Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Stoner "Pole", Lorenzo dan Simoncelli Membuntuti

Kompas.com - 15/10/2011, 12:23 WIB

PHILLIP ISLAND, KOMPAS.com — Casey Stoner melengkapi dominasinya di Sirkuit Phillip Island selama akhir pekan ini dengan meraih pole position. Pada sesi kualifikasi, Sabtu (15/10/2011), untuk menentukan posisi start balapan GP Australia pada Minggu, Stoner mencatat waktu terbaik 1 menit 29,975 detik.

Hasil ini semakin menegaskan dominasi Stoner di trek tersebut. Pasalnya, pada tiga sesi latihan sejak Jumat hingga Sabtu pagi tadi, pebalap Repsol Honda ini selalu berada di posisi terdepan. Dan, ini juga menjadi pole yang keempat secara berturut-turut di Phillip Island dan yang ke-11 sepanjang 2011, atau yang kelima secara berturut-turut di lima seri terakhir.

Stoner, yang sejak tahun 2007 merajai balapan di depan publik sendiri, mengalahkan pesaing terdekatnya dari tim Yamaha, Jorge Lorenzo. Pemimpin klasemen sementara ini unggul 0,473 detik atas juara bertahan asal Spanyol tersebut, yang menjadi pesaing untuk memburu gelar juara dunia MotoGP 2011.

Di belakang dua pebalap tersebut, yang akan menjadi perhatian utama pada balapan besok, ada pebalap Gresini Honda, Marco Simoncelli. Si jabrik asal Italia ini akan menjadi ancaman karena dia start dari urutan ketiga, dengan catatan waktu lebih lambat 0,624 detik dari Stoner. "Supersic" juga harus diperitungkan karena dia tampil cukup konsisten sejak latihan bebas.

Posisi keempat ditempati pebalap Rizla Suzuki, Alvaro Bautista. Pebalap Spanyol ini berhasil membuat kejutan mampu menembus posisi empat besar. Padahal, selama tiga kali latihan bebas, Bautista lebih banyak berada di posisi belakang.

Pebalap Ducati, Nicky Hayden, memberikan sinyal bakal kompetitif untuk memperebutkan tempat di podium. Juara dunia 2006 ini akan start dari urutan keenam, di belakang pebalap ketiga Repsol Honda, Andrea Dovizioso. Catatan waktu Hayden lebih bagus daripada rekan setim Lorenzo, Ben Spies, yang harus puas ada di urutan ketujuh serta rekan setim Stoner, Dani Pedrosa, yang ada di urutan kedelapan.

Dua posisi selanjutnya untuk melengkapi komposisi 10 besar sesi kualifikasi ini ditempati oleh pebalap satelit Yamaha Tech 3, Colin Edwards, dan pebalap Pramac Racing, Loris Capirossi. Akan tetapi, mereka tertinggal lebih dari 1 detik.

Bagaimana dengan Valentino Rossi? Juara dunia sembilan kali grand prix ini tak menunjukkan tanda-tanda bakal kompetitif karena dia konsisten di luar posisi 10 besar. Jika pada latihan bebas 1 dan 3 Rossi ada di urutan ke-12, pada sesi kualifikasi ini dia terpuruk ke urutan ke-13, sama seperti yang diraihnya pada latihan bebas 2.

Dengan demikian, seperti yang diungkapkan Rossi, Ducati hampir pasti tak bisa mempertahankan rekor kemenangan di Phillip Island sejak tahun 2007. Pasalnya, ketika masih ditunggang Stoner, tim yang bermarkas di Bologna itu tak pernah ditaklukkan oleh para rivalnya.

Sebaliknya, Stoner, yang bertekad meraih kemenangan dalam debutnya dengan Honda sekaligus memperpanjang rekor kemenangan di Phillip Island, semakin dekat mewujudkan impiannya tersebut. Jika demikian (menang), Stoner, yang sudah mencatat delapan kemenangan selama ini, bisa menyempurnakan perayaan hari ulang tahun ke-26 di depan pendukungnya, dan semakin melapangkan jalan menuju tangga juara dunia.

Halaman:
Baca tentang
    Video rekomendasi
    Video lainnya


    Terkini Lainnya

    Rencana Persib Bidik Pemain Timnas U23 Indonesia

    Rencana Persib Bidik Pemain Timnas U23 Indonesia

    Liga Indonesia
    Elkan Baggott dan Alfeandra Dewangga, Opsi untuk Laga Kontra Guinea

    Elkan Baggott dan Alfeandra Dewangga, Opsi untuk Laga Kontra Guinea

    Timnas Indonesia
    Jadwal Siaran Langsung Thomas dan Uber Cup, Indonesia Berburu Tiket Final

    Jadwal Siaran Langsung Thomas dan Uber Cup, Indonesia Berburu Tiket Final

    Badminton
    Apa Itu Clairefontaine, Lokasi Laga Indonesia Vs Guinea

    Apa Itu Clairefontaine, Lokasi Laga Indonesia Vs Guinea

    Timnas Indonesia
    Daftar Juara Piala Asia U23: Jepang Tim Tersukses, Punya 2 Gelar

    Daftar Juara Piala Asia U23: Jepang Tim Tersukses, Punya 2 Gelar

    Internasional
    Indonesia Tuan Rumah Kejuaraan Dunia Senam 2025

    Indonesia Tuan Rumah Kejuaraan Dunia Senam 2025

    Sports
    Daftar Peraih Penghargaan Piala Asia U23 2024: Pembobol Gawang Indonesia Top Skor

    Daftar Peraih Penghargaan Piala Asia U23 2024: Pembobol Gawang Indonesia Top Skor

    Internasional
    Jepang Juara Piala Asia U23 2024, Putus Rekor Uzbekistan, Sejarah Baru

    Jepang Juara Piala Asia U23 2024, Putus Rekor Uzbekistan, Sejarah Baru

    Internasional
    Babak I Jepang Vs Uzbekistan 0-0: Tembok Serigala Masih Tak Tertembus

    Babak I Jepang Vs Uzbekistan 0-0: Tembok Serigala Masih Tak Tertembus

    Internasional
    VFF Tunjuk Kawan Lama Shin Tae-yong Jadi Pelatih Timnas Vietnam

    VFF Tunjuk Kawan Lama Shin Tae-yong Jadi Pelatih Timnas Vietnam

    Internasional
    Aspek yang Harus Disiapkan Timnas U23 Indonesia Jelang Lawan Guinea

    Aspek yang Harus Disiapkan Timnas U23 Indonesia Jelang Lawan Guinea

    Timnas Indonesia
    Link Live Streaming Jepang Vs Uzbekistan Final Piala Asia U23, Kickoff 22.30 WIB

    Link Live Streaming Jepang Vs Uzbekistan Final Piala Asia U23, Kickoff 22.30 WIB

    Internasional
    Hasil Thomas Cup 2024: Semifinal Ke-6 Beruntun Indonesia, Denmark Tersingkir

    Hasil Thomas Cup 2024: Semifinal Ke-6 Beruntun Indonesia, Denmark Tersingkir

    Badminton
    Piala Thomas 2024: Cara Ginting Menang Usai Permainannya Terbaca Lawan

    Piala Thomas 2024: Cara Ginting Menang Usai Permainannya Terbaca Lawan

    Badminton
    Piala Uber 2024: Semangat Apriyani/Fadia, Ingin Buktikan Indonesia Bisa

    Piala Uber 2024: Semangat Apriyani/Fadia, Ingin Buktikan Indonesia Bisa

    Badminton
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    komentar di artikel lainnya
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Close Ads
    Bagikan artikel ini melalui
    Oke
    Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com