Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kejutan, Saina Disingkirkan Pemain Jerman

Kompas.com - 05/12/2009, 21:14 WIB

Selanjutnya, Diju/Gutta akan menghadapi pasangan Denmark Joachim Fischer Nielsen/Christinna Pedersen. Unggulan pertama ini menang straight set 21-13, 21-17 atas pasangan Inggris Anthony Clark/Donna Kellogg dengan 21-13, 21-17.

Dari hasil semifinal ini, Denmark dan tuan rumah Malaysia menjadi negara yang paling sukses, karena mereka mampu meloloskan tiga wakilnya ke final. Sementara itu, Korsel menempatkan dua wakil, disusul India dan Jerman yang hanya memiliki satu wakil.

Pada Super Series Masters Finals kali ini, Indonesia dan China tidak menurunkan pemain-pemain topnya. Para pemain Pelatnas Cipayung terpaksa tak ikut karena harus mempersiapkan diri menghadapi SEA Games Laos bulan Desember ini, begitu juga dengan China, yang akan tampil di East Asian Games.

Indonesia hanya diwakili oleh Taufik Hidayat di sektor tunggal putra, Yonathan Suryatama Dasuki/Rian Sukmawan dan Alvent Yulianto Chandra/Hendra Aprida Gunawan di ganda putra, serta Hendra AG/Vita Marissa di ganda campuran. Sayang, semua wakil dari Tanah Air tersebut langsung tersisih di babak penyisihan grup.

Sementara itu, China hanya menurunkan dua pemain, yaitu Bao Chunlai di tunggal putra, serta Xu Chen/Guo Zhendong di ganda putra. Meskipun demikian, mereka bisa bertahan sampai babak semifinal.

- Jadwal final, Minggu (6/12)

Tunggal putra
(1) Lee Chong Wei (Malaysia) vs Park Sung Hwan (Korsel)

Tunggal putri
Wong Mew Choo (Malaysia) vs Juliane Schenk (Jerman)

Ganda putra
Lee Yong Dae/Jung Jae Sung (Korsel) vs (2) Carsten Mogensen/Mathias Boe (Denmark)

Ganda putri
(1) Chin Eei Hui/Wong Pei Tty (Malaysia) vs Kamilla Rytter Juhl/Lena Frier Kristiansen (Denmark)

Ganda campuran
V Diju/Gutta Jwala (India) vs (1) Joachim Fischer Nielsen/Christinna Pedersen (Denmark)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com