Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Spies Senang Bisa Start dari Barisan Depan

Kompas.com - 06/11/2011, 01:06 WIB

VALENCIA, Kompas.com - Pebalap Yamaha, Ben Spies, senang dengan hasil kualifikasi GP Valencia, Sabtu (5/11/11). Pasalnya, dia berhasil menempati posisi ketiga, sehingga akan start dari barisan depan pada balapan hari Minggu (6/11/11).

Spies mengalami sedikit kerusakan pada tulang rusuk ketika jatuh dan terbentur dengan keras saat kualifikasi di Sirkuit Phillip Island, Australia, yang membuatnya absen di seri tersebut. Setelah itu, pebalap Amerika Serikat tersebut kembali mengalami kecelakaan saat kualifikasi GP Malaysia - balapan di Sepang ini akhirnya dibatalkan karena kecelakaan maut yang merenggut nyawa Marco Simoncelli.

Nasib sial rupanya belum menjauh dari mantan juara dunia Superbike tersebut. Pada latihan bebas hari Jumat di Valencia, dia kembali mengalami kecelakaan, meskipun tidak cedera. Akan tetapi saat kualifikasi, Spies mampu menembus posisi tiga besar, di belakang duo Repsol Honda, Casey Stoner dan Dani Pedrosa.

"Ini sangat penting," ujar Spies mengenai hasil kualifikasi. "Saya senang berada di barisan depan sekarang. Saya tidak berpikir bisa demikian, setelah kemarin dan apa yang terjadi."

Spies pun mengakui, akhir pekan ini menjadi hal yang sulit bagi semua orang di MotoGP untuk fokus pada balapan, yang merupakan event pertama setelah kecelakaan tragis di Sepang.

"Ini akan menjadi seri terakhir musim, dan banyak orang menghadapi masalah berbeda, sehingga kami hanya berusaha membersihkan pikiran dan melaju kencang," ujarnya.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com