Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Puslatda Squash Tanpa Pengurus

Kompas.com - 06/01/2010, 16:59 WIB

SURABAYA, KOMPAS.com - Cabang squash Jawa Timur sampai saat ini belum memiliki kepengurusan baru. Padahal, cabang tersebut termasuk salah satu cabang yang diizinkan menggelar pemusatan latihan daerah atau puslatda 2010. Atlet squash pun terpaksa membuat program latihan sendiri.

Sampai saat ini belum terbentuk kepengurusan squash yang baru di Jatim. Bisa dikatakan dalam beberapa bulan terakhir pembinaan squash Jatim mandek tanpa ada kejelasan, kata atlet squash Jatim, Johny Marthen Londong, Rabu (6/1/10) di Surabaya.

Johny mengaku kebingungan terkait pembinaan squash di Jatim yang ia nilai kurang serius. Saat hendak pindah ke provinsi lain yang lebih serius pembinaannya, beberapa pihak mencegah. Namun, jika tidak pindah, pembinaan di Jatim juga tidak jelas.

Peraih tiga medali emas di kejuaraan nasional 2009 lalu itu bahkan sempat beberapa kali menerima tawaran agar pindah ke provinsi lain. Tawaran itu datang dari DKI Jakarta dan Kalimantan Timur. Sampai saat ini atlet berusia 26 tahun tersebut masih memilih bertahan di Jatim.

Atlet squash Jatim pun harus menyusun program latihan mereka sendiri. Untuk berlatih, atlet menggunakan lapangan squash yang ada di Atlas Sport Center Surabaya. Sebanyak enam atlet squash Jatim yang bakal mengisi puslatda 2010 nanti.

Menurut Kepala Bidang Pembinaan dan Prestasi pada Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Jatim Irmantara Subagya, tidak menjadi soal jika cabang squash tanpa pengurus. Menurut dia, yang terpenting harus ada atlet, pelatih, dan manajer, di cabang tersebut. Ia juga menyarankan agar pengurus sebelumnya dapat meneruskan tugas mereka meskipun belum dilantik untuk periode baru.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Ronaldinho Kritik Skuad Brasil, Tim Terburuk di Copa America 2024

Ronaldinho Kritik Skuad Brasil, Tim Terburuk di Copa America 2024

Internasional
Pendekatan Como Dihiraukan Klub, Ali Jasim Luapkan Kekecewaan

Pendekatan Como Dihiraukan Klub, Ali Jasim Luapkan Kekecewaan

Liga Italia
Jadwal Euro 2024 Malam ini: Belanda dan Inggris Akan Turun

Jadwal Euro 2024 Malam ini: Belanda dan Inggris Akan Turun

Internasional
Hasil Jeka Saragih Vs Westin Wilson, Kekalahan Perdana Jeka di UFC

Hasil Jeka Saragih Vs Westin Wilson, Kekalahan Perdana Jeka di UFC

Sports
Spalletti: Italia Unggul Berkat Tim, Bukan Karena Satu Pemain

Spalletti: Italia Unggul Berkat Tim, Bukan Karena Satu Pemain

Internasional
Timnas Italia Cetak Sejarah, Jorginho dan Chiesa Senang Lewati Kejutan

Timnas Italia Cetak Sejarah, Jorginho dan Chiesa Senang Lewati Kejutan

Internasional
Messi Terpesona Talenta Inter: Masa Kini dan Masa Depan Argentina

Messi Terpesona Talenta Inter: Masa Kini dan Masa Depan Argentina

Internasional
Klasemen Grup B Piala Eropa 2024 Setelah Spanyol dan Italia Menang

Klasemen Grup B Piala Eropa 2024 Setelah Spanyol dan Italia Menang

Internasional
Hasil Italia Vs Albania: Gol Tercepat Euro, Barella Lewati Totti, Tripoin Azzurri

Hasil Italia Vs Albania: Gol Tercepat Euro, Barella Lewati Totti, Tripoin Azzurri

Internasional
Alvaro Morata Masuk Jajaran Elite Pencetak Gol Piala Eropa, Siap untuk Italia

Alvaro Morata Masuk Jajaran Elite Pencetak Gol Piala Eropa, Siap untuk Italia

Internasional
Serba-serbi Catatan Bersejarah Lamine Yamal di Piala Eropa

Serba-serbi Catatan Bersejarah Lamine Yamal di Piala Eropa

Liga Spanyol
Spanyol Vs Kroasia, Kabar Terkini Cedera Alvaro Morata dan Rodri

Spanyol Vs Kroasia, Kabar Terkini Cedera Alvaro Morata dan Rodri

Internasional
Italia Vs Albania: Azzurri Jebol dalam 23 Detik, Gol Tercepat Euro Lahir

Italia Vs Albania: Azzurri Jebol dalam 23 Detik, Gol Tercepat Euro Lahir

Internasional
Hasil Spanyol Vs Kroasia: Sejarah Lamine Yamal, La Roja Menang 3-0

Hasil Spanyol Vs Kroasia: Sejarah Lamine Yamal, La Roja Menang 3-0

Internasional
Link Live Streaming Italia Vs Albania, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming Italia Vs Albania, Kickoff 02.00 WIB

Internasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com