Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Kalah 2-3 dari Denmark, Indonesia Juarai Grup 1B Piala Sudirman 2019

NANNING, KOMPAS.com - Pasangan ganda putri, Greysia Polii dan Apriyani Rahayu memastikan kontingen Indonesia menjuarai Grup 1B Piala Sudirman 2019. 

Pada partai kelima laga Indonesia vs Denmark, Greysia Polii/Apriyani Rahayu menang 21-18, 21-13 atas pasangan Maiken Fruergaard/Sara Thygesen.

Indonesia memang kalah 2-3 dari Denmark. Namun, mereka tetap memastikan diri menjadi juara Grup 1B Piala Sudirman 2019.

Denmark menjadi runner-up. Adapun Inggris yang kalah 1-4 dari Indonesia pada laga pertama menjadi juru kunci dan gagal lolos ke perempat final.

Jalannya pertandingan

Pada awal gim pertama, kedua pasangan berbagi angka dengan skor 1-1 sebelum duet Greysia/Apriyani mampu meraih dua poin beruntun untuk unggul 3-1.

Sebuah pukulan dari Sara Thygesen yang gagal dihalau oleh Apriyani Rahayu membuat ganda putri Denmark berhasil memangkas margin poin menjadi 2-3.

Maiken Fruergaard/Sara Thygesen sempat membuat kedudukan kembali imbang 4-4.

Namun, Greysia/Apriyani kembali berhasil menyamakan kedudukan menjadi 6-6 usai pukulan Maiken Fruergaard hanya membentur net.

Kedua pasangan ganda putri saling bergantian mencetak angka hingga kedudukan mencapai 7-7.

Pukulan yang dilakukan oleh Apriyani hanya mengarah keluar lapangan sehingga membuat keunggulan wakil Denmark bertambah menjadi 9-7.

Sebuah sergapan dilakukan oelh Greysia Polii untuk membuat ganda putri Indonesia itu berbalik unggul 10-9 atas Fruergaard/Thygesen.

Reli panjang diperagakan kedua ganda putri sebelum Greysia Polii menutupnya dengan sebuah pukulan yang membawa wakil Indonesia berhasil merebut interval gim pertama dengan skor 11-9.

Usai jeda, kedua ganda putri kembali beradu reli, hingga sebuah kesalahan dilakukan oleh Maiken Fruergaard membuat Greysia/Apriyani unggul 12-9.

Pukulan Apriyani Rahayu berhasil menambah keunggulan Indonesia menjadi 13-9.

Kesalahan Maiken Fruergaard dalam mengantisipasi serangan Greysia Polii membuat kedudukan kembali berubah menjadi 14-10 untuk keunggulan ganda putri Indonesia.

Challenge yang diajukan oleh Fruergaard/Thygesen membuat mereka berhasil menipiskan angka menjadi 13-14.

Pukulan Apriyani yang mengarah keluar area permainan membuat pasangan Denmark kembali menyamakan kedudukan menjadi 16-16.

Pukulan keras yang dilakukan oleh Greysia Polii kembali membuat ganda putri tanah air unggul dengan skor 18-16.

Greysia Polii/Apriyani Rahayu pada akhirnya berhasil merebut gim pertama dengan skor 21-18.

Pada gim kedua, duet Fruergaard/Thygesen lansgung mengambil momentum untuk unggul lebih dulu atas Greysia/Apriyani.

Kedua ganda putri sama-sama menampilakan permainan yang ketat dengan beradu reli panjang saat skor 2-2.

Duet Greysia/Apriyani mendapat momentum ketika unggul empat poin atas Fruergaard/Thygesen dengan skor 6-2.

Smash-smash keras dari kedua ganda putri masih tersaji tatkala gim kedua hampir memasuki masa interval.

Greysia Polii/Apriyani Rahayu berhasil merebut interval gim kedua dengan skor 11-6.

Usai jeda, ganda putri Denmark berhasil meraih satu poin usai pukulan Greysia Polii hanya membentur net.

Smash keras Apriyani Rahayu yang bersarang ke sisi kanan wilayah permainan Denmark berhasil menambah keunggulan Indonesia menjadi 13-7.

Duet Greysia/Apriyani kian nyaman untuk tampil menekan pada gim kedua dengan keunggulan 17-10 atas Fruergaard/Thygesen.

Greysia Polii/Apriyani Rahayu berhasil menutup perlawanan Maiken Fruergaard/Sara Thygesen pada gim kedua dengan skor 21-13. (Agung Kurniawan) 

https://olahraga.kompas.com/read/2019/05/22/21503638/kalah-2-3-dari-denmark-indonesia-juarai-grup-1b-piala-sudirman-2019

Terkini Lainnya

Indonesia Vs Guinea, Kata Ketua Badan Timnas soal Elkan Baggott

Indonesia Vs Guinea, Kata Ketua Badan Timnas soal Elkan Baggott

Timnas Indonesia
Petinggi Persib Harap Dua Kubu Suporter Bisa Hadir di Championship Series Liga 1

Petinggi Persib Harap Dua Kubu Suporter Bisa Hadir di Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Madrid ke Final Liga Champions, Sensasi Ancelotti dan Dongeng 'Comeback' Los Blancos

Madrid ke Final Liga Champions, Sensasi Ancelotti dan Dongeng "Comeback" Los Blancos

Liga Champions
Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Malam Ini

Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Malam Ini

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea: Situasi Bola Mati dan Tekad Skuad Kaba Diawara

Indonesia Vs Guinea: Situasi Bola Mati dan Tekad Skuad Kaba Diawara

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea, STY Mau Berjuang di Tengah Kondisi Tak Sempurna

Indonesia Vs Guinea, STY Mau Berjuang di Tengah Kondisi Tak Sempurna

Timnas Indonesia
Hasil Drawing ASEAN Club Championship 2024-2025, Borneo FC di Grup Neraka

Hasil Drawing ASEAN Club Championship 2024-2025, Borneo FC di Grup Neraka

Liga Indonesia
Piala Asia U17 Putri 2024, Garuda Pertiwi Mawas Diri, Coach Mochi Tak Target Tinggi

Piala Asia U17 Putri 2024, Garuda Pertiwi Mawas Diri, Coach Mochi Tak Target Tinggi

Timnas Indonesia
3 Fakta Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Paris 2024, Maksimalkan Kans Terakhir

3 Fakta Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Paris 2024, Maksimalkan Kans Terakhir

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea, Shin Tae-yong Waspadai Satu Keunggulan Lawan

Indonesia Vs Guinea, Shin Tae-yong Waspadai Satu Keunggulan Lawan

Timnas Indonesia
Link Streaming Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Paris 2024 Malam Ini

Link Streaming Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Paris 2024 Malam Ini

Timnas Indonesia
Viking Persib Ajukan Penangguhan Aturan Larangan Suporter Tandang ke PSSI

Viking Persib Ajukan Penangguhan Aturan Larangan Suporter Tandang ke PSSI

Liga Indonesia
Nominasi Gol Terbaik Piala Asia U23 2024, Ada Rafael Struick dan Witan Sulaeman

Nominasi Gol Terbaik Piala Asia U23 2024, Ada Rafael Struick dan Witan Sulaeman

Timnas Indonesia
Suara Optimisme Jelang Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Paris

Suara Optimisme Jelang Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Paris

Timnas Indonesia
Even Offroad Bertajuk IMI X IOF Challenge Akan Bergulir di Kebumen

Even Offroad Bertajuk IMI X IOF Challenge Akan Bergulir di Kebumen

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke