Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

"Pac-Man" Siapkan Strategi Redam Mosley

Kompas.com - 04/02/2011, 17:32 WIB

MANILA, Kompas.com - Peraih delapan gelar juara dunia tinju di kelas berbeda, Manny Pacquiao, melakukan persiapan yang sangat serius untuk menghadapi Shane Mosley, pada 7 Mei mendatang. Dalam kurun waktu delapan minggu yang tersisa, The "Pac-Man" lebih fokus mematangkan strategi untuk meredam kekuatan lawannya dari Amerika Serikat itu.

Pacquiao tak ingin kecolongan melawan Mosley. Meskipun diunggulkan bisa mengalahkan petinju berusia 39 tahun tersebut, Pacquiao tetap mewaspadai pernyataan Mosley, bahwa dia akan dengan mudah melepaskan pukulan dan menjatuhkannya.

"Saya juga sudah membaca pernyataan Mosley bahwa dia bisa mengalahkan saya karena dia bisa dengan mudah memukulku," ujar superstar Filipina tersebut di kolom "Kumbinasyon" situs Philboxing.com.

"Itulah apa yang sedang saya persiapkan. Dengan bantuan pelatihku dan orang lain di pemusatan latihan, kami akan menghabiskan banyak waktu untuk membalas setiap pukulan yang dilepaskan lawanku," tambah petinju berusia 32 tahun ini.

Pacquiao, yang juga mendapat julukan "The Destroyer", juga menegaskan bahwa persiapan strategi itu akan dilakukan selama delapan minggu. Dia akan dibantu oleh pelatih tinju yang masuk Hall of Fame, Freddie Roach, dan pelatih fisik Alex Ariza.

Sebelum terbang ke Amerika Serikat untuk melakoni duel yang diperkirakan berlangsung ketat dan seru ini, Pacquiao berencana melakukan latihan selama sebulan di Baguio City. Dia juga meminta dukungan dari fans, menjelang pertarungan tersebut.

"Seperti halnya dalam beberapa pertarungan terakhirku, saya sekali lagi meminta bantuan dan dukungan, serta doa, sehingga pada akhirnya kita bisa menjadi juara," tulis Pacquiao, yang memiliki rekor 57 kali bertarung dengan raihan 52 kali menang (38 KO), 3 kali kalah dan 2 kali seri.

Mosley, yang pernah merengkuh tiga gelar juara dunia di tiga kelas berbeda, mengklaim bahwa Pacquiao bisa dengan mudah dipukul. Meskipun demikian, mantan juara dunia kelas menengah WBA ini mengakui, Pacquiao memiliki kecepatan dan kelincahan yang harus diwaspadai.

"Pacquiao sangat mudah untuk dipukul dan itulah masalah yang dihadapinya dengan saya, karena saya bisa menghancurkannya," ujar Mosley, yang menambahkan bahwa dia akan menggunakan kekuatannya untuk mengalahkan Pacquaio.

"Maksudku, apakah semua orang mengatakan saya tua atau ini dan itu, tetapi kekuatan pukulanku punya sasaran yang jelas," tambah Mosley, yang memiliki rekor 54 kali naik ring dengan raihan 46 menang (39 KO), 6 kalah dan 1 seri.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Reaksi Persib soal Jadwal Championship Series Liga 1 Menyesuaikan Timnas U23

Reaksi Persib soal Jadwal Championship Series Liga 1 Menyesuaikan Timnas U23

Liga Indonesia
3 Skenario Timnas U23 Indonesia Raih Tiket Olimpiade Paris 2024

3 Skenario Timnas U23 Indonesia Raih Tiket Olimpiade Paris 2024

Timnas Indonesia
Saat Pelatih Uzbekistan Tak Gentar Gemuruh Suporter Indonesia...

Saat Pelatih Uzbekistan Tak Gentar Gemuruh Suporter Indonesia...

Timnas Indonesia
Hasil Tottenham Vs Arsenal 2-3, Meriam London Sukses Raih Poin Penuh

Hasil Tottenham Vs Arsenal 2-3, Meriam London Sukses Raih Poin Penuh

Liga Inggris
Klasemen MotoGP 2024: Jorge Martin Teratas, Bagnaia Kedua

Klasemen MotoGP 2024: Jorge Martin Teratas, Bagnaia Kedua

Motogp
Syarat Nobar Timnas U23 Indonesia Vs Uzbekistan Diperbolehkan

Syarat Nobar Timnas U23 Indonesia Vs Uzbekistan Diperbolehkan

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: STY Tak Terbebani Olimpiade, Mau Cetak Sejarah

Piala Asia U23 2024: STY Tak Terbebani Olimpiade, Mau Cetak Sejarah

Timnas Indonesia
Hasil MotoGP Spanyol 2024: Bagnaia Hattrick Menang di Jerez, Marquez Kedua

Hasil MotoGP Spanyol 2024: Bagnaia Hattrick Menang di Jerez, Marquez Kedua

Motogp
Prediksi Susunan Pemain Timnas U23 Indonesia Vs Uzbekistan, Tanpa Struick

Prediksi Susunan Pemain Timnas U23 Indonesia Vs Uzbekistan, Tanpa Struick

Timnas Indonesia
Hasil Inter Vs Torino: Diwarnai Kartu Merah, Calhanoglu Bawa Nerazzurri Menang

Hasil Inter Vs Torino: Diwarnai Kartu Merah, Calhanoglu Bawa Nerazzurri Menang

Liga Italia
Pemain Uzbekistan: Indonesia Tim Kuat, Jalan Laga Akan Ketat

Pemain Uzbekistan: Indonesia Tim Kuat, Jalan Laga Akan Ketat

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Uzbekistan, Tekad Witan dan Pelajaran Piala AFF 2022

Indonesia Vs Uzbekistan, Tekad Witan dan Pelajaran Piala AFF 2022

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: Jurus STY Atasi Statistik 'Gila' Uzbekistan

Piala Asia U23 2024: Jurus STY Atasi Statistik "Gila" Uzbekistan

Timnas Indonesia
Hasil Persebaya Vs Persik 2-1, Bajul Ijo Raih Poin Penuh Lewat Gol Dramatis

Hasil Persebaya Vs Persik 2-1, Bajul Ijo Raih Poin Penuh Lewat Gol Dramatis

Liga Indonesia
Kata Bambang Nurdiansyah Soal Pencapaian Timnas U23, Perlu Berwaspada

Kata Bambang Nurdiansyah Soal Pencapaian Timnas U23, Perlu Berwaspada

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com