Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Seru! Vettel "Pole Position", Hamilton Kedua

Kompas.com - 09/04/2011, 16:09 WIB

SEPANG, KOMPAS.com — Sebastian Vettel berhasil merebut pole position F1 Malaysia. Dalam babak kualifikasi yang berlangsung di Sirkuit Sepang, Sabtu (9/4/2011), pebalap andalan Red Bull Racing itu mengukir waktu terbaik 1 menit 34,870 detik yang diraih pada detik-detik terakhir.

Catatan waktunya itu sekaligus mematahkan dominasi McLaren melalui pebalap Lewis Hamilton. Ia sempat mengantongi waktu terbaik 1:35.000 pada menit kedelapan dan dipertajam kembali pada detik-detik terakhir dengan 1:34,974 detik. Namunk hasil maksimalnya itu direbut Vettel.

Balapan seri kedua yang bakal menyelesaikan 56 putaran, Minggu (10/4/2011), bakal berlangsung seru. Pasalnya, di belakang Vettel dan Hamilton membayang rekan setim masing-masing. Mark Webber berada di belakang Vettel, sedangkan Button di belakang Hamilton.

Tinggal sekarang siapa yang bikin kesalahan saat start akan kehilangan peluang ke depan. Sebab, pebalap Ferrari, Fernando Alonso, yang berada di urutan kelima, masih punya paluang menyodok ke depan saat start.

Kualifikasi I (Q1): Bendera merah
Tim Renault melaporkan suhu udara di lintasan 46 derajat celsius, sedangkan di udara 30 derajat celsius. Namun, para pebalap bimbang apakah akan turun hujan. Pebalap Virgin melalui radio yang sudah melintasi di trek mengatakan hujan tidak turun. Menariknya, semua pebalap menggunakan DRS (drag reduction system) supaya bisa melesat di trek lurus.

Sampai menit keempat, duo Ferrari dan Renault masih mendekam di pit. Sementara Webber sudah mengitari dua putaran dan Hamilton melejit tercepat dengan 1:37,466 dengan memakai ban kompon keras.

Baru jalan 8 menit, kualifikasi dihentikan. Bendera merah dikibarkan lantaran sidepod mobil Toro Rosso yasng dikemudikan Sebastian Buemi terbang di trek lurus. Jeda tiga menit, kualifikasi dimulai kembali dan Felipe Massa melaju dengan ban lunak mampu mempertajam waktu Hamilton jadi 1:36,744 detik dan bertahan sampai akhir Q1.

Q2: Strategi Red Bull
Di Q1, kedua mobil Red Bull RB7 belum tampil maksimal dan pebalapnya hanya jaga posisi. Vettel berada di urutan ke-10, sedangkan Webber berada ke-15.

Ferrari tampak yang agak puas. "Jika pada Q1 buat Massa, di Q3 jadi milik Alonso. Namun, Red Bull dan McLaren menggunakan ban lunak, klasifikasinya jadi tidak realistis," komentar dari kubu kuda jingkrak.

Benar apa yang diprediksi Ferrari, Webber langsung jadi tercepat pada menit ketujuh dengan 1:36,080. Namun hanya bertahan semenit setelah Vettel melejit dengan 1:35,934. Ini pun lebih sebentar lagi karena Button menyodok dengan 1:35,569.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Indonesia Vs Irak: Laga yang Menyulitkan dan Menentukan di 15 Menit Terakhir

Indonesia Vs Irak: Laga yang Menyulitkan dan Menentukan di 15 Menit Terakhir

Timnas Indonesia
Hasil Piala Uber 2024: Apri/Fadia Berjaya, Indonesia 2-0 Thailand

Hasil Piala Uber 2024: Apri/Fadia Berjaya, Indonesia 2-0 Thailand

Badminton
Gregoria Akhirnya Menang Atas Intanon, Indonesia 1-0 Thailand

Gregoria Akhirnya Menang Atas Intanon, Indonesia 1-0 Thailand

Badminton
Indonesia vs Irak: Dukungan Ali Jasim untuk Garuda Muda agar Tampil di Olimpiade

Indonesia vs Irak: Dukungan Ali Jasim untuk Garuda Muda agar Tampil di Olimpiade

Timnas Indonesia
Piala Asia U23, Saat Shin Tae-yong Masih Pertanyakan Kinerja Wasit…

Piala Asia U23, Saat Shin Tae-yong Masih Pertanyakan Kinerja Wasit…

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: STY Apresiasi Timnas Indonesia, Sebut Garuda Maju Drastis

Piala Asia U23 2024: STY Apresiasi Timnas Indonesia, Sebut Garuda Maju Drastis

Timnas Indonesia
Hasil Chelsea Vs Tottenham 2-0: The Blues Berjaya, Postecoglou Meradang

Hasil Chelsea Vs Tottenham 2-0: The Blues Berjaya, Postecoglou Meradang

Liga Inggris
Hasil Roma Vs Leverkusen 0-2: Dongeng Alonso Berlanjut, 47 Laga Tanpa Kalah!

Hasil Roma Vs Leverkusen 0-2: Dongeng Alonso Berlanjut, 47 Laga Tanpa Kalah!

Liga Lain
Shin Tae-yong soal Kedalaman Skuad Garuda dan 'Burnout' Pemain Jelang Laga Kontra Guinea

Shin Tae-yong soal Kedalaman Skuad Garuda dan "Burnout" Pemain Jelang Laga Kontra Guinea

Timnas Indonesia
Jadwal Timnas Indonesia Vs Guinea, Berjuang untuk Olimpiade

Jadwal Timnas Indonesia Vs Guinea, Berjuang untuk Olimpiade

Timnas Indonesia
Skenario Timnas Indonesia ke Olimpiade, Satu Jalan Terakhir Garuda

Skenario Timnas Indonesia ke Olimpiade, Satu Jalan Terakhir Garuda

Timnas Indonesia
Kata Jonatan soal Hadapi Korea Selatan di Perempat Final Piala Thomas 2024

Kata Jonatan soal Hadapi Korea Selatan di Perempat Final Piala Thomas 2024

Badminton
Hasil Indonesia Vs Irak: Kalah 1-2, Garuda Muda ke Playoff Olimpiade 2024

Hasil Indonesia Vs Irak: Kalah 1-2, Garuda Muda ke Playoff Olimpiade 2024

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak: Kebobolan, Garuda Tertinggal di Extra Time

Live Indonesia Vs Irak: Kebobolan, Garuda Tertinggal di Extra Time

Timnas Indonesia
Hasil Indonesia Vs Irak 1-1, Laga Berlanjut ke Extra Time

Hasil Indonesia Vs Irak 1-1, Laga Berlanjut ke Extra Time

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com