Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pranoto, Naik Kelas Langsung Juara

Kompas.com - 17/12/2010, 18:25 WIB

JAKARTA, KOMPAS.com - Bertanding di kelas yang berbeda tidak menghalangi Pranoto untuk mengemas medali emas bagi Indonesia pada Kejuaraan Dunia Pencak Silat ke-14.

Pranoto berhasil menang telak dengan skor 5-0 atas lawannya, Nik Mohd Noor Rashdan asal Malaysia di babak final yang berlangsung di Padepokan Pencak Silat TMII, Jakarta, Jumat (17/12/2010).

"Alhamdulilah saya bersyukur dengan persiapan yang hanya lima bulan di Padepokan TMII saya mampu meraih medali emas di kejuaraan dunia," ujarnya selepas pertandingan.

Lebih jauh lagi Pranoto menuturkan, kelas yang biasa diikutinya saat berlatih di IPSI Jawa Timur adalah kelas H (80-85 kg). Namun karena bobot badannya justru melebihi batas kelas H, ia pun diminta sang pelatih, Maryanto untuk naik dua kelas.

"Begitu tiba di Padepokan TMII berat saya naik jadi 90 kg. Jadi saya ikut kelas J (90-95 kg) karena tidak mungkin menurunkan 8 kg dalam waktu lima bulan. Lagipula di kelas H sudah ada kakak saya (Heriyono)," paparnya.

Medali emas ini merupakan prestasi perdana bagi pesilat berusia 22 tahun ini di ajang Internasional. Untuk kedepannya, Pranoto berharap dapat memiliki kesempatan semakin banyak untuk ambil bagian di kejuaraan pencak silat Internasional lainnya.

"Saya berharap bisa dipanggil untuk ikut pelatnas SEA Games 2011," tandasnya. Pranoto merupakan satu dari tiga pesilat putera yang menyumbang medali emas bagi kontingen Indonesia di nomor tarung. Dua pesilat lainnya adalah Dian Kristanto dan Sapto Purnomo. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Indonesia Vs Guinea: Staf Thierry Henry Ada di Barisan Terdepan

Indonesia Vs Guinea: Staf Thierry Henry Ada di Barisan Terdepan

Timnas Indonesia
Bali United Nantikan Championship Series Liga 1 yang Adil bersama VAR

Bali United Nantikan Championship Series Liga 1 yang Adil bersama VAR

Liga Indonesia
Tim Thomas dan Uber Cup Indonesia Tiba di Tanah Air, Disambut Kalungan Bunga

Tim Thomas dan Uber Cup Indonesia Tiba di Tanah Air, Disambut Kalungan Bunga

Badminton
Paulo Henrique Lalui Musim Sulit, Tutup Liga 1 dengan Gol buat Persebaya

Paulo Henrique Lalui Musim Sulit, Tutup Liga 1 dengan Gol buat Persebaya

Liga Indonesia
Hasil Timnas U17 Putri Indonesia Vs Filipina: Claudia Scheunemann Cetak Gol, Garuda Pertiwi Tumbang

Hasil Timnas U17 Putri Indonesia Vs Filipina: Claudia Scheunemann Cetak Gol, Garuda Pertiwi Tumbang

Timnas Indonesia
Ketika STY Kalahkan Guinea 3-0 dan Singkirkan Argentina...

Ketika STY Kalahkan Guinea 3-0 dan Singkirkan Argentina...

Timnas Indonesia
VAR di Championship Series, Aspek Fisik Jadi Sorotan Persib

VAR di Championship Series, Aspek Fisik Jadi Sorotan Persib

Liga Indonesia
Ubah Cara Pikir Persib Lawan Bali United, Upaya Akhiri Tren Negatif

Ubah Cara Pikir Persib Lawan Bali United, Upaya Akhiri Tren Negatif

Liga Indonesia
Jadwal Indonesia di Piala Asia U17 Putri 2024, Lawan Filipina Malam Ini

Jadwal Indonesia di Piala Asia U17 Putri 2024, Lawan Filipina Malam Ini

Timnas Indonesia
Piala Asia U17 Putri, Garuda Pertiwi Bertekad Terbang Tinggi

Piala Asia U17 Putri, Garuda Pertiwi Bertekad Terbang Tinggi

Timnas Indonesia
Championship Series Bali United Vs Persib, Laga Tak Mudah Kedua Tim

Championship Series Bali United Vs Persib, Laga Tak Mudah Kedua Tim

Liga Indonesia
4 Laga Final Persib di Championship Series, Fisik dan Finishing Diasah

4 Laga Final Persib di Championship Series, Fisik dan Finishing Diasah

Liga Indonesia
Sikap Stefano Pioli Usai Ultras AC Milan Lakukan Protes Aksi Bisu

Sikap Stefano Pioli Usai Ultras AC Milan Lakukan Protes Aksi Bisu

Liga Italia
Jadwal Semifinal Liga Champions: PSG Vs Dortmund, Bayern Vs Real Madrid

Jadwal Semifinal Liga Champions: PSG Vs Dortmund, Bayern Vs Real Madrid

Liga Champions
Susy Susanti Bangga Perjuangan Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Susy Susanti Bangga Perjuangan Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com