Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jalani Hukuman, Red Bull Lepas Vettel dari Pitlane

Kompas.com - 04/11/2012, 07:07 WIB

ABU DHABI, Kompas.com - Red Bull Racing akan melepas Sebastian Vettel dari pitlane pada GP Abu Dhabi, Minggu (4/11/2012). Ini menjadi jawaban tim atas hukuman yang diterima Vettel, yang seharusnya start dari grid paling belakang balapan di Sirkuit Yas Marina.

Pebalap Jerman tersebut dijatuhi hukuman karena mobilnya tak memiliki bahan bakar yang cukup untuk sampel kepada FIA. Insiden itu terungkap setelah FIA melakukan investigasi mengapa mobil Vettel tiba-tiba saja berhenti di lap terakhir kualifikasi ketiga, Sabtu (3/11), yang menempatkan juara dunia 2010 dan 2011 tersebut di posisi ketiga.

Melalui radio tim, Vettel diminta untuk berhenti di trek setelah kualifikasi ketiga. Menurut Red Bull, perintah itu diberikan karena mobil pemimpin klasemen sementara itu mengalami persoalan pada sistem bahan bakar.

Namun dari hasil investigasi, ternyata mobil Vettel tak cukup memiliki bahan bakar untuk sampel satu liter seperti yang tertera dalam aturan F1. Artikel 6.6.2 mengenai Technical Regulations menyebutkan: "Peserta harus memastikan bahwa sampel satu liter bahan bakar bisa diambil dari mobil kapan saja selama event.

"Kecuali dalam kasus force majeure (diterima oleh para steward dalam rapat), jika sebuah sampel bahan bakar dibutuhkan setelah sebuah sesi latihan mobil yang bersangkutan harus terlebih dahulu kembali ke pit dengan kekuatan sendiri."

Nah, hukuman yang mengharuskan Vettel start dari posisi paling belakang itu dimanfaatkan oleh Red Bull untuk melakukan pengesetan ulang terhadap mobilnya. Karena itu, Red Bull mengambil keputusan untuk melepas mobil Vettel dari pitlane, sehingga mereka bisa membuat sejumlah perubahan pada pengesetan.

"Salah seorang pemain ski terbaik sepanjang masa pernah mengatakan 'Setiap perubahan merupakan satu peluang dan sejauh kami memberikan perhatian, maka ada sedikit kesempatan saat balapan," ujar Vettel setengah berfilosofi mengenai penalti yang diterimanya.

Dengan hukuman tersebut, maka keuntungan bisa diambil oleh rival Vettel dalam perburuan gelar juara dunia F1 musim 2012, Fernando Alonso, yang akan start dari posisi keenam (naik satu strip). Saat ini, pebalap Ferrari tersebut hanya terpaut 13 poin dari Vettel.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Kevin Sanjaya Pensiun, Kesedihan Besar Oma Gill, Minions Akan Dirindukan

Kevin Sanjaya Pensiun, Kesedihan Besar Oma Gill, Minions Akan Dirindukan

Badminton
Timnas Indonesia Vs Irak: Kick Off Berubah, Permintaan dari Shin Tae-yong

Timnas Indonesia Vs Irak: Kick Off Berubah, Permintaan dari Shin Tae-yong

Timnas Indonesia
Kronologi Hari Terakhir Allegri di Juventus: Pimpin Latihan Pagi, Sore Dipecat

Kronologi Hari Terakhir Allegri di Juventus: Pimpin Latihan Pagi, Sore Dipecat

Liga Italia
Ketum PSSI soal Elkan Baggott: Tak Mau Menghakimi, Yakin Nasionalisme Masih Ada

Ketum PSSI soal Elkan Baggott: Tak Mau Menghakimi, Yakin Nasionalisme Masih Ada

Timnas Indonesia
Como Promosi ke Serie A, Fabregas Tepati Janji Bawa Skuad Liburan

Como Promosi ke Serie A, Fabregas Tepati Janji Bawa Skuad Liburan

Liga Italia
Jadwal Thailand Open 2024, Dua Wakil Indonesia Berburu Tiket Final

Jadwal Thailand Open 2024, Dua Wakil Indonesia Berburu Tiket Final

Badminton
Man City Vs West Ham: Guardiola Minta Man City Bermain Seperti Lawan Tottenham

Man City Vs West Ham: Guardiola Minta Man City Bermain Seperti Lawan Tottenham

Liga Inggris
Juventus Pecat Allegri, Angkat Paolo Montero Si 'Bodyguard' Zidane

Juventus Pecat Allegri, Angkat Paolo Montero Si "Bodyguard" Zidane

Liga Italia
Jadwal Siaran Langsung Persib Vs Bali United di Championship Series Liga 1

Jadwal Siaran Langsung Persib Vs Bali United di Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Al Nassr Vs Al Hilal: Ronaldo Assist, Mane Picu Penalti, Laga Seri

Al Nassr Vs Al Hilal: Ronaldo Assist, Mane Picu Penalti, Laga Seri

Internasional
Juventus Pecat Massimiliano Allegri, Dua Hari Usai Juara Coppa Italia

Juventus Pecat Massimiliano Allegri, Dua Hari Usai Juara Coppa Italia

Liga Italia
Hoffenheim Vs Bayern Muenchen, Laga Terakhir Tuchel dengan Die Roten

Hoffenheim Vs Bayern Muenchen, Laga Terakhir Tuchel dengan Die Roten

Bundesliga
Persib Vs Bali United, Wasit VAR Diharapkan Fair

Persib Vs Bali United, Wasit VAR Diharapkan Fair

Liga Indonesia
PSSI Ungkap Tanzania Lebih Responsif untuk Laga Uji Coba Timnas Indonesia

PSSI Ungkap Tanzania Lebih Responsif untuk Laga Uji Coba Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Thom Haye Hengkang, Urung Dilatih Robin van Persie di Heerenveen

Thom Haye Hengkang, Urung Dilatih Robin van Persie di Heerenveen

Liga Lain
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com