Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mulai GP Perancis, Durasi Latihan dan Kualifikasi 1 jam

Kompas.com - 02/05/2009, 23:14 WIB

JEREZ, KOMPAS.com - Federasi Motor Internasional (FIM) membuat pernyataan yang cukup mengejutkan. Mereka akan mengubah lagi aturan untuk latihan bebas dan sesi kualifikasi MotoGP, yang bakal diterapkan mulai GP Perancis pada 17 Mei mendatang.

Dari hasil pertemuan pada Sabtu (2/5) pagi, FIM mengatakan bahwa pada balapan di Sirkuit Le Mans nanti, lamanya waktu untuk latihan maupun kualifikasi, akan kembali seperti pada musim sebelumnya, yakni satu jam.

Memang, FIM membuat kebijakan baru untuk balapan MotoGP 2009 ini sebagai upaya menghemat biaya, menyusul krisis ekonomi global yang melanda dunia. Mereka (FIM,red) menghapus latihan bebas pada hari Jumat pagi, dan durasi untuk setiap sesi (latihan dan kualifikasi) dipangkas menjadi hanya 45 menit.

Namun keputusan tersebut ternyata tidak populer dan hampir semua pebalap tak setuju. Alhasil, FIM mempertimbangkannya kembali untuk kembali pada apa yang sudah dilakukan pada musim-musim sebelumnya.

Dalam pertemuan komisi Grand Prix pada Sabtu pagi, dihasilkan keputusan bahwa latihan bebas tetap hanya dua kali--Jumat sore dan Sabtu pagi--, namun waktunya kembali menjadi satu jam. Hal serupa juga berlaku untuk babak kualifikasi.

Meskipun demikian, keputusan tersebut belum sepenuhnya memuaskan para pebalap. Mereka masih menginginkan agar latihan pada Jumat pagi juga kembali diberlakukan.

"Bagi saya, itu (latihan Jumat pagi) menjadi ide yang lebih bagus meskipun kami hanya tampil 45 menit dari empat sesi yang ada. Sementara itu, tiga sesi lainnya berlangsung satu jam," ungkap Casey Stoner.

"Semua pebalap di sini siap, tetapi pada hari Jumat pagi kami hanya bengong karena tidak melakukan sesuatu," jelas mantan juara dunia MotoGP 2007 ini.

"Semua pebalap menginginkan sesi latihan Jumat pagi diberlakukan lagi karena semuanya (pebalap,red) tiba di sirkuit pada hari Kamis untuk konferensi pers, tetapi harus menunggu sampai Jumat sore untuk beraksi di atas trek. Artinya, kami harus membuang waktu (karena menunggu sampai Jumat sore)."

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil Bundesliga, Bayer Leverkusen Torehkan Rekor Invincible

Hasil Bundesliga, Bayer Leverkusen Torehkan Rekor Invincible

Bundesliga
Shin Tae-yong Akan Melakoni 3 Laga Dalam Rentang Waktu 10 Hari

Shin Tae-yong Akan Melakoni 3 Laga Dalam Rentang Waktu 10 Hari

Timnas Indonesia
FC Utrecht Lepas Ivar Jenner ke Timnas Indonesia

FC Utrecht Lepas Ivar Jenner ke Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
PSSI Umumkan Manajer Timnas U20 dan Timnas Putri Indonesia

PSSI Umumkan Manajer Timnas U20 dan Timnas Putri Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Persib Vs Bali United 3-0, Maung ke Final Championship Series Liga 1

Hasil Persib Vs Bali United 3-0, Maung ke Final Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
LIVE Persib Vs Bali United, Maung Bandung Unggul 3-0

LIVE Persib Vs Bali United, Maung Bandung Unggul 3-0

Liga Indonesia
Babak Pertama Persib Vs Bali United, Ciro-Febri Bawa Maung Unggul 2-0

Babak Pertama Persib Vs Bali United, Ciro-Febri Bawa Maung Unggul 2-0

Liga Indonesia
LIVE Persib Vs Bali United, Gol Febri Hariyadi Bikin Maung Bandung Unggul 2-0

LIVE Persib Vs Bali United, Gol Febri Hariyadi Bikin Maung Bandung Unggul 2-0

Liga Indonesia
LIVE Persib Vs Bali United, Ciro Cetak Gol, Persib Unggul 1-0

LIVE Persib Vs Bali United, Ciro Cetak Gol, Persib Unggul 1-0

Liga Indonesia
Momen Pochettino Merasa Bakal Dipecat Saat di Chelsea

Momen Pochettino Merasa Bakal Dipecat Saat di Chelsea

Liga Inggris
LIVE Persib Vs Bali United, Aksi Heroik Kevin Mendoza Gagalkan Tendangan Ricky Fajrin

LIVE Persib Vs Bali United, Aksi Heroik Kevin Mendoza Gagalkan Tendangan Ricky Fajrin

Liga Indonesia
LIVE Persib Vs Bali United, Febri Hariyadi Diganjar Kartu Kuning

LIVE Persib Vs Bali United, Febri Hariyadi Diganjar Kartu Kuning

Liga Indonesia
Hasil Thailand Open 2024: Rinov/Pitha Gugur, Febriana/Amalia Lolos ke Final

Hasil Thailand Open 2024: Rinov/Pitha Gugur, Febriana/Amalia Lolos ke Final

Badminton
Si Jalak Harupat Masih Harus Gunakan VAR Mobile, Belum Bisa Permanen

Si Jalak Harupat Masih Harus Gunakan VAR Mobile, Belum Bisa Permanen

Liga Indonesia
Arne Slot Pastikan Jadi Pengganti Juergen Klopp di Liverpool

Arne Slot Pastikan Jadi Pengganti Juergen Klopp di Liverpool

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com