Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Tour di Indonesia, Berawal di Candi Borobudur, Berakhir di Bali

JAKARTA, KOMPAS.com - Kejuaraan balap sepeda berskala internasional Tour d'Indonesia (TdI) 2019 memulai start pada Senin (19/8/2019).

Menurut Chairman TdI 2019 Parama Nugroho, awal TdI adalah di Candi Borobudur, Jawa Tengah.

Sementara, akhir TdI 2019 ada di Ecopark Bangli, Provinsi Bali pada Jumat (23/8/2019).

"Jarak yang ditempuh adalah 825,2 kilometer," ujarnya sebagaimana warta laman antaranews.com .

"Kami ingin lebih mengenalkan lagi budaya dan pariwisata di sepanjang daerah yang dilintasi balapan ini," lanjut Parama.

TdI adalah kejuaraan level 2.1 UCI.

"Terbagi dalam lima etape," ujar Parama.

Etape pertama adalah Candi Borobudur-Ngawi.

Kedua adalah Madiun menuju Batu.

Ketiga adalah Batu menuju Jember.

Keempat Jember menuju Banyuwangi.

Kelima, setelah peserta menyeberang laut ke Bali, rute yang ditempuh adalah Gilimanuk - Bangli.

Tambah satu

Jika dibandingkan dengan TdI 2018, penyelenggaraan kali ini sedikit berbeda.

"Ada tambahan satu etape yaitu Batu menuju Jember," ujarnya.

Sementara, tahun ini, rute TdI tidak melewati rute Probolinggo dan Mojokerto.

Ikhwal tim peserta, Parama menyebut ada 20 tim yang ikut serta.

Dari jumlah itu, 4 di antaranya berasal dari Indonesia.

Keempat tim itu adalah PGN Road Cycling, KFC Cycling Team, Customs Cycling Club, dan Timnas Balap Sepeda Indonesia.

Sementara itu, tim mancanegara yang ikut berlaga antara lain adalah Thailand Continental Cycling Team, Team Sapura Cycling Malaysia, Trengganu Cycling Team Malaysia, Memil Pro Cycling Swedia, dan Kinan Cycling Team Jepang.

Selanjutnya, Pro Touch Cycling Team Afrika Selatan, Brunei Continental Cycling Team, HKSI Pro Cycling Hong Kong, hinga UAE National Cycling.

https://olahraga.kompas.com/read/2019/08/06/16480378/tour-di-indonesia-berawal-di-candi-borobudur-berakhir-di-bali

Terkini Lainnya

Live Indonesia Vs Irak 1-0: Ivar Jenner Cetak Gol Cantik, Garuda Unggul

Live Indonesia Vs Irak 1-0: Ivar Jenner Cetak Gol Cantik, Garuda Unggul

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak: Saling Rangkai Serangan, Tendangan Bebas Marselino Masih Lemah

Live Indonesia Vs Irak: Saling Rangkai Serangan, Tendangan Bebas Marselino Masih Lemah

Timnas Indonesia
Championship Series: Fakta Aneh Persib Vs Bali United di Mata Alberto

Championship Series: Fakta Aneh Persib Vs Bali United di Mata Alberto

Liga Indonesia
Indonesia Vs Irak: Garuda Muda Lebihi Ekspektasi, Kans ke Olimpiade Terbuka

Indonesia Vs Irak: Garuda Muda Lebihi Ekspektasi, Kans ke Olimpiade Terbuka

Timnas Indonesia
Susunan Pemain Indonesia Vs Irak: Struick Kembali, Hubner Kapten

Susunan Pemain Indonesia Vs Irak: Struick Kembali, Hubner Kapten

Timnas Indonesia
Perebutan Peringkat 3 Piala Asia U23, Legenda Irak Akui Indonesia Berbahaya

Perebutan Peringkat 3 Piala Asia U23, Legenda Irak Akui Indonesia Berbahaya

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Indonesia Vs Irak, Kickoff 22.30 WIB

Link Live Streaming Indonesia Vs Irak, Kickoff 22.30 WIB

Timnas Indonesia
Hasil Thomas Cup 2024: Juara Bertahan Keok, Malaysia Bungkam Jepang

Hasil Thomas Cup 2024: Juara Bertahan Keok, Malaysia Bungkam Jepang

Badminton
Isu Badai Cedera Persib Jelang Championship Series, Dokter Tim Buka Suara

Isu Badai Cedera Persib Jelang Championship Series, Dokter Tim Buka Suara

Liga Indonesia
Indonesia Vs Irak: Tekad Rio Fahmi Tembus Olimpiade bersama Garuda Muda

Indonesia Vs Irak: Tekad Rio Fahmi Tembus Olimpiade bersama Garuda Muda

Timnas Indonesia
Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Irak Pukul 22.30 WIB

Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Irak Pukul 22.30 WIB

Timnas Indonesia
Performa Lawan Jepang Jadi Bekal Tim Uber Indonesia Hadapi Thailand

Performa Lawan Jepang Jadi Bekal Tim Uber Indonesia Hadapi Thailand

Badminton
Indonesia Vs Irak, Dukungan dan Doa Terbaik, Bisa Garuda Muda!

Indonesia Vs Irak, Dukungan dan Doa Terbaik, Bisa Garuda Muda!

Timnas Indonesia
Jadwal Perempat Final Thomas Cup 2024, Indonesia Vs Korea Selatan

Jadwal Perempat Final Thomas Cup 2024, Indonesia Vs Korea Selatan

Badminton
Indonesia Vs Irak, Doa dari Korsel untuk Arhan dan Garuda Muda

Indonesia Vs Irak, Doa dari Korsel untuk Arhan dan Garuda Muda

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke