Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Menpora Optimistis Semua Fasilitas Beres

Kompas.com - 20/06/2011, 15:49 WIB

PALEMBANG, Kompas.com - Menteri Pemuda dan Olahraga, Andi Mallarangeng, menyatakan optimistis bahwa fasilitas SEA Games XXVI di Palembang, Sumatera Selatan yang saat ini sedang dikerjakan, akan selesai tepat waktu.

Menurut Andi, saat meninjau lapangan untuk pertandingan (venues) dan fasilitas SEA Games di Palembang, Senin (20/6/11), pembangunan sarana untuk event itu telah dilaksanakan secara maksimal sehingga diyakini akan selesai sesuai jadwal.

Menpora melakukan peninjauan bersama Menko Kesra, HR Agung Laksono, Ketua KONI Pusat, Rita Subowo, dan Wakil Gubernur Sumsel, H Eddy Yusuf, serta unsur muspida Sumsel lainnya. Rombongan menteri itu meninjau fasilitas SEA Games di Palembang, untuk melihat dan mengetahui secara langsung kesiapan Sumsel sebagai tuan rumah penyelenggara pesta olahraga negara-negara Asia Tenggara dua tahunan pada November mendatang.

Andi menyatakan, sekarang ini pembangunan seluruh fasilitas dan venues untuk SEA Games di Palembang tersebut hampir rampung, seperti wisma atlet, lapangan tenis dan kolam renang. Karena itu, dia merasa yakin venues itu bisa selesai tepat waktu.

"Tinggal lagi pengerjaan dilaksanakan secara maksimal dan terjadwal, sehingga pelaksanaan pembangunan fasilitas untuk pesta olahraga akbar mendatang dapat berjalan dengan baik," ujarnya.

Secara umum, pada Juli dan Agustus, semua venues dan fasilitas itu ditargetkan sudah selesai. Dengan demikian, pelaksanaan pesta olahraga dua tahunan mendatang diharapkan berjalan dengan baik.

Namun, Andi berharap, pelaksanaan pesta olahraga internasional tersebut hendaknya berlangsung sukses, sehingga nama baik daerah dan negara akan semakin harum.

Pimpinan proyek pembangunan wisma atlet, Mumu Mulyadi mengatakan, untuk wisma atlet tinggal lagi penyelesaian beberapa blok terutama pemasangan keramik. Sedangkan bangunan fisik wisma atlet itu hampir rampung dan diharapkan selesai semuanya pada pertengahan Juli 2011, kata dia.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
    Video rekomendasi
    Video lainnya


    Terkini Lainnya

    Indonesia Vs Guinea: Amunisi Baru Garuda Tiba di Paris, Yakin ke Olimpiade

    Indonesia Vs Guinea: Amunisi Baru Garuda Tiba di Paris, Yakin ke Olimpiade

    Timnas Indonesia
    5 Momen 'Buzzer Beater' Historis di Playoff NBA

    5 Momen "Buzzer Beater" Historis di Playoff NBA

    Sports
    Indonesia Vs Guinea, Saat Garuda Lebih 'Panas' dari Sang Gajah...

    Indonesia Vs Guinea, Saat Garuda Lebih "Panas" dari Sang Gajah...

    Timnas Indonesia
    Piala Asia U17 Putri 2024: Claudia Scheunemann dkk Tingkatkan Kecepatan

    Piala Asia U17 Putri 2024: Claudia Scheunemann dkk Tingkatkan Kecepatan

    Timnas Indonesia
    Indonesia Vs Guinea: Tantangan Persiapan 72 Jam

    Indonesia Vs Guinea: Tantangan Persiapan 72 Jam

    Timnas Indonesia
    Persib Tatap Championship Series, Gim Internal untuk Jaga Kebugaran

    Persib Tatap Championship Series, Gim Internal untuk Jaga Kebugaran

    Liga Indonesia
    PSG Vs Dortmund: Enrique Tebar Ancaman, Ingin Cetak 2 Gol dalam 3 Detik

    PSG Vs Dortmund: Enrique Tebar Ancaman, Ingin Cetak 2 Gol dalam 3 Detik

    Liga Champions
    Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade 2024

    Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade 2024

    Timnas Indonesia
    Indonesia Vs Guinea: Garuda Muda Terus Bersiap di Tengah Kelelahan

    Indonesia Vs Guinea: Garuda Muda Terus Bersiap di Tengah Kelelahan

    Timnas Indonesia
    Indonesia Vs Guinea, Fokus STY Hadapi Tantangan Suhu, Psikologis, dan Lapangan

    Indonesia Vs Guinea, Fokus STY Hadapi Tantangan Suhu, Psikologis, dan Lapangan

    Timnas Indonesia
    PSG Vs Dortmund, Cara Hentikan Kecepatan Kylian Mbappe...

    PSG Vs Dortmund, Cara Hentikan Kecepatan Kylian Mbappe...

    Liga Champions
    Piala Asia U17 Putri 2024,  Tekad Claudia Scheunemann Tampil Lebih Baik Lagi

    Piala Asia U17 Putri 2024, Tekad Claudia Scheunemann Tampil Lebih Baik Lagi

    Timnas Indonesia
    Nasib Belum Jelas meski Arema FC Tetap di Liga 1, Widodo Beri Pesan Manajemen

    Nasib Belum Jelas meski Arema FC Tetap di Liga 1, Widodo Beri Pesan Manajemen

    Liga Indonesia
    Pemain Malaysia Faisal Halim Terancam Pensiun Dini Usai Disiram Air Keras

    Pemain Malaysia Faisal Halim Terancam Pensiun Dini Usai Disiram Air Keras

    Internasional
    Reaksi Satoru Mochizuki Usai Timnas U17 Putri Indonesia Kalah dari Filipina

    Reaksi Satoru Mochizuki Usai Timnas U17 Putri Indonesia Kalah dari Filipina

    Timnas Indonesia
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    komentar di artikel lainnya
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Close Ads
    Bagikan artikel ini melalui
    Oke
    Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com