Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Safina dan Ivanovic Tersingkir, Ikut Jejak Jankovic

Kompas.com - 30/03/2009, 17:17 WIB

MIAMI, KOMPAS.com — Putaran ketiga Sony Ericsson Terbuka menghadirkan mimpi buruk bagi petenis top putri. Peringkat dua dunia Dinara Safina dan peringkat tujuh Ana Ivanovic secara mengejutkan sudah harus tersingkir.

Safina kalah 1-6 dan 4-6 dari petenis Australia, Samantha Stosur, setelah hujan sempat menghentikan permainan saat dia tertinggal 4-5 di set kedua. Petenis Rusia itu mengaku, penampilannya memang sangat buruk.

"Pertandingan ini benar-benar buruk bagi saya. Sungguh merupakan bencana. Saya mulai bermain sedikit lebih baik pada kedudukan 6-1, 0-3, saya berhasil menekan dia tetapi sudah terlambat," kata Safina yang mengaku merasa lelah.

Selanjutnya, Stosur, yang kini berperingkat 42 dunia, akan menghadapi petenis Perancis, Amelie Mauresmo, yang lolos setelah menaklukkan petenis Italia, Flavia Pennetta, dengan 6-7, 6-2, dan 6-2.

Sementara itu, Ivanovic ditaklukkan petenis Hongaria ranking 25, Agnes Szavay. Si cantik asal Serbia ini kalah dalam pertarungan tiga set, 4-6, 6-4, dan 1-6.

Tersingkirnya Ivanovic ini melengkapi pekan yang buruk bagi pemain Serbia. Pasalnya, Jelena Jankovic sudah lebih dulu tersingkir setelah ditaklukkan petenis Argentina, Gisela Dulko.

Bagaimana dengan sektor putra? Belum ada kejutan karena pemain-pemain top masih melangkah ke babak selanjutnya. Petenis nomor dua dunia Roger Federer dan pemain favorit Amerika Serikat, Andy Roddick, masih bertahan.

Roddic selamat dari tiebreak set pertama yang melelahkan melawan petenis Rusia, Dmitry Tursunov, saat ia menang 11-9, sebelum melaju untuk menyapu set kedua 6-2.

Federer menikmati kemenangan 6-4 dan 6-1 atas petenis Jerman, Nicolas Kiefer. Di babak keempat, petenis Swiss ini akan menghadapi petenis kualifikasi asal Amerika Serikat, Taylor Dent, yang membuat kejutan setelah mengalahkan petenis Spanyol ranking 15, Tommy Robredo, dengan 7-5 dan 6-3. (TIC)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Harapan Pemain Persib soal VAR di Championship Series Liga 1 2023-2024

Harapan Pemain Persib soal VAR di Championship Series Liga 1 2023-2024

Liga Indonesia
Thailand Open 2024, Ester dan Komang Bawa Spirit Piala Uber

Thailand Open 2024, Ester dan Komang Bawa Spirit Piala Uber

Badminton
Bali United Vs Persib: Hodak Ogah Lihat Masa Lalu, Ujian Angin Kencang

Bali United Vs Persib: Hodak Ogah Lihat Masa Lalu, Ujian Angin Kencang

Liga Indonesia
Patrick Cutrone Bawa Como Promosi, Kelahiran Kembali Titisan Inzaghi

Patrick Cutrone Bawa Como Promosi, Kelahiran Kembali Titisan Inzaghi

Liga Italia
Indra Sjafri Buka Kans Pemain Keturunan Perkuat Timnas U20 Indonesia

Indra Sjafri Buka Kans Pemain Keturunan Perkuat Timnas U20 Indonesia

Timnas Indonesia
Madura United Vs Borneo FC: Sape Kerrab Ogah Terbuai Memori Indah

Madura United Vs Borneo FC: Sape Kerrab Ogah Terbuai Memori Indah

Liga Indonesia
Skenario Man City dan Arsenal Juara Liga Inggris, Selisih Gol Bisa Menentukan

Skenario Man City dan Arsenal Juara Liga Inggris, Selisih Gol Bisa Menentukan

Liga Inggris
Bali United Vs Persib: Optimisme Hodak di Tengah Bayangan Rekor Buruk

Bali United Vs Persib: Optimisme Hodak di Tengah Bayangan Rekor Buruk

Liga Indonesia
Demi Juara Liga Inggris, Pemain Arsenal Rela Jadi Suporter Tottenham

Demi Juara Liga Inggris, Pemain Arsenal Rela Jadi Suporter Tottenham

Liga Inggris
Tekad Satoru Mochizuki Tingkatkan Performa Timnas U17 Putri Indonesia

Tekad Satoru Mochizuki Tingkatkan Performa Timnas U17 Putri Indonesia

Timnas Indonesia
Arsenal Cetak Sejarah, Lampaui Rekor 'The Invincibles' Pimpinan Wenger

Arsenal Cetak Sejarah, Lampaui Rekor "The Invincibles" Pimpinan Wenger

Liga Inggris
Bologna ke Liga Champions, Sejarah Motta, Fondasi Mihajlovic

Bologna ke Liga Champions, Sejarah Motta, Fondasi Mihajlovic

Liga Italia
Timnas Indonesia Pantang Remehkan Filipina, Pemain U23 Jangan Kecil Hati

Timnas Indonesia Pantang Remehkan Filipina, Pemain U23 Jangan Kecil Hati

Timnas Indonesia
Klasemen Proliga 2024, Jakarta STIN BIN No 1 Putra, Popsivo Polwan Belum Terkalahkan

Klasemen Proliga 2024, Jakarta STIN BIN No 1 Putra, Popsivo Polwan Belum Terkalahkan

Sports
Piala Asia U17 Putri 2024 Bukan Titik Akhir, Garuda Pertiwi Mau Terus Belajar

Piala Asia U17 Putri 2024 Bukan Titik Akhir, Garuda Pertiwi Mau Terus Belajar

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com