Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ayu Fani Damayanti Tumbangkan Pemain Jepang

Kompas.com - 03/05/2009, 14:37 WIB

BALIKPAPAN, KOMPAS.com — Meski menahan sakit di kaki kiri pada set pertama saat kedudukan 4-1, petenis tunggal putri Indonesia, Ayu Fani Damayanti, berhasil menumbangkan lawannya dari Jepang, Erika Sema, pada pertandingan final kejuaraan Bankaltim Open 2009 di Balikpapan, Kalimantan Timur, Minggu (3/5). Ayu Fani menghabisi lawannya dengan skor 7-5 dan 6-3.

Kemenangan yang diraih putri kelahiran Denpasar, Bali, tahun 1988,0 ini cukup menegangkan karena karena pada awal set pertama, Ayu Fani dengan mudah memimpin pertandingan hingga kedudukan 4-1. Namun, Erika Sema sendiri terus berusaha mengejar ketertinggalannya.

Permainan Ayu Fani justru menurun karena kaki kirinya mengalami cedera di bagian jempol. Ia sempat beberapa kali berjalan kesakitan. Kondisi itu dimanfaatkan Sema untuk menyamakan kedudukan 5-5. Namun, dengan permainan yang cukup tenang, Ayu Fani berhasil mengatasi permainan Sema. Set ini dimenangi Ayu Fani dengan kedudukan 7-5.

Sementara itu, pada set kedua, pada kedudukan 5-3 Ayu Fani juga sempat meminta perawatan kakinya kepada tim medis di kejuaraan yang menjadi program International Tennes Federation (ITF) Womens Circuit itu. Ayu Fani akhirnya bisa memenangi pertandingan tersebut setelah Sema beberapa kali melakukan kesalahan sendiri, yakni tidak bisa mengembalikan bola dengan baik. Set kedua ini dimenangi dengan skor 6-3.

Seusai pertandingan, Ayu Fani sempat mengejutkan para penonton di lapangan utama Balikpapan Tenis Stadion karena terbaring di pinggir lapangan akibat menahan kaki kirinya yang sakit.

"Pada saat pertandingan, yang sakit itu jempol dan engkel kaki kiri. Setelah pertandingan, sakitnya hingga ke bagian lutut. Kemenangan ini benar-benar keberuntungan buat saya," katanya. Dengan kemenangan ini, Ayu Fani Damayanti berhak mendapat hadiah sebesar 2.940 dollar AS.

Ia mengatakan, kemenangan ini dipersembahkan untuk pelatih, Suzanna Anggarkusuma, yang telah melatihnya dalam rangka menghadapi pertandingan ini. Sementara itu, Erika Sema memuji permainan Ayu Fani yang begitu baik meski dalam kondisi kaki cedera.

Sebagian besar dari sekitar 57 tujuh petenis putri dari sekitar 17 negara selanjutnya berangkat ke Tarakan, Kalimantan Timur. Mereka akan mengikuti kejuaraan Wali Kota Tarakan Open 2009 yang berhadiah total 10.000 dollar AS.

"Di kejuaraan ini pertandingan lebih berat karena beberapa petenis luar negeri yang absen di Bankaltim Open 2009 justru ikut bermain. Saya akan berusaha lebih baik," kata Ayu Fani.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Sanksi FIFA Tuntas, PSS Sleman Persiapkan Liga 1 Musim Depan

Sanksi FIFA Tuntas, PSS Sleman Persiapkan Liga 1 Musim Depan

Liga Indonesia
Sorotan untuk Wasit Laga Timnas Indonesia di Piala AFF 2024

Sorotan untuk Wasit Laga Timnas Indonesia di Piala AFF 2024

Timnas Indonesia
Respons Shin Tae-yong soal Hasil Drawing ASEAN Cup 2024 Vs Vietnam

Respons Shin Tae-yong soal Hasil Drawing ASEAN Cup 2024 Vs Vietnam

Timnas Indonesia
Alasan Henderson dan Rashford Tak Masuk Skuad Inggris untuk Euro 2024

Alasan Henderson dan Rashford Tak Masuk Skuad Inggris untuk Euro 2024

Internasional
Akses Istimewa Passport Planet Persib Saat Nonton Laga Maung Bandung

Akses Istimewa Passport Planet Persib Saat Nonton Laga Maung Bandung

Liga Indonesia
Jadwal Timnas Indonesia pada Piala AFF 2024

Jadwal Timnas Indonesia pada Piala AFF 2024

Timnas Indonesia
Fakta Bojan Hodak Empat Kali Final Beruntun, Peluang Juara di Persib

Fakta Bojan Hodak Empat Kali Final Beruntun, Peluang Juara di Persib

Liga Indonesia
Daftar Skuad Inggris untuk Euro 2024: Tanpa Rashford-Henderson, Ada Maguire

Daftar Skuad Inggris untuk Euro 2024: Tanpa Rashford-Henderson, Ada Maguire

Internasional
Toni Kroos Pensiun, Ruang Ganti Real Madrid Terguncang

Toni Kroos Pensiun, Ruang Ganti Real Madrid Terguncang

Liga Spanyol
Toni Kroos Gantung Sepatu Setelah Piala Eropa 2024

Toni Kroos Gantung Sepatu Setelah Piala Eropa 2024

Internasional
Hasil Lengkap Malaysia Masters 2024: Vito ke Babak Utama, Sabar/Reza Tersingkir

Hasil Lengkap Malaysia Masters 2024: Vito ke Babak Utama, Sabar/Reza Tersingkir

Badminton
Kata David Beckham Usai Klopp Pergi dari Liverpool: Luar Biasa...

Kata David Beckham Usai Klopp Pergi dari Liverpool: Luar Biasa...

Liga Inggris
Daftar 34 Pemain Timnas Putri Indonesia untuk Lawan Singapura

Daftar 34 Pemain Timnas Putri Indonesia untuk Lawan Singapura

Timnas Indonesia
Piala AFF 2024, Pelatih Vietnam Sebut Indonesia Kuat, Yakin Menang dan Juara

Piala AFF 2024, Pelatih Vietnam Sebut Indonesia Kuat, Yakin Menang dan Juara

Timnas Indonesia
Respons Media Vietnam Usai Segrup dengan Indonesia di Piala AFF 2024

Respons Media Vietnam Usai Segrup dengan Indonesia di Piala AFF 2024

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com