Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Berebut Podium di Tour de Siak 2019

SIAK, KOMPAS.com - Tour de Siak, ajang balap sepeda dengan empat etape bakal digelar lima hari mulai 18 September 2019.

Perhelatan tahun ini, tulis laman antaranews.com, bakal melahap jarak sejauh 542 kilometer.

"Ada 13 tim dari 10 negara yang konfirmasi ikut," kata Pengurus Besar Ikatan Sport Sepeda Indonesia (PB ISSI) Indah Permaisari di Siak, Provinsi Riau.

Indah memerinci, dari total 13 tim itu, 9 tim berasal dari mancanegara.

"Empat sisanya dari dalam negeri," katanya.

Selain Indonesia, negara peserta antara lain Australia, Belanda, Filipina, Jepang, Spanyol, Prancis, Malaysia, Iran, dan Singapura.

Indah menambahkan, pihaknya melihat antusiasme para pebalap dalam kegiatan kali ini.

"Poin yang diperoleh pebalap akan dihitung," kata Indah.

Pasalnya, Tour de Siak sudah masuk dalam agenda resmi United Cycling International (UCI).

Tour de Siak kali pertama digelar pada 2013.

Pada tahun itu, pebalap Indonesia Ryan Ariehan menjadi pemuncak.

Pada perhelatan setahun silam, giliran pebalap Selandia Baru Matthew Zenovich yang menjadi juara.

Sementara, di kategori tim, juara pada 2018 adalah St. George Continental Cycling Team.

Etape

Informasi yang dipaparkan pengurus PB ISSI Sondi Sampurno menunjukkan akan terjadi sedikit perubahan rute lintasan.

"Tapi, empat etape yang akan dilalui pebalap sudah berdasarkan hasil survei," ujarnya.

Perubahan rute lintasan, kata Sondi, berangkat dari tiga pertimbangan.

Pertama adalah penambahan jarak tempuh.

Kedua adalah variasi rute.

"Ketiga promosi beberapa objek wisata di antaranya Rumah Datuk Pesisir dan Tangsi Belanda di Kecamatan Mempura," ujarnya.

Etape I terdiri dari rute Siak-Mempura-Dayun-Siak sebanyak dua putaran.

"Jaraknya 128 kilometer," katanya.

Di etape ini, para pebalap akan melewati beberapa objek wisata di Mempura dan Jembatan Kupu-Kupu.

Etape II meliputi Siak-Bunga Raya-Sungai Apit-Siak.

Etape ini hanya satu putaran.

"Jaraknya 114 kilometer," kata Sondi.

Lantas, Etape III meliputi Siak-Dayun-Buatan-Siak yang dilaksanakan dalam dua putaran.

"Jarak tempuhnya 160 kilometer," ujarnya lagi.

Terakhir, Etape IV.

Etape ini disebut Siak City Race dengan 8 putaran.

"Jarak tempuhnya 140 kilometer," kata Sondi.

Selanjutnya, Bupati Siak Alfedri, dalam kesempatan itu mengatakan dirinya bersyukur lantaran Tour de Siak masuk nominasi Top 100 Kalender Nasional Kementerian Pariwisata RI.

"Tahun ini harus lebih baik dari tahun sebelumnya," kata Alfedri.

https://olahraga.kompas.com/read/2019/08/05/20533098/berebut-podium-di-tour-de-siak-2019

Terkini Lainnya

Gregoria Akhirnya Menang Atas Intanon, Indonesia 1-0 Thailand

Gregoria Akhirnya Menang Atas Intanon, Indonesia 1-0 Thailand

Badminton
Indonesia vs Irak: Dukungan Ali Jasim untuk Garuda Muda agar Tampil di Olimpiade

Indonesia vs Irak: Dukungan Ali Jasim untuk Garuda Muda agar Tampil di Olimpiade

Timnas Indonesia
Piala Asia U23, Saat Shin Tae-yong Masih Pertanyakan Kinerja Wasit…

Piala Asia U23, Saat Shin Tae-yong Masih Pertanyakan Kinerja Wasit…

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: STY Apresiasi Timnas Indonesia, Sebut Garuda Maju Drastis

Piala Asia U23 2024: STY Apresiasi Timnas Indonesia, Sebut Garuda Maju Drastis

Timnas Indonesia
Hasil Chelsea Vs Tottenham 2-0: The Blues Berjaya, Postecoglou Meradang

Hasil Chelsea Vs Tottenham 2-0: The Blues Berjaya, Postecoglou Meradang

Liga Inggris
Hasil Roma Vs Leverkusen 0-2: Dongeng Alonso Berlanjut, 47 Laga Tanpa Kalah!

Hasil Roma Vs Leverkusen 0-2: Dongeng Alonso Berlanjut, 47 Laga Tanpa Kalah!

Liga Lain
Shin Tae-yong soal Kedalaman Skuad Garuda dan 'Burnout' Pemain Jelang Laga Kontra Guinea

Shin Tae-yong soal Kedalaman Skuad Garuda dan "Burnout" Pemain Jelang Laga Kontra Guinea

Timnas Indonesia
Jadwal Timnas Indonesia Vs Guinea, Berjuang untuk Olimpiade

Jadwal Timnas Indonesia Vs Guinea, Berjuang untuk Olimpiade

Timnas Indonesia
Skenario Timnas Indonesia ke Olimpiade, Satu Jalan Terakhir Garuda

Skenario Timnas Indonesia ke Olimpiade, Satu Jalan Terakhir Garuda

Timnas Indonesia
Kata Jonatan soal Hadapi Korea Selatan di Perempat Final Piala Thomas 2024

Kata Jonatan soal Hadapi Korea Selatan di Perempat Final Piala Thomas 2024

Badminton
Hasil Indonesia Vs Irak: Kalah 1-2, Garuda Muda ke Playoff Olimpiade 2024

Hasil Indonesia Vs Irak: Kalah 1-2, Garuda Muda ke Playoff Olimpiade 2024

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak: Kebobolan, Garuda Tertinggal di Extra Time

Live Indonesia Vs Irak: Kebobolan, Garuda Tertinggal di Extra Time

Timnas Indonesia
Hasil Indonesia Vs Irak 1-1, Laga Berlanjut ke Extra Time

Hasil Indonesia Vs Irak 1-1, Laga Berlanjut ke Extra Time

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak: Nathan Bikin Penyelamatan Krusial, Skor Masih Imbang

Live Indonesia Vs Irak: Nathan Bikin Penyelamatan Krusial, Skor Masih Imbang

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak 1-1: Marselino Mengancam, Lemparan Arhan Diantisipasi

Live Indonesia Vs Irak 1-1: Marselino Mengancam, Lemparan Arhan Diantisipasi

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke