Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Li Mao Belum Undur Diri

Kompas.com - 12/07/2012, 03:25 WIB

Jakarta, Kompas - Ketua Umum Pengurus Besar Persatuan Bulu Tangkis Seluruh Indonesia Djoko Santoso membantah pelatih tunggal putra asal China, Li Mao, sudah mengundurkan diri. Li Mao kembali ke China karena ayahnya meninggal dunia. Li Mao masih bertanggung jawab pada pelatihan dan pembinaan atlet Indonesia.

”Li Mao berpamitan bukan untuk mundur. Waktu dia pulang ke China, ayahnya memang tengah sakit dan kini sudah meninggal dunia,” ujar Djoko, Rabu (11/7), di sela-sela pemberian bonus bagi empat atlet yang berprestasi di Indonesia Open Super Series Premier dan Kejuaraan Asia Yunior.

Djoko menegaskan, dengan begitu berita tentang Li Mao undur diri dari tugasnya sebagai pelatih tidak benar. Li Mao akan segera kembali ke Jakarta setelah urusan keluarga selesai meski ia tidak akan mendampingi tim bulu tangkis ke London. Li Mao pulang ke China pekan lalu.

Yacob Rusdianto, Sekretaris Jenderal PB PBSI, menambahkan, selama ini Li Mao bertugas memberi supervisi dan asistensi, tidak menangani langsung atlet. Yang menangani atlet langsung adalah pelatih Agus Dwi Santoso dan Ronny Agustinus.

Sesuai kontrak, Li Mao melatih pemain tunggal hingga Olimpiade 2012. PB PBSI akan mengevaluasi kinerja Li Mao seusai Olimpiade, Agustus 2012.

Dalam catatan, sejak Li Mao terlibat dalam pelatihan mulai awal 2011 belum banyak prestasi yang terebut. Gelar baru direbut Simon Santoso di Indonesia Open Super Series Premiere 2012. Lalu Sony Dwi Kuncoro menjuarai Thailand Grand Prix Gold 2012.

Dukungan tim Olimpiade

Yacob menambahkan, PB PBSI serius menyiapkan dan mendukung sembilan atlet yang akan berlaga di Olimpiade 2012. Mereka adalah Taufik Hidayat, Simon Santoso, Adriyanti Firdasari, Greysia Polii, Meiliana Jauhari, Liliyana Natsir, Tantowi Ahmad, Muhammad Ahsan, dan Bona Septano.

Untuk mendukung mereka, PB PBSI menyiapkan semua keperluan penunjang yang dibutuhkan. PB PBSI, misalnya, menambah biaya suplemen dan makan para atlet.

Dari semula Rp 100.000 per atlet per hari, PB PBSI menambah Rp 200.000 sehingga menjadi Rp 300.000 per atlet per hari. PB PBSI juga mendampingi para atlet dengan psikolog, ahli gizi, dan motivator.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Juventus Vs AC Milan, Tidak Ada Pemenang

Juventus Vs AC Milan, Tidak Ada Pemenang

Liga Italia
Hasil Lengkap Tim Indonesia di Piala Thomas & Uber 2024

Hasil Lengkap Tim Indonesia di Piala Thomas & Uber 2024

Badminton
Hasil Man United Vs Burnley: Gol Penalti Buyarkan Kemenangan MU

Hasil Man United Vs Burnley: Gol Penalti Buyarkan Kemenangan MU

Liga Inggris
Catat Rekor Apik di Stadion Abdullah bin Khalifa, Modal Indonesia Lawan Uzbekistan

Catat Rekor Apik di Stadion Abdullah bin Khalifa, Modal Indonesia Lawan Uzbekistan

Timnas Indonesia
3 Hal yang Harus Dibenahi Indonesia Jelang Vs Uzbekistan

3 Hal yang Harus Dibenahi Indonesia Jelang Vs Uzbekistan

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: Sananta Kartu AS, Kecepatan Jadi Modal Indonesia

Piala Asia U23 2024: Sananta Kartu AS, Kecepatan Jadi Modal Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Sprint Race MotoGP Spanyol 2024: Jorge Martin Menang, Marquez Jatuh

Hasil Sprint Race MotoGP Spanyol 2024: Jorge Martin Menang, Marquez Jatuh

Motogp
Hasil West Ham Vs Liverpool 2-2, The Reds Gagal Menang

Hasil West Ham Vs Liverpool 2-2, The Reds Gagal Menang

Liga Inggris
Tahu Kekuatan Indonesia, Uzbekistan Bersiap

Tahu Kekuatan Indonesia, Uzbekistan Bersiap

Timnas Indonesia
Hasil Piala Thomas 2024: Jonatan Berjaya, Indonesia Bekuk Inggris

Hasil Piala Thomas 2024: Jonatan Berjaya, Indonesia Bekuk Inggris

Badminton
Piala Asia U23: Uzbekistan Kuat, Indonesia Punya Pengalaman dari Ferarri-Hokky

Piala Asia U23: Uzbekistan Kuat, Indonesia Punya Pengalaman dari Ferarri-Hokky

Timnas Indonesia
Arteta Dapat Saran dari Wenger untuk Bawa Arsenal Juara Liga Inggris

Arteta Dapat Saran dari Wenger untuk Bawa Arsenal Juara Liga Inggris

Liga Inggris
Hasil Kualifikasi MotoGP Spanyol 2024: Marquez Terdepan, Disusul Bezzecchi-Martin

Hasil Kualifikasi MotoGP Spanyol 2024: Marquez Terdepan, Disusul Bezzecchi-Martin

Motogp
Hasil Piala Thomas 2024: Fajar/Rian Menang, Indonesia Unggul 2-0 Atas Inggris

Hasil Piala Thomas 2024: Fajar/Rian Menang, Indonesia Unggul 2-0 Atas Inggris

Badminton
Prediksi Bung Ahay: Peluang Indonesia ke Final Terbuka, Waspada Gaya Eropa

Prediksi Bung Ahay: Peluang Indonesia ke Final Terbuka, Waspada Gaya Eropa

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com