Mantan petinju kelas berat, George Foreman, menganggap Leonard sebagai salah satu dari 10 juara dunia tinju terbaik.

“Ray Leonard dapat meniru Jersey Joe Walcott (juara kelas berat era 50-an), menggerakkan kakinya seperti Muhammad Ali, melontarkan jab seperti Sugar Ray Robinson, dan cerdik seperti Willie Pep (juara dunia kelas bulu tahun 40-an). Namun dia juga bisa tetap menjadi dirinya, seperti macan,” kata Foreman.

Menurut Leonard, setiap manusia bisa mengeluarkan kemampuan terbaiknya asalkan mau melakukannya.

“Orang bisa melakukan lebih dari yang mereka percaya dapat lakukan. Anda harus didorong, memang terasa sakit. Namun itu sebanding nilainya, dan itu merupakan hal yang baik,” kata Leonard.

Pelecehan seksual dan ketergantungan narkoba

Pada tahun 2009, Leonard bersama istri keduanya, Bernadette Robi, membentuk Yayasan Sugar Ray Leonard, untuk membantu penelitian dan memberikan kesadaran untuk para anak-anak yang mengidap penyakit diabetes tipe 1 dan tipe 2.

Leonard juga beberapa kali membintangi beberapa serial televisi, termasuk menjadi Cameo di film The Fighter tahun 2010.

Film tersebut menceritakan tentang petinju Micky Ward dan kakaknya, Dicky Eklund, yang pernah bertarung dengan Leonard di tahun 1978.

Pada Juni 2011, Leonard mengeluarkan Autobiografi berjudul “The Big Fight: My Life in and out of the Ring”.

Diceritakan Leonard sempat mengalami pelecehan seksual oleh salah satu pelatih tim tinju Olimpiade Amerika Serikat. Leonard tidak menyebut siapa nama pelatih tersebut.

Buku tersebut juga menceritakan kisah Leonard yang nyaris tenggelam di sungai waktu masih kecil, juga pengalamannya menjadi ayah di usia 17 tahun.

Leonard juga menceritakan kehidupannya kala ketergantungan narkoba dan alkohol.

“Saya merasa terpukul ketika melihat wajah sendiri di cermin. Apa yang telah saya lakukan selama ini? Ini adalah langkah salah, ini betul-betul satu kebodohan,” ucap Leonard. (Thomas Rizal)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Timnas Indonesia Langsung ke Perancis, Bersiap Lawan Guinea demi Mimpi Olimpiade

Timnas Indonesia Langsung ke Perancis, Bersiap Lawan Guinea demi Mimpi Olimpiade

Timnas Indonesia
Jepang Juara Piala Asia U23 2024, Kiper Pahlawan Tepis Penalti di Injury Time

Jepang Juara Piala Asia U23 2024, Kiper Pahlawan Tepis Penalti di Injury Time

Internasional
Milan dan Bayern Gigit Jari, De Zerbi Komitmen di Brighton

Milan dan Bayern Gigit Jari, De Zerbi Komitmen di Brighton

Liga Inggris
Rencana Persib Bidik Pemain Timnas U23 Indonesia

Rencana Persib Bidik Pemain Timnas U23 Indonesia

Liga Indonesia
Elkan Baggott dan Alfeandra Dewangga, Opsi untuk Laga Kontra Guinea

Elkan Baggott dan Alfeandra Dewangga, Opsi untuk Laga Kontra Guinea

Timnas Indonesia
Jadwal Siaran Langsung Thomas dan Uber Cup, Indonesia Berburu Tiket Final

Jadwal Siaran Langsung Thomas dan Uber Cup, Indonesia Berburu Tiket Final

Badminton
Apa Itu Clairefontaine, Lokasi Laga Indonesia Vs Guinea

Apa Itu Clairefontaine, Lokasi Laga Indonesia Vs Guinea

Timnas Indonesia
Daftar Juara Piala Asia U23: Jepang Tim Tersukses, Punya 2 Gelar

Daftar Juara Piala Asia U23: Jepang Tim Tersukses, Punya 2 Gelar

Internasional
Indonesia Tuan Rumah Kejuaraan Dunia Senam 2025

Indonesia Tuan Rumah Kejuaraan Dunia Senam 2025

Sports
Daftar Peraih Penghargaan Piala Asia U23 2024: Pembobol Gawang Indonesia Top Skor

Daftar Peraih Penghargaan Piala Asia U23 2024: Pembobol Gawang Indonesia Top Skor

Internasional
Jepang Juara Piala Asia U23 2024, Putus Rekor Uzbekistan, Sejarah Baru

Jepang Juara Piala Asia U23 2024, Putus Rekor Uzbekistan, Sejarah Baru

Internasional
Babak I Jepang Vs Uzbekistan 0-0: Tembok Serigala Masih Tak Tertembus

Babak I Jepang Vs Uzbekistan 0-0: Tembok Serigala Masih Tak Tertembus

Internasional
VFF Tunjuk Kawan Lama Shin Tae-yong Jadi Pelatih Timnas Vietnam

VFF Tunjuk Kawan Lama Shin Tae-yong Jadi Pelatih Timnas Vietnam

Internasional
Aspek yang Harus Disiapkan Timnas U23 Indonesia Jelang Lawan Guinea

Aspek yang Harus Disiapkan Timnas U23 Indonesia Jelang Lawan Guinea

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Jepang Vs Uzbekistan Final Piala Asia U23, Kickoff 22.30 WIB

Link Live Streaming Jepang Vs Uzbekistan Final Piala Asia U23, Kickoff 22.30 WIB

Internasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com