Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Piala Sudirman 2019, Ini Susunan Pemain Indonesia Lawan Denmark

Ada perubahan pemain di tiga sektor saat melawan Denmark. Tiga sektor tersebut adalah ganda putra, ganda campuran, dan tunggal putri.

Sebelumnya, Indonesia menurunkan Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti di nomor ganda campuran, Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo di nomor ganda putra, dan Gregoria Mariska Tunjung di nomor tunggal putri.

Melawan Denmark sore nanti, Indonesia mengubah strategi permainan dengan menurunkan ganda campuran pertamanya, yakni Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja.

Di nomor ganda putra, pasangan peringkat keempat dunia, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan, disiapkan untuk melawan Kim Astrup/Mathias Boe.

Sementara itu, Gregoria Mariska Tunjung disimpan dan digantikan oleh Fitriani yang akan melawan Mia Blichfeldt.

Achmad Budiharto selaku Chef de Mission Tim Indonesia mengatakan bahwa tim tetap ingin meraih kemenangan dan pastinya akan menurunkan pemain terbaik.

"Pada prinsipnya, kami tetap ingin memenangi pertandingan di penyisihan Grup B dan berusaha menjadi juara grup," ujar Achmad Budiharto dikutip Kompas.com dari Badmintonindonesia.org.

"Oleh karena itu, kami menurunkan pemain-pemain yang berpeluang besar memberikan poin kemenangan melawan wakil Denmark," katanya.

Achmad Budiharto juga mengatakan Anthony Sinisuka Ginting dipersiapkan jika Denmark menurunkan Viktor Axelsen dan Fitriani diturunkan karena mengantongi kemenangan di pertemuan terakhir melawan Mia Blichfeldt.

"Selain dilihat dari head to head, pemilihan pemain yang akan kami turunkan juga didasari dari kesiapan dan kondisi permainannya," tutur Achmad Budiharto.

Berikut susunan pemain Indonesia saat melawan Denmark

XD : Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja vs Mathias Christiansen/Sara Thygesen

MS : Anthony Sinisuka Ginting vs Viktor Axelsen

MD : Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan vs Kim Astrup/Mathias Boe

WS : Fitriani vs Mia

WD : Greysia Polii/Apriyani vs Maiken Fruergaard/Sara Thygesen

https://olahraga.kompas.com/read/2019/05/22/13550658/piala-sudirman-2019-ini-susunan-pemain-indonesia-lawan-denmark

Terkini Lainnya

Jadwal Playoff Indonesia vs Guinea Menuju Olimpiade, Mulai pukul 19.00 WIB

Jadwal Playoff Indonesia vs Guinea Menuju Olimpiade, Mulai pukul 19.00 WIB

Timnas Indonesia
Timnas U20 Bakal Ikut Turnamen di Perancis

Timnas U20 Bakal Ikut Turnamen di Perancis

Liga Indonesia
Selepas Kalah dari Irak, Timnas U23 Indonesia Dilarang Sentuh Bola

Selepas Kalah dari Irak, Timnas U23 Indonesia Dilarang Sentuh Bola

Liga Indonesia
Hasil Piala Uber 2024: Ester Menang Sengit, Indonesia Tembus Semifinal!

Hasil Piala Uber 2024: Ester Menang Sengit, Indonesia Tembus Semifinal!

Badminton
Indonesia Diminta Jadi Kandidat Tuan Rumah Kejuaraan Dunia Basket U19

Indonesia Diminta Jadi Kandidat Tuan Rumah Kejuaraan Dunia Basket U19

Sports
Indonesia Vs Irak: Laga yang Menyulitkan dan Menentukan di 15 Menit Terakhir

Indonesia Vs Irak: Laga yang Menyulitkan dan Menentukan di 15 Menit Terakhir

Timnas Indonesia
Hasil Piala Uber 2024: Apri/Fadia Berjaya, Indonesia 2-0 Thailand

Hasil Piala Uber 2024: Apri/Fadia Berjaya, Indonesia 2-0 Thailand

Badminton
Gregoria Akhirnya Menang Atas Intanon, Indonesia 1-0 Thailand

Gregoria Akhirnya Menang Atas Intanon, Indonesia 1-0 Thailand

Badminton
Indonesia vs Irak: Dukungan Ali Jasim untuk Garuda Muda agar Tampil di Olimpiade

Indonesia vs Irak: Dukungan Ali Jasim untuk Garuda Muda agar Tampil di Olimpiade

Timnas Indonesia
Piala Asia U23, Saat Shin Tae-yong Masih Pertanyakan Kinerja Wasit…

Piala Asia U23, Saat Shin Tae-yong Masih Pertanyakan Kinerja Wasit…

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: STY Apresiasi Timnas Indonesia, Sebut Garuda Maju Drastis

Piala Asia U23 2024: STY Apresiasi Timnas Indonesia, Sebut Garuda Maju Drastis

Timnas Indonesia
Hasil Chelsea Vs Tottenham 2-0: The Blues Berjaya, Postecoglou Meradang

Hasil Chelsea Vs Tottenham 2-0: The Blues Berjaya, Postecoglou Meradang

Liga Inggris
Hasil Roma Vs Leverkusen 0-2: Dongeng Alonso Berlanjut, 47 Laga Tanpa Kalah!

Hasil Roma Vs Leverkusen 0-2: Dongeng Alonso Berlanjut, 47 Laga Tanpa Kalah!

Liga Lain
Shin Tae-yong soal Kedalaman Skuad Garuda dan 'Burnout' Pemain Jelang Laga Kontra Guinea

Shin Tae-yong soal Kedalaman Skuad Garuda dan "Burnout" Pemain Jelang Laga Kontra Guinea

Timnas Indonesia
Jadwal Timnas Indonesia Vs Guinea, Berjuang untuk Olimpiade

Jadwal Timnas Indonesia Vs Guinea, Berjuang untuk Olimpiade

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke