Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Capirossi Incar Podium Ke-100

Kompas.com - 11/02/2011, 17:19 WIB

KOMPAS.com - Loris Capirossi tak pasang target muluk bersama tim Pramac Ducati di ajang MotoGP. Pebalap Italia ini hanya ingin mewujudkan impiannya untuk mencatat 100 kali naik podium kelas paling bergengsi tersebut, pada musim 2011.

Capirossi saat ini tercatat sebagai pebalap veteran yang paling berpengalaman dalam sejarah MotoGP karena dia sudah 22 tahun menggeluti olahraga adu kecepatan "kuda besi" ini. Tetapi pada dua musim terakhir, Capirossi selalu gagal naik podium, sehingga dia ingin mengakhiri paceklik tersebut pada musim ini.

"Saya terlalu bangga meskipun tinggal sedikit kesempatan: saya menyadari bahwa saya tidak bisa meraih banyak hasil, dan waktu untuk keluar segera tiba," ujar Capirossi, seperti yang dikutip Gazzetta dello Sport.

"Tetapi saya masih punya kesempatan tahun depan untuk menunggang motor 1.000cc, dan kemudian saya barangkali akan menemukan sebuah peran untuk tetap bertahan di puncak: saya memiliki bebarapa penawaran.

"Saat ini saya sudah mengubah latihanku, yang bertujuan untuk kekuatan dan stamina. Ini akan sulit, tetapi saya akan mencobanya untuk meraih 100 kali naik podium di mana saya memiliki waktu selama dua tahun."

Rekan setim Capirossi, Randy de Puniet, juga punya tekad yang kuat menghadapi musim baru ini, setelah tahun lalu tampil impresif, sebelum akhirnya harus menurun lagi lantaran cedera kaki.

"Saya bahagia dengan petualangan baru di Ducati," ujarnya, saat peluncuran tim Pramac Ducati. "Saya kembali jadi 'orang Italia' lagi, seperti dulu ketika mengendarai motor Italia. Saya sangat menikmati menunggang Ducati, bahkan jika kadang-kadang sulit untuk mengontrolnya, terutama ketika memasuki tikungan.

"Tahun lalu, meskipun mengalami cedera buruk, saya bisa meraih hasil bagus. Sekarang, hal terpenting adalah mengetahui bahwa kakiku tak memberikan masalah dan pada tes pertama, saya bisa menggebernya.

"Sasarannya tentu saja mengulangi hasil bagus pada musim ini. Dengan kerjaku dan mekanikku, kami yakin tujuan ini bisa tercapai. Dalam beberapa hari lagi kami akan menghadapi tes di Sepang dan saya yakin, kami bisa memperbaiki hasilnya."

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Thailand Open 2024, Rasa Syukur Febriana/Amalia Tembus Final Super 500 Pertama

Thailand Open 2024, Rasa Syukur Febriana/Amalia Tembus Final Super 500 Pertama

Badminton
Jadwal Liga Inggris dan Link Live Streaming Man City Vs West Ham, Arsenal Vs Everton

Jadwal Liga Inggris dan Link Live Streaming Man City Vs West Ham, Arsenal Vs Everton

Liga Inggris
Atalanta Lolos ke Liga Champions, De Ketelaere Minta Maaf ke AC Milan

Atalanta Lolos ke Liga Champions, De Ketelaere Minta Maaf ke AC Milan

Liga Italia
Hasil Torino Vs Milan: Bola Udara, Sengatan 17 Detik, Rossoneri Kalah

Hasil Torino Vs Milan: Bola Udara, Sengatan 17 Detik, Rossoneri Kalah

Liga Italia
Veddriq Leonardo Juara di Shanghai, Buka Kans Lolos Olimpiade Paris 2024

Veddriq Leonardo Juara di Shanghai, Buka Kans Lolos Olimpiade Paris 2024

Sports
Hasil Bundesliga, Bayer Leverkusen Torehkan Rekor Invincible

Hasil Bundesliga, Bayer Leverkusen Torehkan Rekor Invincible

Bundesliga
Shin Tae-yong Akan Melakoni 3 Laga Dalam Rentang Waktu 10 Hari

Shin Tae-yong Akan Melakoni 3 Laga Dalam Rentang Waktu 10 Hari

Timnas Indonesia
FC Utrecht Lepas Ivar Jenner ke Timnas Indonesia

FC Utrecht Lepas Ivar Jenner ke Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
PSSI Umumkan Manajer Timnas U20 dan Timnas Putri Indonesia

PSSI Umumkan Manajer Timnas U20 dan Timnas Putri Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Persib Vs Bali United 3-0, Maung ke Final Championship Series Liga 1

Hasil Persib Vs Bali United 3-0, Maung ke Final Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
LIVE Persib Vs Bali United, Maung Bandung Unggul 3-0

LIVE Persib Vs Bali United, Maung Bandung Unggul 3-0

Liga Indonesia
Babak Pertama Persib Vs Bali United, Ciro-Febri Bawa Maung Unggul 2-0

Babak Pertama Persib Vs Bali United, Ciro-Febri Bawa Maung Unggul 2-0

Liga Indonesia
LIVE Persib Vs Bali United, Gol Febri Hariyadi Bikin Maung Bandung Unggul 2-0

LIVE Persib Vs Bali United, Gol Febri Hariyadi Bikin Maung Bandung Unggul 2-0

Liga Indonesia
LIVE Persib Vs Bali United, Ciro Cetak Gol, Persib Unggul 1-0

LIVE Persib Vs Bali United, Ciro Cetak Gol, Persib Unggul 1-0

Liga Indonesia
Momen Pochettino Merasa Bakal Dipecat Saat di Chelsea

Momen Pochettino Merasa Bakal Dipecat Saat di Chelsea

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com