Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hayden Mulai Nyaman Bersama Ducati

Kompas.com - 22/04/2010, 18:00 WIB

JAKARTA, Kompas.com - Nicky Hayden mengaku gembira dengan kemajuan yang dialaminya bersama Ducati pada MotoGP 2010 ini. Meskipun demikian, "The Kentucky Kid" merasa belum maksimal karena masih harus melakukan beberapa pekerjaan, sehingga bisa lebih baik lagi dari hasil yang sudah digapai pada awal musim.

Ya, dibandingkan dengan performanya tahun lalu ketika untuk pertama kalinya bergabung dengan Ducati, penampilan Hayden buruk. Mantan juara dunia 2006 ini sangat kesulitan mengendalikan Ducati, yang memang terkenal "liar".

Namun pada awal musim ini, Hayden tampil memesona. Pada balapan di Qatar awal bulan ini, yang merupakan seri perdana, Hayden sempat memiliki harapan naik podium, sebelum digeser oleh pebalap Repsol Honda Andrea Dovizioso. Hayden pun harus puas finis di urutan empat.

Meskipun demikian, Hayden merasa bahagia dan mulai nyaman menunggang motornya.

"Saya ingin mengatakan bahwa ini merupakan lanjutan dari akhir tahun lalu, pertengahan tahun lalu," ungkap Hayden dalam telekonferensi. "Kami mulai mendapatkan beberapa momentum.

"Saya sudah mulai lebih cepat. Kami memang mengalami beberapa nasib buruk, beberapa kecelakaan, di mana kamu tahu kami tidak bisa finis di beberapa seri.

"Tetapi, jujur, musim dingin ini motor sudah sedikit berbeda, dan saya mulai merasa lebih nyaman di atasnya dan juga bersama tim. Ini merupakan tahun kedua dengan tim, setelah menghabiskan waktu cukup panjang bersama Honda. Tahun lalu merupakan perubahan yang besar. Saya kesulitan beradaptasi seperti yang diinginkan. Tetapi tahun ini, semuanya mulai lebih baik.

"Komunikasi dengan tim sudah lebih baik dibandingkan tahun lalu. Saya merasa nyaman. Saya suka motor. Kami tampil cepat saat ujicoba, tetapi kami masih perlu melakukan perbaikan di beberapa area. Karena itu, kami perlu bekerja lebih keras lagi."

Hayden juga menegaskan, perubahan yang dilakukan pada mesin motornya menjadi kunci kemajuannya pada tahun ini. Menurutnya, mesin sudah lebih halus, dan memiliki tenaga yang besar saat keluar dari tikungan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Leverkusen Catat Sejarah, Alonso Bidik Treble dan Rekor Tanpa Kalah

Leverkusen Catat Sejarah, Alonso Bidik Treble dan Rekor Tanpa Kalah

Bundesliga
Bali United Akui Persib Main Lebih Bagus, Atmosfer Stadion Jadi Pembeda

Bali United Akui Persib Main Lebih Bagus, Atmosfer Stadion Jadi Pembeda

Liga Indonesia
Hasil Inter Miami Vs DC United 1-0: Messi Buntu, Assist Busquets Jadi Penentu

Hasil Inter Miami Vs DC United 1-0: Messi Buntu, Assist Busquets Jadi Penentu

Liga Lain
Hasil Tinju Dunia: Oleksandr Usyk Kalahkan Tyson Fury, Jadi Juara Sejati Kelas Berat

Hasil Tinju Dunia: Oleksandr Usyk Kalahkan Tyson Fury, Jadi Juara Sejati Kelas Berat

Sports
De Zerbi Tinggalkan Brighton Akhir Musim, Masuk Radar Milan dan Bayern

De Zerbi Tinggalkan Brighton Akhir Musim, Masuk Radar Milan dan Bayern

Liga Inggris
Leverkusen Juara Bundesliga Tanpa Kalah, Alonso Panjat Pagar, Hadiah Cincin Emas

Leverkusen Juara Bundesliga Tanpa Kalah, Alonso Panjat Pagar, Hadiah Cincin Emas

Bundesliga
Ungkapan Hati Bojan Hodak Bawa Persib ke Final, Putus Kutukan Bali United

Ungkapan Hati Bojan Hodak Bawa Persib ke Final, Putus Kutukan Bali United

Liga Indonesia
BERITA FOTO: Persib ke Final, Atmosfer Luar Biasa Si Jalak Harupat

BERITA FOTO: Persib ke Final, Atmosfer Luar Biasa Si Jalak Harupat

Liga Indonesia
Jadwal Final Thailand Open 2024: Ana/Tiwi Harapan Juara Indonesia

Jadwal Final Thailand Open 2024: Ana/Tiwi Harapan Juara Indonesia

Badminton
Thailand Open 2024, Rasa Syukur Febriana/Amalia Tembus Final Super 500 Pertama

Thailand Open 2024, Rasa Syukur Febriana/Amalia Tembus Final Super 500 Pertama

Badminton
Jadwal Liga Inggris dan Link Live Streaming Man City Vs West Ham, Arsenal Vs Everton

Jadwal Liga Inggris dan Link Live Streaming Man City Vs West Ham, Arsenal Vs Everton

Liga Inggris
Atalanta Lolos ke Liga Champions, De Ketelaere Minta Maaf ke AC Milan

Atalanta Lolos ke Liga Champions, De Ketelaere Minta Maaf ke AC Milan

Liga Italia
Hasil Torino Vs Milan: Bola Udara, Sengatan 17 Detik, Rossoneri Kalah

Hasil Torino Vs Milan: Bola Udara, Sengatan 17 Detik, Rossoneri Kalah

Liga Italia
Veddriq Leonardo Juara di Shanghai, Buka Kans Lolos Olimpiade Paris 2024

Veddriq Leonardo Juara di Shanghai, Buka Kans Lolos Olimpiade Paris 2024

Sports
Hasil Bundesliga, Bayer Leverkusen Torehkan Rekor Invincible

Hasil Bundesliga, Bayer Leverkusen Torehkan Rekor Invincible

Bundesliga
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com