Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kido/Hendra Jadi "Penyelamat" Tradisi

Kompas.com - 20/11/2010, 23:21 WIB

GUANGZHOU, Kompas.com - Indonesia mempertahankan tradisi emas Asian Games dari cabang bulu tangkis setelah ganda putra Markis Kido/Hendra Setiawan mengalahkan ganda kuat Malaysia, Koo Kien Keat/Tan Boon Heong. Dalam partai final di Tianhe Gymnasium, Guangzhou, Sabtu (20/11/10), Kido/Hendra menang 16-21, 26-24, 21-19.

Pasangan terkuat Indonesia itu menjadi "penyelamat" tradisi emas bulu tangkis sekaligus mempertahankan reputasi bulu tangkis Indonesia di pentas Asia.

Lagu Indonesia Raya dinyanyikan di Tianhe Gymnasium mengiringi pengibaran Sang Merah Putih. Suasana haru juga melanda kubu Indonesia, selain ofisial dan pelatih, hadir pula menyaksikan perjuangan ganda putra Indonesia adalah mantan Ketua Umum KONI Agum Gumelar, Ketua Umum KONI Rita Subowo, mantan ketua PB PBSI Sutiyoso.

Selain emas dari Kido/Hendra, Indonesia juga meraih medali perunggu melalui Alven Yulianto/ M Ahsan yang menembus semifinal.

"Saya senang hari ini bisa mengatasi pertandingan yang sulit dan penuh tekanan, dan senang karena tidak jadi kalah pada saat kami dalam posisi kritis," kata Kido dalam konferensi pers seusai menerima medali emas.

Sukses emas bulu tangkis membuat Indonesia yang sebelumnya berada di peringkat 12 klasemen sementara perolehan medali emas Asian Games XVI/2010, naik ke peringkat ke-10 dengan total empat emas, enam perak dan 10 perunggu.

Indonesia menggeser Singapura yang sebelumnya di peringkat ke-10 dengan empat emas, 6 perak dan 6 perunggu. Serta Malaysia yang menempati peringkat ke-12 dengan tiga emas, 6 perak dan 7 perunggu.

Perjuangan ganda Indonesia di babak final berlangsung cukup ketat dan menegangkan. Kendati kalah telak 16-21 pada game pertama, Kido/Hendra bangkit pada game kedua dengan memaksa pasangan terkuat Malaysia itu bermain rubber-game setelah menyamakan kedudukan 20-20.

Kejar-kejaran angka berlangsung dengan posisi akhir 24-24, sebelum akhirnya menuntaskan game kedua dengan skor 26-24. Kido sempat membanting raketnya saat membuat kesalahan pada kedudukan 22-22.

Pada game penentuan, pemegang emas Olimpiade 2008 itu memimpin hingga 15-9, kemudian terjadi kejar-kejaran angka hingga 16-16, kemudian 19-19, yang akhirnya pasangan andalan Indonesia itu menutup game ketiga itu dengan 21-19.

Halaman:
Baca tentang
    Video rekomendasi
    Video lainnya


    Terkini Lainnya

    Semifinal Persib Vs Bali United, Momen Nick Kuipers Ajak Boxing Mohammed Rashid jelang Pertandingan

    Semifinal Persib Vs Bali United, Momen Nick Kuipers Ajak Boxing Mohammed Rashid jelang Pertandingan

    Liga Indonesia
    Venezia Lepas Jay Idzes ke Timnas Indonesia, Meski Berjuang Lebih Dulu

    Venezia Lepas Jay Idzes ke Timnas Indonesia, Meski Berjuang Lebih Dulu

    Timnas Indonesia
    Jadwal Semifinal Championship Series Liga 1, Persib Vs Bali United, Nick Kuipers Intip Peluang Menang

    Jadwal Semifinal Championship Series Liga 1, Persib Vs Bali United, Nick Kuipers Intip Peluang Menang

    Liga Indonesia
    Hasil Thailand Open 2024: Gregoria Gugur, 2 Wakil Indonesia ke Semifinal

    Hasil Thailand Open 2024: Gregoria Gugur, 2 Wakil Indonesia ke Semifinal

    Badminton
    Joel Matip dan Thiago Tinggalkan Liverpool

    Joel Matip dan Thiago Tinggalkan Liverpool

    Liga Inggris
    Upaya FIFA Berantas Rasialisme: Larangan Bertanding hingga Gestur Tangan Menyilang

    Upaya FIFA Berantas Rasialisme: Larangan Bertanding hingga Gestur Tangan Menyilang

    Internasional
    Persib Bandung Vs Bali United, Hodak Siapkan Pasukan Sampai Babak Adu Penalti

    Persib Bandung Vs Bali United, Hodak Siapkan Pasukan Sampai Babak Adu Penalti

    Liga Indonesia
    Timnas Indonesia Akan Panggil 2 Pemain Tambahan untuk Kualifikasi Piala Dunia 2026

    Timnas Indonesia Akan Panggil 2 Pemain Tambahan untuk Kualifikasi Piala Dunia 2026

    Timnas Indonesia
    Hasil Thailand Open 2024: Langkah Gregoria Terhenti Usai Berjuang Tiga Gim

    Hasil Thailand Open 2024: Langkah Gregoria Terhenti Usai Berjuang Tiga Gim

    Badminton
    Pemain 14 Tahun Pecahkan Rekor Sergio Aguero di Liga Argentina

    Pemain 14 Tahun Pecahkan Rekor Sergio Aguero di Liga Argentina

    Liga Lain
    Pemain Terlupakan Man City Bisa Dapat Medali Juara Premier League

    Pemain Terlupakan Man City Bisa Dapat Medali Juara Premier League

    Liga Inggris
    Kata Manajer Tim Terkait Ujian Madura United di Championship Series Liga 1

    Kata Manajer Tim Terkait Ujian Madura United di Championship Series Liga 1

    Liga Indonesia
    Resmi Diluncurkan, Honor of Kings Gelar Turnamen Esport

    Resmi Diluncurkan, Honor of Kings Gelar Turnamen Esport

    Sports
    Timnas Jerman Panggil 27 Pemain, Nagelsmann Ingin Juara Euro 2024

    Timnas Jerman Panggil 27 Pemain, Nagelsmann Ingin Juara Euro 2024

    Internasional
    Tiga Klub 100 Persen Lolos Club Licensing, Bukti Konsistensi, Sejarah, dan Pelecut Prestasi

    Tiga Klub 100 Persen Lolos Club Licensing, Bukti Konsistensi, Sejarah, dan Pelecut Prestasi

    Liga Indonesia
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    komentar di artikel lainnya
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Close Ads
    Bagikan artikel ini melalui
    Oke
    Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com