Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Demi Chong Wei, Wei Feng Dikorbankan

Kompas.com - 11/05/2015, 19:37 WIB
KUALA LUMPUR, KOMPAS.com — Asosiasi Bulu Tangkis Malaysia (BAM) akhirnya mengambil keputusan kontroversial dengan mencoret Chong Wei Feng untuk memberi tempat buat Lee Chong Wei mengikuti kejuaraan dunia di Jakarta, Agustus mendatang.

Peringkat Chong Wei Feng (31) sebenarnya paling tinggi di antara dua pemain Malaysia lainnya, yaitu Zulfadli Zulkiffli (41) dan Lee Chong Wei (46). Sementara setiap negara hanya mendapatkan jatah dua tempat di setiap nomor kejuaraan dunia.

Peringkat Lee Chong Wei, yang pernah menempati peringkat satu dunia, merosot tajam setelah ia harus absen selama delapan bulan karena kasus doping yang menimpanya di kejuaraan dunia di Kopenhagen, Denmark, Agustus 2014.

Namun, pengalaman dan kondisi Lee Chong Wei yang tetap bugar dan tampil cemerlang di Piala Sudirman 2015 membuat BAM tak punya pilihan selain mengirimkan peraih medali perak Olimpiade 2008 dan 2012 ini. Chong Wei dianggap memiliki peluang lebih besar untuk membawa pulang gelar juara dunia yang pertama buat Malaysia.

"Kami sangat percaya ia memiliki kesempatan lebih besar tampil lebih baik di kejuaraan dunia," kata Ketua BAM, Tengku Tan Sri Mahaleel Tengku Ariff. "Lihat saja penampilannya di Piala Sudirman. Ia pemain yang luar biasa."

Zulfadli (22) akan mendampingi Chong Wei di Jakarta. Salah satu alasan paling kuat untuk mengirimkan Zulfadli adalah faktor usia. Chong Wei Feng saat ini telah berusia 27 tahun.

"Sistem kami di BAM telah berubah. Kami akan memberi kesempatan lebih besar buat para pemain muda. Wei Feng merupakan pemain yang lebih tua dan sudah pernah tampil di dua kejuaraan dunia," kata Tengku Mahaleel.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Link Live Streaming Chile Vs Argentina, Kickoff 08.00 WIB

Link Live Streaming Chile Vs Argentina, Kickoff 08.00 WIB

Internasional
Euro 2024, Saat Southgate Dilempari Gelas Plastik Usai Inggris Vs Slovenia

Euro 2024, Saat Southgate Dilempari Gelas Plastik Usai Inggris Vs Slovenia

Internasional
Kehilangan Terbesar Madura United, Hugo Gomes

Kehilangan Terbesar Madura United, Hugo Gomes

Liga Indonesia
Perancis Vs Polandia, Masalah Lain Dialami Mbappe Saat Pakai Topeng

Perancis Vs Polandia, Masalah Lain Dialami Mbappe Saat Pakai Topeng

Internasional
Klasemen Peringkat 3 Terbaik Euro 2024, Belanda-Slovenia Lolos 16 Besar

Klasemen Peringkat 3 Terbaik Euro 2024, Belanda-Slovenia Lolos 16 Besar

Internasional
Luapan Tak Sangka Slovenia Lolos 16 Besar Euro untuk Kali Pertama...

Luapan Tak Sangka Slovenia Lolos 16 Besar Euro untuk Kali Pertama...

Internasional
Daftar Tim Lolos 16 Besar Euro 2024: Inggris, Denmark, Perancis Melaju

Daftar Tim Lolos 16 Besar Euro 2024: Inggris, Denmark, Perancis Melaju

Internasional
Hasil Euro 2024 dan Klasemen Akhir Grup C-D: Inggris Juara Grup, Perancis Kedua, Belanda Kalah

Hasil Euro 2024 dan Klasemen Akhir Grup C-D: Inggris Juara Grup, Perancis Kedua, Belanda Kalah

Internasional
Luapan Kecewa Koeman Belanda Kalah dari Austria: Mengerikan...

Luapan Kecewa Koeman Belanda Kalah dari Austria: Mengerikan...

Internasional
Teddy Tjahjono Mundur dari Persib, Standar Tinggi bagi Pengganti

Teddy Tjahjono Mundur dari Persib, Standar Tinggi bagi Pengganti

Liga Indonesia
Hasil Inggris Vs Slovenia: Mubazirnya 694 Umpan The Three Lions

Hasil Inggris Vs Slovenia: Mubazirnya 694 Umpan The Three Lions

Internasional
Hasil Denmark Vs Serbia, 10 Tembakan Bawa Eriksen dkk ke 16 Besar

Hasil Denmark Vs Serbia, 10 Tembakan Bawa Eriksen dkk ke 16 Besar

Internasional
Hasil Belanda Vs Austria, Lahirnya 2 Gol Bersejarah

Hasil Belanda Vs Austria, Lahirnya 2 Gol Bersejarah

Internasional
Hasil Belanda Vs Austria 2-3, Kekalahan Belanda Dinodai Gol Bunuh Diri Tercepat di Piala Eropa

Hasil Belanda Vs Austria 2-3, Kekalahan Belanda Dinodai Gol Bunuh Diri Tercepat di Piala Eropa

Internasional
Hasil Perancis Vs Polandia, Mbappe dan Topeng Keberuntungan Antarkan Perancis Lolos

Hasil Perancis Vs Polandia, Mbappe dan Topeng Keberuntungan Antarkan Perancis Lolos

Internasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com