Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Tertarik Ultramaraton, Waspadai 4 Cedera Ini

TABANAN, KOMPAS.com - Ibnu Rizal masih bersimbah peluh.

Pada Minggu (28/7/2019) siang yang terik itu, pria yang bakal berulang tahun pada 30 Juni ini baru saja mendapat medali.

Ibnu berhasil menyelesaikan finish pada lari ultramaraton sepanjang 157 kilometer dari Taman Lumintang Kota Denpasar menuju garis akhir di SOS Children's Villages Tabanan di Kabupaten Tabanan, Provinsi Bali.

Lari ultramaraton adalah olahraga lari dengan jarak tempuh di atas 42,195 kilometer.

Lari maraton memang sohor dengan jarak tempuh 42,195 kilometer.

Ibnu, adalah satu dari 300 pelari ultramaraton yang ikut ambil bagian dalam pencarian donasi bagi lembaga swadaya SOS Children's Villages Indonesia.

Kegiatan itu bertajuk Run To Care (RTC) 2019.

RTC 2019 diselenggarakan mulai Jumat (26/7/2019) sampai dengan Minggu (28/7/2019).

"Lari ultramaraton itu banyak tantangannya," ujarnya.

300 pelari

 

RTC bukanlah yang pertama bagi penyelenggara.

Pasalnya, pada 2017, RTC, kali pertama dilaksanakan dengan tempuhan jarak 150 kilometer.

Jarak sejauh itu adalah yang harus dilahap para pelari mulai dari Cibubur di Jakarta dan Lembang di Kabupaten Bandung.

Lantas, pada 2018, RTC dengan jarak sama, 150 kilometer, digelar mulai dari Yogyakarta sampai dengan Semarang.

Tahun ini, bendera start RTC dikibarkan di Lapangan Lumintang, Denpasar Bali.

Pada akhirnya, bendera finish akan dikibarkan di SOS Children's Bali yang terletak di Desa Bantas Salemadeg, Tabanan.

Sebanyak 300 pelari pelari akan melalui rute Baturiti, Singaraja, Lovina, dan Pupuan.

Mental

Menurut hemat Ibnu, untuk berlari ultramaraton, seseorang membutuhkan mental yang kuat.

Tentunya, kekuatan fisik juga menjadi penting.

"Jaraknya kan jauh sekali. Itu bisa bikin kelelahan yang sangat atau juga cedera," ujar Ibnu yang pada RTC 2019 menjadi satu dari enam pelari yang mewakili perusahaan asuransi FWD.

FWD adalah salah satu sponsor besar pada perhelatan RTC 2019.

Bicara soal cedera, Ibnu yang berasal dari komunitas Ciputat Runners ini menyebut sedikitnya 4 cedera yang patut diwaspadai oleh pelari.

"Ceder bisa terjadi karena pemanasan tidak maksimal," imbuh Ibnu yang juga menyukai olahraga bersepeda jalanan ini.

Pertama adalah blister.

"Blister adalah kondisi kulit telapak kaki pelari mengelupas," tuturnya.

Bagi sebagian orang, apalagi pemula, blister sangat membuat semangat jatuh.

"Soalnya, blister kan bikin sakit dan kadang bisa bikin pelari enggak bisa jalan," katanya.

Cedera kedua adalah cedera pinggang.

Sementara, cedera ketiga adalah cedera punggung.

Biasanya, pelari ultramaraton membawa tas yang disandangkan di punggungnya.

Apabila beban tas itu berat dan permukaannya kasar, bisa terjadi gesekan antara tas dan punggung.

"Itu juga bisa menjadi penyebab cedera," tuturnya.

Yang keempat adalah kram di bagian kaki.

"Ini sih cedera yang lazim karena otot-otot kaki bekerja keras selama berlari ultramaraton," kata Ibnu.

Sementara itu, pada ajang penutupan RTC 2019 tersebut, para pelari diajak untuk berpartisipasi kembali pada RTC setahun ke depan.

Mengusung tema #TogetherforChildren, SOS Children's Villages mengajak masyarakat Indonesia berkontribusi langsung bagi 5.500 anak yang berada di Banda Aceh, Meulaboh, Medan, Jakarta, Bogor, Lembang, Semarang, Yogyakarta, Bali, dan Flores.

https://olahraga.kompas.com/read/2019/07/29/20254888/tertarik-ultramaraton-waspadai-4-cedera-ini

Terkini Lainnya

Hoffenheim Vs Bayern Muenchen, Laga Terakhir Tuchel dengan Die Roten

Hoffenheim Vs Bayern Muenchen, Laga Terakhir Tuchel dengan Die Roten

Bundesliga
Persib Vs Bali United, Wasit VAR Diharapkan Fair

Persib Vs Bali United, Wasit VAR Diharapkan Fair

Liga Indonesia
PSSI Ungkap Tanzania Lebih Responsif untuk Laga Uji Coba Timnas Indonesia

PSSI Ungkap Tanzania Lebih Responsif untuk Laga Uji Coba Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Thom Haye Hengkang, Urung Dilatih Robin van Persie di Heerenveen

Thom Haye Hengkang, Urung Dilatih Robin van Persie di Heerenveen

Liga Lain
Imbas Kritik Keuangan Barcelona, Xavi Hernandez Terancam Dipecat

Imbas Kritik Keuangan Barcelona, Xavi Hernandez Terancam Dipecat

Liga Spanyol
Semifinal Persib Vs Bali United, Momen Nick Kuipers Ajak Boxing Mohammed Rashid jelang Pertandingan

Semifinal Persib Vs Bali United, Momen Nick Kuipers Ajak Boxing Mohammed Rashid jelang Pertandingan

Liga Indonesia
Venezia Lepas Jay Idzes ke Timnas Indonesia, Meski Berjuang Lebih Dulu

Venezia Lepas Jay Idzes ke Timnas Indonesia, Meski Berjuang Lebih Dulu

Timnas Indonesia
Jadwal Semifinal Championship Series Liga 1, Persib Vs Bali United, Nick Kuipers Intip Peluang Menang

Jadwal Semifinal Championship Series Liga 1, Persib Vs Bali United, Nick Kuipers Intip Peluang Menang

Liga Indonesia
Hasil Thailand Open 2024: Gregoria Gugur, 2 Wakil Indonesia ke Semifinal

Hasil Thailand Open 2024: Gregoria Gugur, 2 Wakil Indonesia ke Semifinal

Badminton
Joel Matip dan Thiago Tinggalkan Liverpool

Joel Matip dan Thiago Tinggalkan Liverpool

Liga Inggris
Upaya FIFA Berantas Rasialisme: Larangan Bertanding hingga Gestur Tangan Menyilang

Upaya FIFA Berantas Rasialisme: Larangan Bertanding hingga Gestur Tangan Menyilang

Internasional
Persib Bandung Vs Bali United, Hodak Siapkan Pasukan Sampai Babak Adu Penalti

Persib Bandung Vs Bali United, Hodak Siapkan Pasukan Sampai Babak Adu Penalti

Liga Indonesia
Timnas Indonesia Akan Panggil 2 Pemain Tambahan untuk Kualifikasi Piala Dunia 2026

Timnas Indonesia Akan Panggil 2 Pemain Tambahan untuk Kualifikasi Piala Dunia 2026

Timnas Indonesia
Hasil Thailand Open 2024: Langkah Gregoria Terhenti Usai Berjuang Tiga Gim

Hasil Thailand Open 2024: Langkah Gregoria Terhenti Usai Berjuang Tiga Gim

Badminton
Pemain 14 Tahun Pecahkan Rekor Sergio Aguero di Liga Argentina

Pemain 14 Tahun Pecahkan Rekor Sergio Aguero di Liga Argentina

Liga Lain
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke