Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mike D'Antoni Telah Menduga Jason Kidd Akan Kena Sanksi

Kompas.com - 01/12/2013, 05:11 WIB
Norma Gesita

Penulis

Sumber ESPN
LOS ANGELES, KOMPAS.com - Pelatih Los Angeles Lakers, Mike D'Antoni telah menduga pelatih Brooklyn Nets, Jason Kidd, akan mendapat sanksi karena menumpahkan soda dengan sengaja ke lapangan saat tim mereka saling berhadapan, di Barclays Center, Brooklyn, New York, Rabu (27/11/2013).

Kidd didenda sebesar 50.000 dollar AS (sekitar Rp 600 juta) karena terbukti meminta pemainnya, Tyshawn Taylor untuk menabraknya yang sedang memegang segelas soda. Hal itu dilakukan untuk menghentikan pertandingan pada 8,3 tersisa karena Nets kehabisan jatah time out.

"Saya tahu perbuatannya akan ketahuan. Kamu tidak bisa melakukan itu. Itu gila. Dia tidak boleh melakukannya. Itu mungkin keren untuk sebagian orang, tapi kamu tidak boleh melakukan hal itu," papar D'Antoni, jumat (29/11/2013).

D'Antoni mengaku tidak mengerti sepenuhnya bagaimana kejadian soda yang tumpah itu terjadi, namun para pemainnya segera memberi informasi mengenai hal itu.

Pemain Lakers, Steve Blake dan Xavier Henry terus berada di sekitar pemain Nets untuk mencari tahu mengenai rencana mereka saat pertandingan dihentikan sementara karena tumpahan soda yang sedang dibersihkan.

"Saya senang mereka (Blake dan Henry) melakukannya. Itu memang sudah seharusnya. Yang dilakukan Jason melanggar peraturan. Saya tidak berpikir cara itu cerdas atau keren. Saya sangat suka Jason, dia akan menjadi pelatih yang sangat hebat. Tapi tidak, dia tidak seharusnya melakukan itu," ungkap D'Antoni.

D'Antoni juga mengakui, banyak trik yang digunakan pelatih untuk mengubah hasil akhir suatu pertandingan di luar cara normal seperti pertukaran pemain dan meminta time out. Tapi menurutnya, cara yang dilakukan Kidd melalui batas permainan yang adil.

"Kamu bisa memberikan instruksi pada pemain, tapi selama tetap berada di luar garis lapangan dan mengikuti aturan yang ada. Tidak seharusnya kamu berlari menghampiri pemain ke lapangan, menjatuhkan sesuatu ke lapangan, apalagi kalau itu bukan kecelakaan. Kamu sama sekali tidak boleh melakukannya," tandas D'Antoni.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Tim Thomas dan Uber Cup Indonesia Tiba di Tanah Air, Disambut Kalungan Bunga

Tim Thomas dan Uber Cup Indonesia Tiba di Tanah Air, Disambut Kalungan Bunga

Badminton
Paulo Henrique Lalui Musim Sulit, Tutup Liga 1 dengan Gol buat Persebaya

Paulo Henrique Lalui Musim Sulit, Tutup Liga 1 dengan Gol buat Persebaya

Liga Indonesia
Hasil Timnas U17 Putri Indonesia Vs Filipina: Claudia Scheunemann Cetak Gol, Garuda Pertiwi Tumbang

Hasil Timnas U17 Putri Indonesia Vs Filipina: Claudia Scheunemann Cetak Gol, Garuda Pertiwi Tumbang

Timnas Indonesia
Ketika STY Kalahkan Guinea 3-0 dan Singkirkan Argentina...

Ketika STY Kalahkan Guinea 3-0 dan Singkirkan Argentina...

Timnas Indonesia
VAR di Championship Series, Aspek Fisik Jadi Sorotan Persib

VAR di Championship Series, Aspek Fisik Jadi Sorotan Persib

Liga Indonesia
Ubah Cara Pikir Persib Lawan Bali United, Upaya Akhiri Tren Negatif

Ubah Cara Pikir Persib Lawan Bali United, Upaya Akhiri Tren Negatif

Liga Indonesia
Jadwal Indonesia di Piala Asia U17 Putri 2024, Lawan Filipina Malam Ini

Jadwal Indonesia di Piala Asia U17 Putri 2024, Lawan Filipina Malam Ini

Timnas Indonesia
Piala Asia U17 Putri, Garuda Pertiwi Bertekad Terbang Tinggi

Piala Asia U17 Putri, Garuda Pertiwi Bertekad Terbang Tinggi

Timnas Indonesia
Championship Series Bali United Vs Persib, Laga Tak Mudah Kedua Tim

Championship Series Bali United Vs Persib, Laga Tak Mudah Kedua Tim

Liga Indonesia
4 Laga Final Persib di Championship Series, Fisik dan Finishing Diasah

4 Laga Final Persib di Championship Series, Fisik dan Finishing Diasah

Liga Indonesia
Sikap Stefano Pioli Usai Ultras AC Milan Lakukan Protes Aksi Bisu

Sikap Stefano Pioli Usai Ultras AC Milan Lakukan Protes Aksi Bisu

Liga Italia
Jadwal Semifinal Liga Champions: PSG Vs Dortmund, Bayern Vs Real Madrid

Jadwal Semifinal Liga Champions: PSG Vs Dortmund, Bayern Vs Real Madrid

Liga Champions
Susy Susanti Bangga Perjuangan Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Susy Susanti Bangga Perjuangan Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Badminton
Guinea Serius Tatap Indonesia, Panggil Eks Barcelona dan Tunjuk Pelatih Senior

Guinea Serius Tatap Indonesia, Panggil Eks Barcelona dan Tunjuk Pelatih Senior

Timnas Indonesia
Tour of Turkiye Jadi Bukti Sepak Terjang Brand Asal Indonesia bersama Atlet Balap Sepeda Internasional

Tour of Turkiye Jadi Bukti Sepak Terjang Brand Asal Indonesia bersama Atlet Balap Sepeda Internasional

Sports
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com