Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Lorenzo: Rossi dan Marquez Jadi Rival Berat

Kompas.com - 06/03/2013, 16:45 WIB

KOMPAS.com - Pebalap Yamaha, Jorge Lorenzo, yakin Valentino Rossi dan Marc Marquez menjadi rival berat dalam perburuan gelar juara dunia MotoGP tahun 2013. Pernyataan juara dunia 2010 dan 2012 itu merujuk pada performa dua pebalap tersebut pada uji coba resmi pra-musim.

Lorenzo dan musuh beratnya dari Repsol Honda pada musim lalu, Dani Pedrosa, selalu berada di posisi teratas pada enam tes resmi pra-musim yang berlangsung di Sirkuit Sepang, Malaysia. Tetapi Rossi dan Marquez pun memperlihatkan potensi mereka dengan selalu finis dengan waktu hanya terpaut setengah detik dari rekan setim mereka itu.

Nah, inilah yang membuat Lorenzo merasa yakin persaingan bakal seru. Menurutnya, bakal ada empat pebalap yang meramaikan pertarungan di barisan depan sepanjang tahun 2013 ini.

"Sepanjang enam hari di Sepang, Dani dan saya adalah dua pebalap teratas," ujar Lorenzo kepada situs resmi MotoGP, yang dikutip dari Autosport, Selasa (5/3/2013).

"Pada saat yang sama, Marquez dan Valentino juga sangat, sangat dekat. Kenyataannya adalah bahwa ada empat favorit juara untuk kejuaraan dunia ini dan tampaknya sangat mirip.

"Kami semua berada pada level yang hampir sama, sehingga ini akan menjadi musim yang sulit untuk semua pebalap top di kelas ini."

Pebalap Spanyol ini menambahkan, uji coba privat di Austin pada pertengahan Maret ini bakal menjadi titik untuk melihat seberapa jauh kemajuan yang sudah mereka lakukan selama musim dingin, meskipun di Malaysia catatan waktunya sudah bagus.

"Saya merasa sangata kuat di motor, yang mana terasa lebih bagus dibandingkan tahun lalu," ujar mantan juara dunia dua kali kelas 250 cc ini.

"Tentang Malaysia, itu hanya satu trek sehingga kami harus melihat apa yang terjadi pada sirkuit dengan karakteristik berbeda, karena setiap trek memiliki kelas berbeda.

"Kami tidak memiliki referensi apapun (di Austin), sehingga kami hanya akan mencoba dan belajar trek dan meningkatkan pengesetan sedikit demi sedikit."

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Man City Vs West Ham: Pasukan Guardiola Tiap Detik Harus Sempurna

Man City Vs West Ham: Pasukan Guardiola Tiap Detik Harus Sempurna

Liga Inggris
Persib Vs Bali United: Teco Nyaman, Tak Lagi Main di Lapangan Latihan

Persib Vs Bali United: Teco Nyaman, Tak Lagi Main di Lapangan Latihan

Liga Indonesia
Como 1907 Proyek “1 Miliar Dollar”, Bos Hartono Tak Kejar Gengsi

Como 1907 Proyek “1 Miliar Dollar”, Bos Hartono Tak Kejar Gengsi

Liga Italia
Kevin Sanjaya Pensiun, Kesedihan Besar Oma Gill, Minions Akan Dirindukan

Kevin Sanjaya Pensiun, Kesedihan Besar Oma Gill, Minions Akan Dirindukan

Badminton
Timnas Indonesia Vs Irak: Kick Off Berubah, Permintaan dari Shin Tae-yong

Timnas Indonesia Vs Irak: Kick Off Berubah, Permintaan dari Shin Tae-yong

Timnas Indonesia
Kronologi Hari Terakhir Allegri di Juventus: Pimpin Latihan Pagi, Sore Dipecat

Kronologi Hari Terakhir Allegri di Juventus: Pimpin Latihan Pagi, Sore Dipecat

Liga Italia
Ketum PSSI soal Elkan Baggott: Tak Mau Menghakimi, Yakin Nasionalisme Masih Ada

Ketum PSSI soal Elkan Baggott: Tak Mau Menghakimi, Yakin Nasionalisme Masih Ada

Timnas Indonesia
Como Promosi ke Serie A, Fabregas Tepati Janji Bawa Skuad Liburan

Como Promosi ke Serie A, Fabregas Tepati Janji Bawa Skuad Liburan

Liga Italia
Jadwal Thailand Open 2024, Dua Wakil Indonesia Berburu Tiket Final

Jadwal Thailand Open 2024, Dua Wakil Indonesia Berburu Tiket Final

Badminton
Man City Vs West Ham: Guardiola Minta Man City Bermain Seperti Lawan Tottenham

Man City Vs West Ham: Guardiola Minta Man City Bermain Seperti Lawan Tottenham

Liga Inggris
Juventus Pecat Allegri, Angkat Paolo Montero Si 'Bodyguard' Zidane

Juventus Pecat Allegri, Angkat Paolo Montero Si "Bodyguard" Zidane

Liga Italia
Jadwal Siaran Langsung Persib Vs Bali United di Championship Series Liga 1

Jadwal Siaran Langsung Persib Vs Bali United di Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Al Nassr Vs Al Hilal: Ronaldo Assist, Mane Picu Penalti, Laga Seri

Al Nassr Vs Al Hilal: Ronaldo Assist, Mane Picu Penalti, Laga Seri

Internasional
Juventus Pecat Massimiliano Allegri, Dua Hari Usai Juara Coppa Italia

Juventus Pecat Massimiliano Allegri, Dua Hari Usai Juara Coppa Italia

Liga Italia
Hoffenheim Vs Bayern Muenchen, Laga Terakhir Tuchel dengan Die Roten

Hoffenheim Vs Bayern Muenchen, Laga Terakhir Tuchel dengan Die Roten

Bundesliga
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com