Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mampukah Marquez Pertahankan Dominasi di Austin?

Kompas.com - 17/04/2013, 07:46 WIB
Aloysius Gonsaga AE

Penulis

KOMPAS.com - Rookie MotoGP 2013, Marc Marquez, berhasil naik podium dalam debutnya di kelas premier pada 7 April lalu di GP Qatar.

Pebalap berusia 20 tahun ini pun jadi pusat perhatian jelang GP Austin akhir pekan ini. Ya, juara dunia Moto2 ini termasuk favorit juara di trek baru Circuit of the Americas (COTA).

Pasalnya, Marquez mendominasi tiga hari uji coba privat di trek itu, yang hanya diikuti Repsol Honda, Yamaha dan LCR Honda. Apalagi, dia mengawali musim 2013 dengan penampilan yang impresif.

Meski gagal mengalahkan juara dunia Jorge Lorenzo, yang dominan selama lomba di Qatar, pebalap Repsol Honda ini tampil memukau untuk finis di posisi ketiga. Marquez lebih dulu mengalahkan rekan setimnya, Dani Pedrosa.

Setelah itu, dia bertarung dengan legenda MotoGP, Valentino Rossi, untuk memperebutkan posisi kedua. Sempat terjadi aksi salip-menyalip, Marquez, yang mampu membuat fastest lap, akhirnya harus rela posisi 1-2 ditempati pebalap Yamaha.

Nah, akhir pekan ini Marquez mengemban misi sulit. Mampukah dia mempertahankan dominasinya di Austin?

"Naik podium dalam balapan pertamaku merupakan mimpi yang menjadi kenyataan. Tetapi sekarang kami harus menghadapi kenyataan dan fokus pada pekerjaan di tangan," ujar Marquez, Selasa (16/4/2013).

"Saya menantikan untuk pergi ke Austin. Akan menarik karena kami sudah ke sana untuk uji coba dan kami mendapatkan pengesetan dasar yang bagus."

Meskipun demikian, pebalap Spanyol ini menyadari bahwa dirinya perlu adaptasi dengan trek yang sulit ini. "Kami akan melihat karena akan ada skenario berbeda dengan ban dan kondisi akan berubah. Kami akan konsentrasi pada pekerjaan dan agenda kami untuk persiapan cara terbaik menghadapi lomba," ujarnya.

Ada satu area di mana Marquez - termasuk Rossi - harus melakukan peningkatan adalah kualifikasi, yang menggunakan format baru. Pasalnya, Marquez (dan Rossi) meraih hasil buruk dalam kualifikasi GP Qatar dua pekan lalu.

Waktu itu Marquez hanya mampu menempati posisi ketujuh (Rossi ketujuh). Saat balapan, Marquez sempat melorot ke posisi ketujuh di akhir lap pertama, sebelum merangsek ke depan dan finis di posisi ketiga.

Marquez sedang menatap rekor baru. Jika bisa meraih kemenangan pertama di MotoGP sebelum bulan Agustus, maka dia menjadi pebalap termuda yang naik podium utama kelas premier, memecahkan rekor Freddie Spencer.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

De Zerbi Tinggalkan Brighton Akhir Musim, Masuk Radar Milan dan Bayern

De Zerbi Tinggalkan Brighton Akhir Musim, Masuk Radar Milan dan Bayern

Liga Inggris
Leverkusen Juara Bundesliga Tanpa Kalah, Alonso Panjat Pagar, Hadiah Cincin Emas

Leverkusen Juara Bundesliga Tanpa Kalah, Alonso Panjat Pagar, Hadiah Cincin Emas

Bundesliga
Ungkapan Hati Bojan Hodak Bawa Persib ke Final, Putus Kutukan Bali United

Ungkapan Hati Bojan Hodak Bawa Persib ke Final, Putus Kutukan Bali United

Liga Indonesia
BERITA FOTO: Persib ke Final, Atmosfer Luar Biasa Si Jalak Harupat

BERITA FOTO: Persib ke Final, Atmosfer Luar Biasa Si Jalak Harupat

Liga Indonesia
Jadwal Final Thailand Open 2024: Ana/Tiwi Harapan Juara Indonesia

Jadwal Final Thailand Open 2024: Ana/Tiwi Harapan Juara Indonesia

Badminton
Thailand Open 2024, Rasa Syukur Febriana/Amalia Tembus Final Super 500 Pertama

Thailand Open 2024, Rasa Syukur Febriana/Amalia Tembus Final Super 500 Pertama

Badminton
Jadwal Liga Inggris dan Link Live Streaming Man City Vs West Ham, Arsenal Vs Everton

Jadwal Liga Inggris dan Link Live Streaming Man City Vs West Ham, Arsenal Vs Everton

Liga Inggris
Atalanta Lolos ke Liga Champions, De Ketelaere Minta Maaf ke AC Milan

Atalanta Lolos ke Liga Champions, De Ketelaere Minta Maaf ke AC Milan

Liga Italia
Hasil Torino Vs Milan: Bola Udara, Sengatan 17 Detik, Rossoneri Kalah

Hasil Torino Vs Milan: Bola Udara, Sengatan 17 Detik, Rossoneri Kalah

Liga Italia
Veddriq Leonardo Juara di Shanghai, Buka Kans Lolos Olimpiade Paris 2024

Veddriq Leonardo Juara di Shanghai, Buka Kans Lolos Olimpiade Paris 2024

Sports
Hasil Bundesliga, Bayer Leverkusen Torehkan Rekor Invincible

Hasil Bundesliga, Bayer Leverkusen Torehkan Rekor Invincible

Bundesliga
Shin Tae-yong Akan Melakoni 3 Laga Dalam Rentang Waktu 10 Hari

Shin Tae-yong Akan Melakoni 3 Laga Dalam Rentang Waktu 10 Hari

Timnas Indonesia
FC Utrecht Lepas Ivar Jenner ke Timnas Indonesia

FC Utrecht Lepas Ivar Jenner ke Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
PSSI Umumkan Manajer Timnas U20 dan Timnas Putri Indonesia

PSSI Umumkan Manajer Timnas U20 dan Timnas Putri Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Persib Vs Bali United 3-0, Maung ke Final Championship Series Liga 1

Hasil Persib Vs Bali United 3-0, Maung ke Final Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com