Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kido/Hendra Mundur? Gawat!

Kompas.com - 23/12/2009, 00:03 WIB

JAKARTA, Kompas.com - Pasangan juara Olimpiade Markis Kido/Hendra Setiawan masih menunggu tanggapan PB PBSI atas surat pengunduran diri yang mereka ajukan menjelang keberangkatan ke SEA Games XXV Laos. Mereka mengaku ingin kembali ke klub.

"Kontrak kami berakhir Desember ini dan kami memutuskan keluar dari Pelatnas karena ingin kembali berlatih di Klub Jaya Raya. Mau belajar mandiri," ujar Kido saat dihubungi di Jakarta, Selasa (22/12/09).

Selain alasan ingin bermain secara profesional, Kido yang menyerahkan surat pengunduran dirinya sebelum berangkat ke Laos itu mengatakan masalah kesehatan menjadi pertimbangan utamanya.

"Latihan di Pelatnas berat, saya sudah tidak bisa mengikuti program latihan di Pelatnas karena sudah tidak berani full lagi," kata pebulu tangkis yang Agustus lalu tidak bisa mengikuti Kejuaraan Dunia karena gangguan kesehatan.

Juara dunia 2007 itu pingsan saat menjalani latihan fisik rutin akhir Juli lalu, dan harus menjalani perawatan di rumah sakit. Sejak itu, Kido yang diketahui menderita hipertensi (tekanan darah tinggi) itu selalu dikontrol tekanan darahnya setiap menjalani latihan.

"Sewaktu kami (Kido/Hendra) mengikuti Jepang Terbuka saja tidak ada yang berani mengambil risiko. Saya harus membuat surat pernyataan akan menanggung akibatnya, untungnya juara," papar Kido.

Karena masalah kesehatannya pula, Kido mengatakan, pelatihnya Sigit Pamungkas pun tidak bisa berani lagi menggenjot dia dalam latihan.

Sementara itu Hendra yang menjadi pasangan Kido sejak mereka masih junior, mengatakan alasan pengunduran dirinya adalah ingin tetap bersama Kido.

"Kan dari dulu sudah sama Kido, lagian mencari partner lagi susah mencari yang cocok," kata Hendra yang berpasangan dengan Kido sejak 1999.

Hendra mengatakan tidak khawatir kariernya akan menurun karena keluar dari Pelatnas. Menurutnya, belum tentu juga karier mereka redup, karena apapun bisa terjadi.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Profil Adhitia Herawan, Bos Persib Penerus Teddy Tjahjono

Profil Adhitia Herawan, Bos Persib Penerus Teddy Tjahjono

Liga Indonesia
Georgia Vs Portugal: Laga Impian, Jersey Cristiano Ronaldo Incaran

Georgia Vs Portugal: Laga Impian, Jersey Cristiano Ronaldo Incaran

Internasional
Kala Suporter Diminta Tidak Menyerbu Cristano Ronaldo di Lapangan

Kala Suporter Diminta Tidak Menyerbu Cristano Ronaldo di Lapangan

Internasional
Potensi Jalur Timnas Inggris ke Final Euro 2024

Potensi Jalur Timnas Inggris ke Final Euro 2024

Internasional
Isu Kencang Dimas Drajad ke Persib, Maung Bandung Terima Lagi Pemain dari Kesatuan?

Isu Kencang Dimas Drajad ke Persib, Maung Bandung Terima Lagi Pemain dari Kesatuan?

Liga Indonesia
Inggris dan Balada Minim Gol Grup C, Terburuk Sepanjang Sejarah

Inggris dan Balada Minim Gol Grup C, Terburuk Sepanjang Sejarah

Internasional
Timnas Basket U18 Putri Indonesia Kalah Dua Laga Awal, Level Permainan Terlihat

Timnas Basket U18 Putri Indonesia Kalah Dua Laga Awal, Level Permainan Terlihat

Sports
Ketum PBSI 2024-2028 Diminta Gairahkan Klub Bulu Tangkis di Daerah

Ketum PBSI 2024-2028 Diminta Gairahkan Klub Bulu Tangkis di Daerah

Badminton
Mochizuki Panggil 27 Pemain untuk TC Timnas Putri Indonesia di Jakarta

Mochizuki Panggil 27 Pemain untuk TC Timnas Putri Indonesia di Jakarta

Timnas Indonesia
Fasilitas Layanan Medis di Muenchen untuk Piala Eropa 2024

Fasilitas Layanan Medis di Muenchen untuk Piala Eropa 2024

Internasional
Hasil dan Klasemen Copa America 2024: Argentina Lolos, Kanada Bekuk Peru

Hasil dan Klasemen Copa America 2024: Argentina Lolos, Kanada Bekuk Peru

Internasional
Euro 2024, Southgate Sikapi Kritik yang Timpa Dirinya dan Timnas Inggris

Euro 2024, Southgate Sikapi Kritik yang Timpa Dirinya dan Timnas Inggris

Internasional
Hasil Chile Vs Argentina 0-1, Gol Lautaro Bawa Messi dkk Lolos

Hasil Chile Vs Argentina 0-1, Gol Lautaro Bawa Messi dkk Lolos

Internasional
Gian Zola Ramaikan Bursa Transfer Persib, Sang Adik Beckham Beri Bocoran

Gian Zola Ramaikan Bursa Transfer Persib, Sang Adik Beckham Beri Bocoran

Liga Indonesia
Penjelasan PSSI soal Situasi Kontrak Shin Tae-yong di Timnas Indonesia

Penjelasan PSSI soal Situasi Kontrak Shin Tae-yong di Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com